Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dimulai Besok, Simak Tips Sukses SKD Sekolah Kedinasan 2021

Baca di App
Lihat Foto
DOK. PKN STAN
Ilustrasi Sekolah Kedinasan, Ilustrasi PKN STAN
|
Editor: Inggried Dwi Wedhaswary

KOMPAS.com - Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Sekolah Kedinasan 2021 akan dimulai pada Senin (31/5/2021) besok.

Waktu pelaksanaan SKD ditentukan oleh masing-masing instansi.

Bagi Anda yang akan mengikuti SKD Sekolah Kedinasan, wajib mengetahui dan memperhatikan sejumlah hal jika ingin sukses melalui seleksi ini. 

Kepala Bagian Publikasi dan Hubungan Media Badan Kepegawaian Negara (BKN) Diah Eka Palupi mengatakan, pelamar bisa mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti SKD Sekolah Kedinasan 2021.  

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Belajar, berdoa, taat prokes. Jangan coba-coba curang karena pengawasan terhadap peserta seleksi tahun ini semakin ditingkatkan," ujar Diah saat dihubungi Kompas.com, Minggu (30/5/2021).

Baca juga: SKD Sekolah Kedinasan Dimulai 31 Mei Besok, Perhatikan Beberapa Hal Ini!

Penentu kelulusan peserta

Perlu diketahui, ada sejumlah faktor penentu kelulusan peserta SKD Sekolah Kedinasan 2021 yaitu:

Bobot tes SKD

Karena nilai tertinggi menjadi salah satu penentu keberhasilan peserta dalam tes SKD, maka belajar dengan giat dan kenali soal-soal tes adalah strategi agar sukses dalam seleksi Sekolah Kedinasan.

Oleh karena itu, simak kisi-kisi soal dari TWK, TIU, dan TKP.

Baca juga: Kisi-kisi Soal SKD Sekolah Kedinasan

Berikut rinciannya:

TWK

Mengutip pemberitaan Kompas.com, (29/5/2021), TWK merupakan tes materi yang bertujuan untuk menguji seberapa baik wawasan dan pengetahuan peserta.

Materi yang diujikan meliputi:

Pada TWK, peserta akan diminta mengerjakan 30 soal dengan bobot jawaban benar 5 poin. Sementara, jika pilihannya salah atau tidak menjawab diberi bobot 0.

Nilai tertinggi yang diperoleh dari TWK yakni 150 poin.

TIU

Selain itu, peserta juga akan mengerjakan soal TIU. Kisi-kisi dari jenis tes ini, antara lain:

  • Kemampuan verbal (analogi, silogisme, dan analitis)
  • Kemampuan numerik (berhitung, deret angka, perbandingan kuantitatif, dan soal cerita)
  • Kemampuan figural (analogi, ketidaksamaan, dan serial)

TIU terdiri dari 35 soal, dengan bobot jawaban benar bernilai 5 poin, salah dan tidak menjawab 0. Nilai tertingginya adalah 175.

TKP

Berikut kisi-kisi materi TKP:

  • Pelayanan publik
  • Jejaring kerja
  • Sosial budaya
  • Teknologi informasi dan komunikasi
  • Profesionalisme

Yang perlu diperhatikan, TKP memiliki total soal 45 butir, dengan bobot jawaban benar 1 sampai 5, dan tidak menjawab akan diberi 0.

Nilai tertinggi untuk seluruh jawaban benar dari TKP adalah 225.

Berapa nilai minimal yang harus didapatkan agar lulus?

Agar peserta dapat lolos SKD, ia harus mencapai atau melampaui nilai ambang batas yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Nilai ambang batas merupakan nilai paling rendah minimum yang harus dipenuhi oleh setiap peserta seleksi agar lolos SKD.

Rinciannya, TWK minimal 65, TIU minimal 80, dan TKP minimal 156.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi