Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Bahan Alami untuk Membasmi Kutu Kucing di Rumah

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash/Caleb Woods
Ilustrasi kucing
|
Editor: Muhamad Syahrial

KOMPAS.com - Melihat kucing peliharaan terserang kutu tentu bukanlah suatu yang menyenangkan. Setiap orang yang memelihara kucing pasti kasihan melihat hewan kesayangannya itu sering menggaruk tubuhnya.

Memang terdapat banyak produk di pasaran yang bisa mengatasi masalah kutu pada kucing, namun kandungan kimia di dalamnya membuat para pemelihara kucing harus berhati-hati memilih obat kutu untuk hewan peliharaannya itu.

Dilansir dari The Spruce Pets melalui KOMPAS.com, ada beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk membasmi kutu pada kucing.

Berikut ini 7 bahan alami untuk membasmi kutu kucing yang mudah ditemukan di rumah. Sebelum mencobanya, ada baiknya untuk konsultasi terlebih dahulu dengan dokter hewan terdekat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Lavender

Menurut beberapa penelitian, ramuan yang mengandung lavender efektif membasmi kutu kucing seperti obat kimia yang banyak dijual di pasaran.

Baca juga: 5 Cara Rumahan yang Ampuh Membasmi Kutu Kucing

Caranya, rendam lavender segar dalam air selama semalam, kemudian saring cairan tersebut lalu semprotkan ke bulu kucing yang terserang kutu. Biarkan cairan hingga mengering tanpa perlu dibilas.

2. Chamomile

Jarang diketahui bahwa teh chamomile berkhasiat membasmi kutu pada kucing. Caranya, celupkan teh chamomile ke air panas, kemudian oleskan ke bulu kucing. Lakukan perawatan ini setiap hari selama masih dibutuhkan.

3. Sabun cuci piring

Tak disangka, sabun cuci piring ternyata ampuh mengatasi kutu pada kucing. Sabun cuci piring dapat membunuh kutu yang ada di tubuh kucing dalam beberapa menit, sekalipun telah dicairkan terlebih dahulu.

Caranya, cukup basahi tubuh kucing kemudian oleskan sabun cuci piring di bagian yang sering digaruk. Setelah itu, bilas hingga bersih.

Cara lain yang bisa digunakan adalah campurkan sabun cuci piring dengan air secukupnya, kemudian semprotkan di area tubuh kucing yang terserang kutu.

Baca juga: Ini Alasan Kucing Menunggu Pemiliknya di Depan Pintu Kamar Mandi

4. Rempah-rempah

Mudah ditemukan di dapur, rempah-rempah ternyata efektif membasmi kutu pada kucing. Jenis rempah yang ampuh membunuh kutu kucing di antaranya minyak oregano dan Rosemary.

Minyak oregano mengandung carvacrol yang membantu mengatasi kutu pada kucing peliharaan di rumah.

Caranya, campurkan satu sendok teh minyak oregano dengan tiga sendok teh minyak zaitun, kemudian oleskan sedikit ke area di yang menjadi tempat berkumpulnya kutu, seperti telinga, perut, ekor, dan leher kucing.

Sementara itu, aroma rosemary juga tidak disukai oleh kutu kucing. Coba giling daun rosemary hingga menjadi bubuk, kemudian taburkan di area rumah yang sering disinggahi kucing.

5. Cuka sari apel

Mengoleskan cuka sari apel memang tidak akan membunuh kutu yang hidup di tubuh kucing peliharaan, tetapi setidaknya, serangga itu akan tidak betah dan melompat dari hewan peliharaan Anda.

Baca juga: 6 Benda Rumahan yang Bisa Meracuni Kucing Kesayangan

Caranya, larutkan cuka sari apel di dalam air dengan perbandingan 2:1 lalu semprotkan ke bulu kucing yang diserang masalah kutu.

6. Lemon

Kandungan asam sitrat pada lemon ampuh bunuh kutu kucing, sehingga buah ini sangat cocok untuk dijadikan obat pembasmi kutu kucing.

Caranya, rebus satu atau dua potong buah lemon, kemudian diamkan selama beberapa jam hingga lemon meresap ke dalam air. Tiriskan air rebusan lemon tersebut lalu pindahkan ke botol semprot.

Semprot atau oleskan cairan lemon pada tubuh kucing. Pastikan cairan tidak mengenai mata kucing dan tidak membuat kulitnya mengalami iritasi.

Jika kucing di rumah sangat tidak menyukai air, coba gunakan sisir yang telah dicelupkan ke dalam larutan air lemon kemudian aplikasikan pada area tubuh kucing yang banyak dihinggapi kutu.

Baca juga: Kucing Juga Bisa Demam, Ini Cara Mengatasinya

7. Minyak cedar

Rutin mengoles atau menyemprot ramuan minyak cedar dapat membasmi kutu kucing. Minyak esensial ini dikenal aman dan tidak beracun bagi kucing.

Mengoleskan beberapa tetes minyak cedar pada bagian tubuh kucing yang terserang kutu akan membantu melenyapkan serangga tersebut dari hewan peliharaan Anda.

Sumber: KOMPAS.com (Aniza Pratiwi/Sakina Rakhma Diah Setiawan)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: Kompas.com
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi