KOMPAS.com - Bagi banyak orang, tikus adalah hama yang menggangu. Bukan hanya di perkebunan, keberadaan tikus di rumah pun sangat tidak disukai.
Tak sedikit yang menganggap tikus sebagai hewan yang menjijikan karena lingkungan hidupnya yang kotor. Selain itu, ia pun kerap memakan makanan manusia bahkan merusak benda-benda yang ada di rumah.
Bukan cuma itu, banyak orang khawatir tertular virus penyakit yang dibawa masuk tikus ke dalam rumah. Seperti yang diketahui, terdapat beberapa penyakit yang bisa berasal dari hewan pengerat ini, seperti gangguan paru-paru, pembuluh darah, dan ginjal.
Akan tetapi, tak semua orang tega atau berani untuk membunuh tikus yang ada di rumah.
Jangan khawatir, sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Kamis (12/11/2021), berikut ini 5 cara membasmi tikus di rumah tanpa membunuhnya.
Baca juga: 6 Cara Mengusir Tikus dari Plafon Rumah
1. Alumunium foil
Cara membasmi tikus di rumah tanpa membunuhnya yang pertama adalah dengan menggunakan aluminium foil. Tikus tidak menyukai alumunium foil, entah karena rasa atau suaranya.
Caranya sangat mudah, buat bola-bola kecil dari aluminium foil, kemudian letakkan di area rumah yang sering didatangi tikus.
2. Kantong teh bekas
Ada banyak sekali manfaat tak terduga dari kantong teh bekas, termasuk membasmi tikus di rumah tanpa membunuhnya. Hewan pengerat tersebut tidak menyukai aroma yang keluar dari kantong teh bekas.
Caranya, cukup letakkan kantong teh basah di area rumah yg sering dilewati tikus. Pastikan kantong teh yang digunakan tetap basah agar aromanya tetap kuat.
3. Merica
Selain menambah cita rasa masakan, merica juga bisa digunakan untuk mengusir tikus di rumah. Aromanya yang pedas tidak disukai oleh tikus.
Baca juga: Video Viral Ladang Jagung Habis Dimakan Tikus dalam Satu Malam
Caranya, taburkan merica yang telah dihaluskan di sudut-sudut rumah. Dengan begitu, tikus tidak akan mau kembali lagi ke dalam rumah.
4. Bubuk kopi
Tikus tidak menyukai aroma menyengat, termasuk yang dimiliki oleh bubuk kopi. Oleh sebab itu, tikus akan langsung pergi setelah mencium aroma bubuk kopi di dalam rumah.
Taburkan bubuk kopi di area rumah yang sering tikus singgahi atau lewati. Nantinya mereka akan segera pergi dan tak akan kembali lagi.
5. Aroma terapi
Seperti yang telah dijelaskan, tikus tidak menyukai aroma yang menyengat. Oleh sebab itu, cara paling ampuh mengusir tikus dari rumah adalah menggunakan bahan-bahan beraroma tajam, seperti aroma terapi.
Pilih minyak aroma peppermint atau cengkeh, kemudian teteskan beberapa kali di area rumah yang sering dikunjungi tikus.
Sumber: KOMPAS.com (Dian Reinis Kumampung/Glori K. Wadrianto)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.