Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dua Cara Mengilapkan Daun Aglonema dengan Bahan Alami

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar Instagram @momofzi
Tampilan Aglonema Minion karya Greg Hambali
|
Editor: Maya Citra Rosa

 

KOMPAS.com - Tanaman aglonema hingga kini masih banyak diburu para kolektor tanaman hias di sejumlah daerah.

Mereka biasanya akan merawat tanaman ini agar nampak cantik dan menjadi pusat perhatian dengan membuat daun aglonema mengilap.

Daun aglonema dapat mengilap dengan cara khusus yang tidak boleh dilakukan sembarangan.

Beberapa cara salah satunya menggunakan air sabun untuk mengilapkan daun aglonema. Namun jangan lakukan itu lagi, karena cairan kimia dari air sabun yang tidak bisa diurai oleh daun aglonema.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengutip Kompas.com, Berikut ini beberapa bahan yang aman dapat digunakan untuk mengilapkan daun aglonema koleksi anda agar semakin cantik dan menarik.

Air jeruk nipis

Jeruk nipis ternyata dapat berfungsi untuk membersihkan debu atau noda yang ada pada daun aglonema.

Kandungan vitamin B1 pada jeruk nipis bermanfaat sebagai zat pertumbuhan dan atnistres sehingga sangat bermanfaat lebih bagi aglonema.

Baca juga: Bahan Alami yang Ampuh Mengilapkan Daun Aglonema

Selain itu, jeruk nipis juga mengandung zat besi, fosfor, kalsium dan lainnya yang dapat menambah kesuburan tanaman aglonema.

Cara mengilapkan daun aglonema dengan jeruk nipis adalah dengan memeras satu buah jeruk nipis ke dalam wadah kosong.

Tambahkan air bersih seperempat gelas atau sekitar 100 ml ke dalam wadah perasan jeruk nipis, serta aduk hingga larut merata.

Setelah itu siapkan tisu atau kain halus yang bersih, kemudian masukkan ke air larutan jeruk nipis.

Seka atau lap daun aglonema dengan tisu atau kain yang telah dibasahi dengan larutan air jeruk nipis tersebut.

Lap bagian atas permukaan daun aglonema secara perlahan dan lembut. Jangan lupa untuk mengelap bagian bawah permukaan daun aglonema.

Baca juga: 3 Kesalahan yang Membuat Daun Aglonema Kusam

Setelah semua daun aglonema selesai dilap, letakkan tanaman aglonema pada area yang teduh dan terlindung dari hujan.

Lakukan proses pengelapan daun air jeruk nipis minimal sebulan sekali.

Kulit pisang

Tidak hanya buah yang dikonsumsi, kulit pisang juga memiliki fungsi sebagai bahan mengilapkan daun aglonema secara alamin.

Kulit pisang mengandung bahan kimia organik yang dapat mudah diurai oleh daun.

Cara menggunakan kulit pisang cukup mudah. Oleskan bagian dalam kulit pisang ke daun aglonema.

Daun aglonema akan mengilap tanpa menimbulkan efek negatif terhadap tumbuhan tersebut.

(penulis: Abdul Haris Maulana/Editor: Esra Dopita Maret)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi