Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjelasan BKN soal Jadwal, Lokasi, dan Sesi Ujian SKD CPNS 2021

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO
Pelaksanaan seleksi CPNS pada 2017.
Penulis: Mela Arnani
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Peserta seleksi CPNS yang lolos administrasi masih menunggu jadwal seleksi kompetensi dasar (SKD).

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menginformasikan bahwa pelaksanaan SKD di titik lokasi BKN Pusat, Kantor Regional BKN, dan UPT BKN terlaksana mulai 2 September 2021 mendatang.

Dihubungi Kompas.com, Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerjasama BKN Satya Pratama menjelaskan bahwa jadwal SKD akan diumumkan oleh masing-masing instansi.

“Betul (jadwal SKD akan diumumkan oleh instansi),” ujar Satya melalui pesan WhatsApp, Selasa (24/8/2021).

Baca juga: Peserta SKD CPNS 2021 Wajib Swab PCR atau Antigen, Berikut Aturannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Instansi pusat atau daerah dengan lokasi ujian mandiri wajib berkoordinasi dengan Satgas Penanganan Covid-19 Daerah pada titik lokasi penyelenggaraan seleksi CASN 2021.

Diberitakan sebelumnya, rangkaian seleksi CASN 2021, mulai dari SKD dan SKB bagi CPNS ditargetkan bisa rampung paling lambat 15 Desember 2021.

Kendati begitu, realisasi ini akan menyesuaikan tren kondisi pandemi terhadap proses bisnis pelaksanaan seleksi di lapangan.

Baca juga: Bagaimana Penentuan Peserta Lolos SKD CPNS 2021? Ini Informasinya!

Lokasi dan waktu pelaksanaan SKD CPNS

Sesi SKD dengan metode CAT (computer assisted test) terbagi menjadi tiga sesi dan empat sesi setiap harinya.

1. Tes SKD tiga sesi

Berikut titik lokasi untuk pelaksanaan SKD CPNS tiga sesi:

  1. BKN Pusat dan titik lokasi mandiri BKN Jakarta I dan Jakarta II
  2. Kantor Regional I BKN Yogyakarta dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi DI Yogyakarta
  3. UPT BKN Semarang dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Jawa Tengah
  4. Kantor Regional II BKN Surabaya dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Jawa Timur
  5. Kantor Regional III BKN Bandung dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Jawa Barat
  6. Kantor Regional IV BKN Makassar
  7. Kantor Regional V BKN Jakarta
  8. Kantor Regional VI BKN Medan dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Mandiri BKN Provinsi Sumatera Utara
  9. Kantor Regional VII BKN Palembang
  10. UPT BKN Jambi
  11. Kantor Regional X BKN Denpasar
  12. Kantor Regional XII BKN Pekanbaru dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Riau

Sebagai informasi, titik lokasi mandiri BKN akan diumumkan kemudian.

Baca juga: Kiat-kiat Lolos CPNS 2021, Simak Tips dari Mereka yang Sudah Berhasil

Sementara itu, berikut rincian sesi dan waktu pelaksanaan SKD tiga sesi:

- Pukul 06.30-08.00 (90 menit):

- Pukul 08.00-09.40 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

- Pukul 09.30-11.00 (90 menit):

  • Registrasi dan pemberian PIN peserta
  • Penitipan barang
  • Body checking
  • Peserta masuk ruang tunggu steril
  • Perpindahan peserta dari ruang steril ke ruang ujian

- Pukul 11.00-12.40 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

  • Sesi III

- Pukul 12.30-14.00 (90 menit):

  • Registrasi dan pemberian PIN peserta
  • Penitipan barang
  • Body checking
  • Peserta masuk ruang tunggu steril
  • Perpindahan peserta dari ruang steril ke ruang ujian

- Pukul 14.00-15.40 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

Baca juga: Simak, Ini Jadwal Cetak Kartu Ujian CPNS 2021 dan Caranya!

2. Tes SKD empat sesi

Berikut titik lokasi pelaksanaan SKD CPNS empat sesi:

  1. UPT BKN Serang dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Banten
  2. UPT BKN Kendari dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Sulawesi Tenggara
  3. UPT BKN Palu
  4. UPT BKN Ambon
  5. UPT BKN Mamuju
  6. UPT BKN Pontianak
  7. UPT BKN Lampung dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Lampung
  8. UPT BKN Bengkulu
  9. UPT BKN Pangkalpinang
  10. Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin
  11. UPT BKN Palangkaraya
  12. UPT BKN Balikpapan dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Kalimantan Timur
  13. UPT BKN Tarakan
  14. Kantor Regional IX BKN Jayapura
  15. UPT BKN Mataran
  16. Kantor Regional XI BKN Manado
  17. UPT BKN Gorontalo
  18. UPT BKN Ternate
  19. Kantor Regional XII BKN Pekanbaru
  20. UPT BKN Padang dan titik lokasi mandiri BKN Sumatera Barat
  21. UPT BKN Batam
  22. Kantor Regional XIII BKN Aceh dan titik lokasi mandiri BKN Provinsi Aceh
  23. Kantor Regional XIV BKN Manokwari
  24. UPT BKN Sorong

Berikut rincian jadwal SKD CPNS empat sesi:

  • Sesi I

- Pukul 06.30-08.00 (90 menit):

  • Registrasi dan pemberian PIN peserta
  • Penitipan barang
  • Body checking
  • Peserta masuk ruang tunggu steril
  • Perpindahan peserta dari ruang steril ke ruang ujian

- Pukul 08.00-09.40 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

  • Sesi II

- Pukul 09.00-10.30 (90 menit):

  • Registrasi dan pemberian PIN peserta
  • Penitipan barang
  • Body checking
  • Peserta masuk ruang tunggu steril
  • Perpindahan peserta dari ruang steril ke ruang ujian

Pukul 10.30-12.10 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

  • Sesi III

Pukul 11.30-13.00 (90 menit):

  • Registrasi dan pemberian PIN peserta
  • Penitipan barang
  • Body checking
  • Peserta masuk ruang tunggu steril
  • Perpindahan peserta dari ruang steril ke ruang ujian

- Pukul 13.00-14.40 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

Sesi IV

- Pukul 14.00-15.30 (90 menit):

  • Registrasi dan pemberian PIN peserta
  • Penitipan barang
  • Body checking
  • Peserta masuk ruang tunggu steril
  • Perpindahan peserta dari ruang steril ke ruang ujian

- Pukul 15.30-17.10 (100 menit): Pelaksanaan SKD CPNS

Sesuai imbauan, peserta SKD CPNS dapat secara berkala memantau website atau media sosial resmi masing-masing instansi yang dituju.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi