Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] PT Astra Buka Lowongan Kerja untuk Posisi Operator Produksi

Baca di App
Lihat Foto
Facebook
Tangkapan layar hoaks lowongan pekerjaan dari PT Astra.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Sebuah unggahan berisi informasi adanya lowongan pekerjaan yang disebut dari PT Astra (Group) beredar di media sosial Facebook pada Rabu (25/8/2021).

Dalam unggahan itu disebutkan, posisi lowongan kerja yang dibuka yakni operator produksi (OP).

Dari konfirmasi yang dilakukan, PT Astra menegaskan bahwa informasi lowongan yang beredar di media sosial tersebut adalah palsu (hoaks).

Narasi yang beredar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, informasi mengenai lowongan pekerjaan yang disebut dari PT Astra diunggah oleh akun Facebook @Muhammad Faqih dalam grup "Loker Kerja Cikupa BalAraja tanpa calo".

Tidak hanya posisi yang ditawarkan, informasi itu juga memuat lokasi penempatan jika pencari kerja lolos seleksi.

Unggahan tersebut dilengkapi dengan kualifikasi pekerja yang dibutuhkan, persyaratan umum, fasilitas, dan tata cara melamar.

Disebutkan pula waktu tenggat pendaftaran lowongan kerja berlaku sampai 9 September 2021.

Berikut rincian informasi lowongan kerja tersebut.

"Buat anaknya yg baru lulus sma/smk nih!! Lowongan Kerja Terkini
PT. ASTRA (GROUP)
Produksi :
Kendaraan otomotif beserta Komponennya.
Penempatan :
> Karawang
> Bekasi
> Cikarang
> Tangerang
Posisi Lowongan :
> Operator Produksi (OP)
Kualifikasi :
> Pria / Wanita Usia 18 - 22 Thn
> Pend Min SMA / SMK
> Fresh Graduate Lebih diutamakan
> TB Pria Min 165cm & Wanita 155cm
> Tidak bertato, bertindik & tidak berkaca mata
> Bagi yang mempunyai sertifikat di bidang olahraga boleh dilampirkan
Persyaratan umum :
> Surat Lamaran
> Daftar Riwayat Hidup
> Fc Ijazah (bagi yg baru lulus ijazah boleh menyusul)
> Fc KTP & SKCK
> Fc KK & Akte Kelahiran (bisa dilampirkan saat seleksi)
> Pas Foto 3x4 (2 lembar)
Fasilitas :
> GAPOK diatas UMR
> Uang Transport/Jemputan
> Uang Makan/Catering
> Lembur Normatif
> Baju Seragam
> BPJS
Tata Cara Melamar :
Bagi peminat silahkan kirim Surat Lamaran dan akan dilakukan tes secara murni
Melalui Link Pendaftaran Online
Link :-> bit.ly/astragroupjobs
Pendftrn dibuka sampai tgl 9 September 2021
lptks (bkn Yayasan ataupun outsorching)
(tdk ada potong gaji & tahan Ijazah)
Jika Anda tdk keberatan, bantu share ya, mungkin ada saudara" kita yang butuh Kerja. thanks
Semoga bermanfaat ..."

Hingga Rabu (1/9/2021), informasi itu sudah direspons sebanyak 4 kali dan dikomentari sebanyak 2 kali oleh pengguna Facebook lainnya.

Konfirmasi Kompas.com

Head of Corporate Communications PT Astra International Tbk Boy Kelana Soebroto mengatakan bahwa informasi yang beredar di medsos tersebut adalah palsu.

"Itu hoaks," ujar Boy saat dihubungi Kompas.com, Rabu (1/9/2021).

Ia menegaskan, setiap lowongan pekerjaan dari Astra dan Grup Astra secara resmi selalu diumumkan pada laman resmi di https://career.astra.co.id/.

Selain itu, Boy juga mengimbau kepada masyarakat untuk waspada dan cermat terhadap informasi yang beredar di media sosial, terutama informasi lowongan pekerjaan.

Menurut dia, seluruh informasi lowongan pekerjaan resmi yang diadakan oleh PT Astra International Tbk hanya diumumkan di akun Twitter @Astra_career dan Instagram @satu_indonesia.

"Kami mohon kepada masyarakat agar selalu waspada dan tidak mudah percaya dengan informasi lowongan pekerjaan sebelum memastikan terlebih dulu di laman resmi dan media sosial Astra," lanjut dia.

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan di atas, informasi yang mengatakan adanya lowongan kerja posisi operator produksi (OP) dari PT Astra adalah hoaks.

Head of Corporate Communications PT Astra International Tbk Boy Kelana Soebroto menegaskan, segala informasi resmi mengenai lowongan kerja yang tersedia di lingkungan PT Astra hanya dapat dilihat di akun Twitter @Astra_Career dan akun Instagram @satu_indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi