Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Tanaman Hias yang dapat Mendinginkan Ruangan

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT
Ilustrasi tanaman hias di dalam ruangan.
|
Editor: Muhamad Syahrial

KOMPAS.com - Salah satu manfaat merawat tanaman adalah mempercantik ruangan dan menciptakan suasana yang nyaman di rumah.

Selain itu, tanaman juga memiliki fungsi lainnya, bergantung jenis yang ditanam. Ada tanaman yang bermanfaat untuk mengusir nyamuk, menyaring polusi di udara, hingga mendinginkan ruangan.

AC dan kipas angin memang dapat mendinginkan ruangan dengan cepat, namun penggunaannya dapat menyebabkan tagihan listrik membengkak.

Dilansir dari Houzz melalui KOMPAS.com, merawat banyak tanaman di dalam rumah akan membantu menyerap udara hangat dan melepaskan oksigen serta uap air dingin ke udara melalui proses transpirasi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengan begitu, suhu di dalam ruangan menjadi lebih sejuk secara alami meskipun suhu di luar ruangan sedang panas.

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Sabtu (18/9/2021), berikut ini adalah 8 tanaman hias yang dapat mendinginkan ruangan.

Baca juga: Alasan Mengapa Harga Tanaman Hias Bisa Sangat Mahal

1. Lidah buaya

Tanaman hias yang dapat mendinginkan ruangan yang pertama adalah lidah buaya. Sukulen ini mengandung banyak air di dalam daunnya. Dengan begitu, lidah buaya akan melepaskan uap air dingin ke udara saat cuaca di sekitarnya panas.

Para ilmuwan mengatakan, lidah buaya dapat membantu menghilangkan formaldehida dan benzena dari udara.

Tanaman ini juga dapat menyerap karbon dioksida dan melepaskan oksigen di malam hari, sehingga menyimpan tanaman lidah buaya di kamar tidur dapat membantu penghuni tidur lebih nyenyak.

Lidah buaya lebih menyukai jumlah sinar matahari yang sedang dan penyiraman secara teratur di musim panas, sedangkan saat musim hujan, lidah buaya hanya membutuhkan sedikit kelembapan.

2. Pohon palem bambu (Chamaedorea seifrizii)

Pohon yang berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah ini dapat berfungsi sebagai pelembap udara karena daunnya yang besar. Selain itu, pohon palem bambu juga sangat baik dalam menyaring benzena dan trikloretilena di udara.

Baca juga: 5 Penyebab Tanaman Cabai Layu

Pohon palem bambu dapat tumbuh dengan baik jika mendapat cahaya terang tidak langsung dan penyiraman rutin selama cuaca panas.

Jenis pohon palem lainnya yang juga mampu melembapkan dan membersihkan udara dalam ruangan adalah pinang (Dypsis lutescens).

3. Ara biola (Ficus benjamina)

Tanaman pendingin ruangan selanjutnya adalah ara biola. Tanaman rimbun ini memiliki efek transpirasi yang tinggi, sehingga udara di sekitarnya tetap lembap dan sejuk.

Tanaman ara biola juga dapat membersihkan udara dengan menyerap partikel logam berat yang ada di sekitarnya.

Letakkan tanaman di bawah paparan cahaya sedang dan penyiraman secara teratur selama musim panas, biarkan hingga bagian atas media tanam mengering di antara penyiraman.

Baca juga: Popok Bayi Bisa Dijadikan Pupuk Tanaman, Begini Caranya

4. Lidah mertua (Sansevieria trifasciata)

NASA mengatakan, tanaman Lidah Mertua adalah tanaman terbaik untuk menghilangkan polutan dalam ruangan seperti benzena dan formaldehida.

Selain itu, Lidah Mertua juga melepaskan oksigen pada malam hari untuk mendinginkan suhu ruangan dan menyegarkan suasana.

Letakkan tanaman Lidah Mertua di bawah sinar matahari penuh atau sebagian teduh, sirami secukupnya selama musim panas tetapi jaga agar media tanam tetap kering selama musim hujan.

5. Peace lily (Spathiphyllum)

Para ilmuwan dari NASA dan University of Technology Sydney menilai, bunga lili ini merupakan tanaman yang dapat mengurangi racun dalam ruangan.

Semakin luas daun yang dimiliki tanaman, semakin tinggi jumlah oksigen dan kelembapan yang dilepaskannya selama transpirasi.

Baca juga: 7 Penyebab Tanaman Anggrek Tidak Berbunga

Oleh karena itu, daun peace lily yang subur, terutama jenis yang besar, sangat membantu mendinginkan udara di dalam ruangan.

Letakkan tanaman di bawah cahaya tidak langsung dan pertahankan suhu ruangan di atas 12 derajat celcius. Siram peace lily lebih sedikit saat musim hujan dan lebih sering saat udara kering.

6. Pakis Boston (Nephrolepis exaltata)

Pakis Boston adalah salah satu jenis pakis terbaik yang dapat melembapkan udara secara alami.

Selain itu, para ilmuwan juga membuktikan bahwa Pakis Boston adalah salah satu tanaman terbaik dalam membersihkan udara. Tanaman ini mampu membersihkan udara dari formaldehida dan benzena.

Letakkan pakis Boston di bawah sinar matahari tidak langsung. Siram atau semprot tanaman secara rutin, khususnya saat cuaca di sekitarnya cukup panas.

Baca juga: Waspada DBD, Ini 8 Tanaman yang Bisa Mengusir Nyamuk

7. Ivy

Tanaman pendingin ruangan selanjutnya adalah Ivy. Tanaman ini dapat tumbuh dengan baik meski kekurangan air dan sinar matahari.

Akan tetapi, pemilik hewan peliharaan perlu berhati-hati, sebab daun tanaman ini mengandung racun yang berbahaya bagi hewan.

8. Spider plant (Chlorophytum comosum)

Spider plant atau tanaman laba-laba cukup terkenal di kalangan pecinta tanaman pemula, karena tanaman ini cukup mudah untuk tumbuh.

Selain mampu mendinginkan udara di dalam ruangan, spider plant juga dapat menyerap racun atau polutan yang ada di sekitarnya.

(Penulis: Aniza Pratiwi | Editor: Sakina Rakhma Diah Setiawan)

Sumber: KOMPAS.com

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi