Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menggunakan Pupuk NPK Mutiara yang Tepat pada Tanaman

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK/SOORACHET KHEAWHOM
Ilustrasi memberi pupuk NPK pada tanaman.
|
Editor: Maulana Ramadhan

KOMPAS.com - Pupuk NPK mutiara merupakan salah satu jenis pupuk yang banyak digunakan, baik untuk tanaman perkebunan atau sekadar untuk tanaman hias. Pupuk ini diketahui memiliki manfaat yang sangat baik untuk pertumbuhan tanaman dengan cepat.

Pupuk NPK sendiri merupakan pupuk jenis kimia yang memiliki kandungan nitrogen (N), fosfor (P), dan kalium (K).

Pupuk NPK mutiara diklaim dapat menyuburkan keseluruhan dari tanaman, mulai dari daun, bunga, batang serta akar tanaman, itu apabila penggunaan pupuk NPK dilakukan dengan tepat dan benar.

Jika kamu tertarik menggunakan pupuk NPK mutiara, ketahui dulu cara menggunakan pupuk NPK mutiara pada tanaman yang yang sesuai dan benar.

Mengapa demikian? Karena bila salah dalam menggunakannya, yang terjadi malah tanaman akan menjadi rusak atau bahkan mati lantaran sifat kimia yang ada pada pupuk NPK.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Simak, Cara Menggunakan Pupuk NPK Mutiara agar Tanaman Tak Rusak

Kerusakan yang bisa terjadi antara lain tanaman menjadi layu, menjadi gosong atau terbakar hingga kematian pada tanaman.

Maka dari itu, penggunaan pupuk NPK untuk menyuburkan tanaman sebenarnya cukup berisiko. Namun itu bukan berarti pupuk NPK tidak bisa digunakan.

Ada cara yang bisa dilakukan dalam menggunakan pupuk NPK mutiara untuk menghindari kerusakan tanaman, yakni sebagai berikut:

Larutkan 10 gram pupuk NPK ke 1 liter air

Biasanya pupuk NPK mutiara yang dijual di pasaran memiliki berat 1 kg. 1 kg pupuk NPK mutiara harus dicampurkan dengan air sebanyak 100 liter.

Maka dari itu, kamu harus betul-betul sesuai menakar pupuk NPK ketika dicampur dengan air. Untuk memudahkanmu, siapkan air 1 liter di dalam ember.

1 liter air di dalam ember tadi lalu campurkan dengan 10 gram pupuk NPK mutiara. Takaran untuk 10 gram kurang lebih setengah sendok makan lebih. Setelah mencampurkan 1 liter air dengan 10 gram pupuk NPK mutiara, larutkan sampai merata semua.

Setelah larutan merata semua, gunakan takaran cangkir kecil untuk pengocoran alias penyiramanan ke tanaman. Untuk tanaman yang ada di polybag kecil, bisa kocorkan larutan pupuk NPK sebanyak setengah cangkir.

Baca juga: Cara Membuat Pupuk Alami untuk Anggrek

Jangan sampai pengocoran mengenai batang apalagi daun tanaman. Gunakan cara ini sebanyak 1 kali dalam seminggu sampai tanaman ke usia pembungaan dan pembuahan.

Namun yang perlu diingat, jangan gunakan setiap hari, karena interval waktunya harus sesuai kebutuhan tanamannya.

Jika takaran air dan jumlah pupuk NPK mutiara digabungkan dengan baik dan benar, maka tanaman akan bisa subur dan aman.

Baca juga: 7 Rekomendasi Pupuk Aglonema agar Subur dan Daunnya Lebat

Hal penting yang perlu diperhatikan

  • Usia tanaman harus dewasa

Jangan gunakan pupuk NPK pada bibit tanaman yang masih kecil atau belia. Usahakan menggunakan pupuk NPK mutiara pada tanaman yang sudah dewasa.

  • Jangan ditabur pada tanaman di polybag

Penaburan pupuk NPK ke tanaman tidak baik untuk tanaman, apalagi jika penaburan dekat batang tanamannya.

Namun, apabila ingin menggunanakannya dengan cara ditabur, usahakan pupuk NPK jauh dari batang tanaman dengan jarak minimal 50 cm.

Jika menggunakan polybag kecil, sebaiknya jangan digunakan dengan cara ditabur karena akan terlalu dekat dengan batang tanaman.

(Sumber:Kompas.com/Abdul Haris Maulana | Editor: Sakina Rakhma Diah Setiawan)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi