Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diet di Usia Tua, Apa Saja yang Perlu Diperhatikan?

Baca di App
Lihat Foto
Halfpoint
Ilustrasi orang tua
Penulis: Mela Arnani
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Asupan makanan yang masuk dalam tubuh perlu diperhatikan, terutama bagi orang yang sudah tua atau berusia lanjut.

Melansir Medical News Today, sebuah studi mengungkapkan bahwa diet kaya protein dan rendah kalori dapat membantu lansia dengan obesitas, menurunkan lebih banyak berat badan, mempertahankan massa otot, dan meningkatkan kepadatan tulang.

Orang yang sudah berusia tua sering kehilangan kepadatan tulang dan massa otot saat berkonsentrasi pada penurunan berat badan.

Kehilangan tulang dan otot ini dapat mengakibatkan masalah mobilitas, bahkan meningkatkan risiko cedera.

Studi yang dipimpin Wake Forest University di Winston-Salem, NC menunjukkan, diet tinggi protein dan rendah kalori dapat membantu orang dewasa menghindari masalah tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Kelas BPJS Kesehatan Dilebur Jadi Kelas Tunggal, Kapan dan Berapa Iurannya?

Perhatikan kebutuhan nutrisi

Seiring waktu berjalan, orang berusia tua memiliki kebutuhan nutrisi yang unik dan mungkin perlu mengubah pola makannya.

Massa otot dapat menurun sebagai bagian alami dari penuaan. Pada saat berusia tua, kalori yang dibakar juga tidak pada tingkat yang sama seperti pada masa muda.

Makanan padat nutrisi sangat penting bagi orang tua, dan menghingari makanan berkalori tinggi yang kekurangan nutrisi penting juga menjadi bagian penting.

Makanan yang memberikan manfaat, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, daging tanpa lemak, makanan laut, unggas, telur, kacang-kacangan, dan produk susu rendah lemak.

Orang berusia tua juga perlu mengontrol porsi makan, karena kemungkinan mengonsumsi lebih banyak dari yang dibutuhkan tubuh.

Baca juga: Bulan Depan, Naik KA dan Pesawat Tanpa Aplikasi PeduliLindungi, dengan Syarat...

Tips agar tubuh tetap sehat di usia tua

Dilansir dari Medlineplus.gov, agar tubuh tetap sehat seiring bertambahnya usia, maka dapat melakukan beberapa hal, yaitu

  1. :Makan banyak nutrisi tanpa kalori ekstra, seperti buah-buahan, biji-bijian utuh, susu dan keju bebas lemak, makanan laut, daging tanpa lemak, telur, dan kacang-kacangan.
  2. Hindari mengonsumsi makanan dengan banyak kalori sedikit nutrisi seperti permen, makanan yang dipanggang, soda, dan alkohol.
  3. Pilih makanan yang rendah kolesterol dan lemak, baik lemak jenuh dan lemak trans.
  4. Jaga tubuh agar tetap terhidrasi dengan cukup, sebab orang akah kehilangan rasa haus seiring bertambahnya usia.
  5. Konsumsi lebih sedikit garam, terlalu banyak dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.
  6. Tetap aktif secara fisik.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi