Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UI dan UGM Masuk 2.000 Universitas Terbaik Dunia Versi CWUR 2021-2022

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi perguruan tinggi
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk dalam pemeringkatan Center for World University Rangkings (CWUR) 2021-2022. 

UI berada di peringkat 1.618 dunia dari 2.000 universitas di dunia yang dinilai. Sementara UGM berada di urutan 1995. 

Setiap tahun, berbagai lembaga pemeringkatan perguruan tinggi terbaik dunia melakukan penilaian dengan melibatkan ribuan perguruan tinggi di berbagai negara seluruh dunia.

Salah satunya adalah Center for World University Rangkings (CWUR).

Baca juga: Daftar Universitas Terbaik di Indonesia Versi The WUR

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berdasarkan laman resmi CWUR, untuk edisi pemeringkatan 2021-2022, terdapat 19.788 perguruan tinggi yang dilibatkan dalam proses penilaian untuk kemudian mereka ambil 2.000 perguruan tinggi dengan kualitas terbaik.

Dari 2.000 yang terdaftar, hanya ada dua perguruan tinggi dari Indonesia yang berhasil masuk dan bersanding dengan perguruan tinggi dunia lainnya dalam Global 2.000 List by The CWUR.

Kedua universitas itu adalah Universitas Indonesia dan Universitas Gadjah Mada.

1. Universitas Indonesia

Universitas Indonesia (UI) berada di urutan 1.618 pemeringkatan CWUR dengan skor penilaian akhir 67,2.

Dari empat parameter penilaian yaitu peringkat edukasi, lulusan kerja alumni, kualitas fakultas, dan kinerja riset, hanya dua paramater yang mendapatkan penilaian. 

Keduanya yaitu rangking alumni di angka 671 dan peringkat riset di urutan 1.576. 

Sementara dua paramater penilaian lainnya tidak ada angka yang disertakan. 

2. Universitas Gadjah Mada

Sementara itu Universitas Gadjah Mada (UGM) di urutan 1.995 memiliki skor penilaian akhir adalah 65,8.

Dari empat parameter penilaian, UGM hanya mendapatkan skor di performa peringkat riset yaitu di urutan 1. 919. 

Baca juga: 10 Perguruan Tinggi Pencetak Miliarder Terbanyak di Dunia

Harvard peringkat pertama

Dari 2.000 daftar perguruan tinggi yang ada, perguruan tinggi terbaik paling banyak berasal dari Amerika Serikat, yakni mencapai 347 perguruan tinggi.

Posisi 3 teratas juga semuanya diisi oleh perguruan tinggi dari negara tersebut:

1. Harvard University dengan skor 100

2. Massachusetts Institute of Technology dengan skor 96,7

3. Stanford University dengan skor 95,1

CWUR merupakan sebuah organisasi konsultan di Uni Emirat Arab yang memberikan saran kebijakan, wawasan strategis, dan layanan konsultasi kepada pemerintah dan universitas untuk meningkatkan hasil pendidikan dan penelitian.

Baca juga: Profesor Harvard dan Menkes Terawan soal Virus Corona di Indonesia

Indikator penilaian

Sejak 2012, CWUR telah melakukan pemeringkatan akademik universitas global yang menilai berdasarkan sejumlah indikator, seperti kualitas pendidikan, pekerjaan alumni, kualitas fakultas, dan kinerja penelitian tanpa mengandalkan survei dan pengiriman data universitas.

1. Kualitas pendidikan

Indikator pertama ini menyumbang bobot sebesar 25 persen. Penilaian dilihat dari jumlah alumni universitas yang memenangkan gelar akademik utama.

2. Pekerjaan Alumni

Selanjutnya adalah terkait dengan pekerjaan yang diduduki para alumninya. Ini memiliki bobot yang sama besar, yakni 25 persen, diukur dengan melihat jumlah alumni universitas yang pernah menduduki posisi eksekutif puncak di perusahaan terbesar di dunia.

3. Kualitas Fakultas

Untuk indikator ketiga bobotnya hanya 10 persen. Kualitas fakultas diukur dari jumlah dosen yang meraih gelar akademik utama.

4. Kinerja penelitian

Indikator ini terdiri dari 4 hal:

  • Hasil Penelitian, diukur dengan jumlah makalah penelitian (bobot 10 persen)
  • Publikasi Berkualitas Tinggi, diukur dengan jumlah makalah penelitian yang muncul di jurnal papan atas (bobot 10 persen)
  • Pengaruh, diukur dengan jumlah makalah penelitian yang muncul di jurnal yang sangat berpengaruh (bobot 10 persen)
  • Kutipan, diukur dengan jumlah makalah penelitian yang sangat dikutip (bobot 10 persen)

 Peringkat selengkapnya 2.000 universitas dunia versi CWUR dapat dilihat di sini. 

Baca juga: Daftar Universitas Terbaik di Indonesia Versi The WUR

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi