Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indihome Gangguan Dikeluhkan Pelanggan, Ini Penjelasan IndiHome

Baca di App
Lihat Foto
Down Detector
Tangkapan layar situs Down Detector yang menampilkan grafik laporan gangguan IndiHome pada Rabu (17/11/2021) pagi.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Layanan internet IndiHome alami gangguan dan dikeluhkan oleh para pelanggan.

Sejumlah pelanggan menyebutkan bahwa mereka mengalami pelambatan akses internet.

Dari pantauan Kompas.com, Rabu (17/11/2021) keluhan tersebut diungkapkan oleh para pelanggan IndiHome melalui media sosial Twitter.

Baca juga: Telkom Jelaskan Penyebab Gangguan Internet IndiHome Pagi Ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gangguan terjadi pagi hari

Dikutip dari Downdetector, gangguan internet IndiHome mulai terpantau sejak Rabu (17/11/2021) pukul 07.00 WIB dengan 22 laporan gangguan.

Puncak gangguan terpantau pada pukul 09.30 WIB dengan 232 laporan gangguan.

Lokasi yang paling banyak melaporkan IndiHome gangguan, yaitu Jakarta, Bogor, Surabaya, Medan, Bekasi, Bandung, Tangerang, dan Purwokerto.

Sementara itu, masalah yang paling banyak dilaporkan oleh pengguna adalah gangguan akses internet, yakni 98 persen.

Baca juga: Gangguan Internet dan Penjelasan Telkom soal Pembukaan Semua Channel IndiHome

 

Penjelasan Indihome

Vice President Corporate Communication Telkom Pujo Pramono membenarkan bahwa terjadi kendala akses internet melalui IndiHome pada Rabu (17/11/2021) pagi, khususnya bagi pelanggan di area Jakarta dan sekitarnya.

Pujo menjelaskan, penurunan kualitas layanan internet IndiHome terjadi akibat peningkatan trafik dari Jakarta menuju Batam di jalur alternatif.

"Bersama ini kami sampaikan bahwa sempat terjadi penurunan kualitas layanan akibat meningkatnya trafik dari Jakarta menuju Batam di jalur alternatif sebagai dampak munculnya gangguan pada link utama," kata Pujo, melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (17/11/2021) pukul 13.35 WIB.

Pujo mengatakan, saat ini layanan akses internet IndiHome sudah kembali normal.

"Saat ini layanan akses internet sudah kembali normal sejak pukul 09.39 WIB," ujar dia.

Baca juga: Rincian Kompensasi yang akan Diterima Pelanggan IndiHome

Pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf kepada semua pelanggan atas penurunan kualitas layanan internet IndiHome yang sempat dirasakan.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan akibat penurunan kualitas layanan yang sempat dirasakan pelanggan. Telkom terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan guna memberikan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan," kata Pujo.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi