Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Video Air Terjun Tumpak Sewu Berlatar Belakang Erupsi Semeru

Baca di App
Lihat Foto
Facebook
Tangkapan layar unggahan Facebook tentang pemandangan erupsi Gunung Semeru
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Unggahan video yang diklaim merupakan pemandangan Air Terjun Tumpak Sewu berlatar belakang erupsi Gunung Semeru beredar luas di media sosial Facebook.

Video itu diklaim menampilkan pemandangan Air Terjun Tumpak Sewu yang indah dengan latar belakang Gunung Semeru yang mengeluarkan awan panas.

Diketahui, air terjun Tumpak Sewu berlokasi di Kabupaten Lumajang dan Gunung Semeru erupsi pada 4 Desember 2021.

Dari penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video tersebut merupakan hasil editan sehingga dipastikan hoaks.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Narasi yang beredar

Video tentang pemandangan Air Terjun Tumpak Sewu berlatar belakang erupsi Gunung Semeru tersebut diunggah oleh akun ini, ini, ini, ini dan ini.

Secara umum mereka menarasikan video tersebut sama, yaitu video pemandangan Air Terjun Tumpak Sewu yang indah dengan latar belakang Gunung Semeru yang mengeluarkan awan panas.

Berikut ini narasinya:

"Kereen bangeet videonya .
Semeru yang Menakjubkan sekaligus Menakutkan.
Tampak Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang.
Mari kita Bantu dan doakan masyarakat yg terdampak erupsi Gn Semeru .
#BersamaKitaKuatBersatuKitaBangkit"

"MasyaAlloh. Letusan Erupsi Gunung Semeru Indah dan Cantik tapi mematikan. Video diambil di air terjun Sewu. (NZ)
#prayforsemeru"

"Letusan gunung Semeru dari kawasan air terjun tumpak Sewu Lumajang"

"Erupsi Semeru ...menakjubkan, juga serem
Dilihat dari Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang"

"Masya Allah..
Erupsi Semeru di lihat dari air terjun Tumpak Sewu Lumajang...
Sementara di satu sisi sebuah Bencana Besar yang memilukan hati..
Disisi lain Allah lihatkan sebuah ke indahan pemandangan yg menajubkan.."

"5 hr yll sy posting di FB lagu Enya dg Video animasi bentukan awan & asap di langit serupa Erupsi Gunung berapi diatas pegunungan eh ternyata selang 3 hr kemudian Semeru Erupsi dg bentukan yg hampir sama # Semoga aman² saja (Ikt berduka cita bg para korban) tetap eling & waspada, kiranya Tuhan senantiasa melindungi qt semua.. Salam Rahayu"

"Masya'allah. Sisi lain dari Meletusnya Gunung Semeru, dilihat dari Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang."

"Semeru dilihat dari air terjun Tumpak Sewu, menakjubkan sekaligus membahayakan."

"Wow Amazing sungguh luar biasa CiptaaNYA semeru di lihat dari air terjun tumpak sewu lumajang, menajubkan sekaligus membahayakan."

"Dari jauh tampak indah.Erupsi Gn.Semeru Depan air terjun Tumpak Sewu."

"Gunung Semeru dilihat dr air terjun Tumpak Sewu , Lumajang
Menakjubkan ...
Tapi berbahaya
Luar biasa hebat Kuasa Sang Pencipta"

"Air terjun Tumpak Sewu dgn background gn. Semeru erupsi..."

"Semangat malam,,,????????????
Sungguh menakjubkan
Letusan gunung semeru dari air terjun tumpak sewu lumajang
#prayforlumajang"

"Pemandangan Gunung Semeru dilihat dari air terjun Tumpak Sewu, Lumajang...Menakjubkan, sekaligus membahayakan..."

"ERUPSI SEMERU DI LIHAT DARI AIR TERJUN TUMPAK SEWU, MENAKJUBKAN PLES MENGERIKAN"

"Letusan gunung Semeru, dilihat dari air terjun Tumpak Sewu, Lumajang. Di tengah bencana tetap bisa kelihatan keindahan untuk mengagungkan Kuasa Ilahi yang luar biasa."

Berikut ini tangkapan layar video dari salah satu unggahan Facebook:

Sementara itu arsip salah satu unggahan bisa dilihat di .

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri menggunakan InVid, TinyEye, dan Yandex.

Beberapa foto yang identik menunjukkan bahwa lokasi gunung meletus itu ada di Chili.

Salah satu yang menunjukkan gambar erupsi gunung di Chili adalah laman tapeciarnia. Akan tetapi tidak ada gambar air terjun di bawahnya.

Begitu juga yang diungkapkan BBC, lewat karya berjudul Side nan Seachd Sian/Disaster Diaries, diketahui bahwa erupsi itu terjadi di Chili pada 2015.

Kemudian terkait gambar air terjun, saat ditelusuri menggunakan Yandex, salah satunya menunjukkan bahwa itu adalah gambar Air Terjun Tumpak Sewu di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur seperti diunggah akun Youtube ini.

Sehingga video yang diklaim merupakan tampilan Gunung Semeru yang erupsi dan Air Terjun Tumpak Sewu dalam satu frame itu adalah editan.

Hal tersebut diperkuat oleh penelusuran Verify.

Melansir laman Verify, sebuah video yang mengeklaim menunjukkan letusan Gunung Semeru sebenarnya adalah foto dari letusan gunung berapi Chili dan air terjun Indonesia yang diedit menjadi sebuah video.

Gunung berapi itu adalah Gunung Calbuco di Chili, yang meletus pada 22 April 2015.

Observatorium Bumi NASA mengonfirmasi bahwa gunung berapi Chili meletus pada 2015.

Foto asli kepulan asap menunjukkan garis pantai, bukan daerah berhutan dengan air terjun yang mengelilingi gunung berapi.

Air terjun yang terlihat di bagian bawah video adalah Air Terjun Tumpak Sewu di Indonesia.

Air terjun ditambahkan ke video dan dapat ditelusuri ke foto air terjun yang digunakan di beberapa publikasi pariwisata.

Kesimpulan

Video yang diklaim merupakan pemandangan erupsi Gunung Semeru dengan Air Terjun Tumpak Sewu adalah hoaks.

Menurut 7 klasifikasi first draft, hoaks ini termasuk Manipulated Content (konten manipulasi) atau konten yang diedit. Biasanya berisi hasil editan dari informasi yang pernah diterbitkan media-media besar dan kredibel.

Konten jenis ini dibentuk dengan cara mengedit konten yang sudah ada dengan tujuan untuk mengecoh publik.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi