Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Covid-19 Sudah Hilang di Cianjur Jawa Barat

Baca di App
Lihat Foto
Facebook
Tangkapan layar unggahan Facebook tentang hoaks Covid-19 sudah hilang dari Cianjur
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Beredar klaim bahwa Covid-19 sudah hilang di Cianjur, Jawa Barat.

Selain itu disertakan video suasana di mal yang sudah ramai pengunjung.

Juru bicara vaksinasi Kemenkes memastikan bahwa hal tersebut adalah hoaks atau tidak benar.

Narasi yang beredar

Akun Facebook yang menyebarkan klaim dan video tentang Covid-19 sudah hilang di Cianjur adalah akun ini. Unggahan itu dibuat pada Selasa (15/12/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adapun narasinya sebagai berikut:

"Covid sudah hilang d bumi cianjur. Hayu giatkna lagi usaha kita,"

Dia menyertakan video suasana sebuah mal yang didatangi banyak orang. Orang-orang itu banyak yang mengenakan masker.

Klaim dari unggahan itu adalah Covid-19 sudah hilang di Cianjur.

Sementara itu arsip unggahan tersebut bisa dilihat di .

Berikut ini tangkapan layar unggahan tersebut:

Konfirmasi Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menghubungi Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi guna mengetahui kebenaran dari unggahan tersebut.

Dia mengatakan tidak mungkin saat ini Covid-19 sudah hilang di Cianjur, karena masih ada kasus.

"Ya enggak mungkin Covid-19 hilang," ujarnya kepada Kompas.com, Kamis (16/12/2021).

Nadia juga menegaskan bahwa klaim tersebut adalah hoaks atau tidak benar.

"Iya (hoaks)," tegasnya.

Melansir laman https://covid19.cianjurkab.go.id/, per Rabu (15/12/2021) pukul 12.00 WIB, kasus Covid-19 masih ada.

Sebanyak 6 kasus masih aktif. Sedangkan total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Cianjur, Jawa Barat ada 10.900 kasus.

Sementara itu total orang yang meninggal karena Covid-19 ada 201 orang. Selain itu masih ada yang berstatus kontak erat, suspek dan probable.

Kontak erat adalah seseorang yang memiliki riwayat kontak dengan kasus probable atau yang terkonfirmasi positif.

Jumlah kontak erat di Cianjur yang masih dalam proses adalah 500 orang. Sedangkan total kontak erat ada 3.902 orang.

Lalu suspek adalah seseorang dengan infeksi saluran napas atas (ISPA) dan 14 hari terakhir sebelum timbul gejala memiliki riwayat perjalanan atau tinggal di negara/wilayah yang melaporkan transmisi lokal.

Selain itu suspek adalah yang memiliki salah satu gejala ISPA dan 14 hari terakhir sebelum timbul gejala memiliki riwayat kontak dengan kasus konfirmasi/probable Covid-19.

Jumlah suspek yang masih dalam proses adalah 192 orang. Sedangkan totalnya ada 3.299 orang.

Kemudian probable adalah kasus suspek dengan ISPA berat/ARDS/meninggal dengan gambaran klinik yang meyakinkan Covid-19 dan belum ada hasil pemeriksaan laboratorium RT-PCR.

Jumlah kasus probable yaitu 130 orang. Sedangkan yang masih dalam proses ada 7 orang.

Kesimpulan

Klaim bahwa Covid-19 sudah hilang di Cianjur adalah tidak benar atau hoaks.

Hal itu ditegaskan oleh Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi.

Selain itu, faktanya masih ditemukan adanya kasus aktif Covid-19 di Cianjur.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi