Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memilih Posisi Tidur Terbaik Sesuai Gangguan Kesehatan yang Diderita

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash/Leeann Cline
Jangan asal tidur, beberapa posisi tidur bisa kontra dengan kondisi kesehatan Anda.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Posisi tidur tak hanya bisa meningkatkan kualitas tidur, posisi tidur juga bisa meningkatkan kualitas kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Beberapa posisi tidur bisa bermanfaat bagi kesehatan, dan beberapa posisi lagi justru bisa membahayakan kesehatan. Seperti tidur miring ke kiri misalnya, posisi ini diyakini bisa mengurangi efek heartburn dari asam lambung juga gangguan mengorok.

Menurut Robert Oexman, direktur Sleep to Live Institute, tak ada salahnya mencoba beberapa posisi tidur terbaik bagi tubuh Anda, sesuaikan dengan kondisi kesehatan tubuh masing-masing.

Untuk membiasakan posisi tidur paling pas, akan butuh waktu penyesuaian. Karena bisa dipastikan tubuh akan kembali ke kebiasaan lama atau posisi lama ketika kesadaran menghilang dan masuk ke tidur lelap.

Namun ketika sering dibiasakan di saat kita terjaga, maka lama-kelamaan tubuh akan mengikuti pola yang ada.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Manfaat Kesehatan Tidur dengan Jendela Terbuka

Nah, berikut ini adalah beberapa posisi tidur terbaik yang disesuaikan dengan kondisi kesehatan masing-masing:

1. Penderita asam lambung

Orang dengan asam lambung hendaknya tidur miring ke arah kiri. Ketika tidur miring ke kanan, Anda bisa membahayakan asam lambung bocor mengalir ke esofagus.

Begitu juga jika Anda tidur telentang, sisa makanan dan asam di lambung akan mudah mengalir ke kerongongan.

Jika ingin tidur telentang, posisikan kepala jauh berada di atas tubuh dengan cara menata beberapa bantal sebagai penyangga kepala.

2. Penderita gangguan jantung

Orang dengan gangguan jantung hendaknya tak tidur telentang atau tidur miring di sisi kiri tubuhnya. Karena dalam posisi ini, kerja jantung akan terganggu karena beban dari tubuh yang menimpa area jantung.

Posisi terbaik untuk orang dengan gangguan jantung adalah miring ke arah kanan. Dalam posisi ini, kerja jantung tak akan terlalu berat.

Baca juga: 4 Tips Tidur Nyenyak ketika Tengah Flu dan Batuk

3. Orang dengan gangguan tidur mendengkur 

Melansir On Health, tidur miring dengan tangan dan kaki lurus sejajar dengan tubuh bisa bermanfaat bagi Anda yang sering mengalami gangguan tidur mendengkur.

Posisi ini bisa mengurangi efek dengkuran yang terjadi, karena lidah tak mengunci saluran napas.

Hindari posisi telentang. Ketika telentang dan tubuh memasuki deep sleep di mana seluruh rongga mulut dalam posisi rileks, lidah akan secara otomatis turun dan mengunci tenggorokan. Hal ini bisa memicu dengkuran dengan lebih keras.

4. Penderita arthritis

Meski posisi miring nyaman untuk mereka yang hobi mendengkur, namun posisi ini sebaiknya dihindari oleh para penderita athritis.

Penderita radang sendi bisa terbangun dengan pegal dan nyeri di sekujur persendiannya jika tidur dengan posisi ini.

Hindari pula pose tidur tengkurap karena leher akan kaku karena harus menoleh ke salah satu sisi selama berjam-jam.

Posisi leher dan tulang belakang yang tak lurus juga akan membuat beberapa saraf jadi kebas. Terutama tangan.

Tidurlah dalam posiss telentang karena posisi ini bisa meringankan ngilu dan pegal pada area seputar pundak dan pinggul.

Baca juga: Plus Minus Tidur Sekasur dengan Hewan Peliharaan

5. Penderita sleep apnea

Penderita sleep apnea sering terbangun karena gangguan berhenti napas. Agar gangguan tak semakin parah, hindari posisi telentang.

Karena dalam posisi telentang, gaya gravitasi menjadi sangat maksimal dan menarik jantung ke bawah. Imbasnya, kerja saluran napas pun makin terbatas.

Penderita sleep apnea lebih baik tidur dengan posisi tubuh miring ke kanan atau ke kiri. Dalam posisi ini, gangguan sleep apne tak akan terlalu sering datang.  

6. Penderita gangguan gigi, gusi dan rahang

Kebanyakan orang tak sadar berangkat tidur dengan rahang yang mengunci rapat. Posisi ini bisa membahayakan kesehatan gigi, gusi, juga tulang rahang.

Jadi bagi Anda yang sudah memiliki gangguan di seputaran giginya, hendaknya lebih waspada ketika berangkat menuju lelap. Lemaskan rahang dan mulut agar ketika tidur tak mengunci rahangnya dengan terlalu kuat. 

Dengan mengetahui posisi tidur yang tepat yang sesuai dengan gangguan kesehatan yang Anda derita, Anda bisa bangun pagi dengan tubuh yang lebih bugar.

Baca juga: Ini Manfaat Tidur Mengenakan Kaus Kaki

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi