Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Batas Akhir Pembuatan Akun LTMPT Siswa dan Apa Selanjutnya?

Baca di App
Lihat Foto
LTMPT
Jadwal SNMPTN 2022 terbaru dari LTMPT
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Server Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sempat down Selasa (8/2/2022).

Hal tersebut karena banyaknya orang yang mengakses portal LTMPT untuk mengurus pendaftaran akun LTMPT.

Di kolom komentar Instagram @ltmptofficial diketahui bahwa banyak siswa yang panik lantaran mengira tanggal 8 Februari adalah hari terakhir pembuatan akun LTMPT siswa.

Padahal 8 Februari adalah hari terakhir registrasi akun LTMPT sekolah, penentuan siswa eligible, dan pengisian PDSS.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski begitu, dikutip dari Instagram @ltmptofficial, pada 8 Februari 2022, LTMPT mengumumkan bahwa pihaknya memberi tambahan waktu finalisasi PDSS sebanyak 2x24 jam kepada sekolah yang belum melakukan finalisasi kurikulum dan/atau finalisasi nilai.

Batas akhirnya menjadi 10 Februari 2022 pukul 15.00. Diberi catatan juga bahwa siswa dapat melakukan Simpan Permanen Akun LTMPT setelah sekolah yang bersangkutan melakukan finalisasi.

Baca juga: Batas Waktu Simpan Permanen Akun LTMPT 2022, Cek Jadwalnya!

Batas akhir pembuatan akun LTMPT siswa

Masih dari laman Instagram @ltmptofficial, batas akhir pembuatan akun LTMPT siswa berbeda dari sekolah.

Pembuatan akun LTMPT siswa akan ditutup pada 15 Februari 2022, sehingga masih ada cukup waktu bagi siswa.

Lalu, apa langkah selanjutnya?

Pembuatan akun LTMPT siswa digunakan untuk mendaftar SNMPTN. Langkah selanjutnya setelah membuat akun LTMPT adalah mendaftar SNMPTN.

Dikutip dari Kompas.com, (6/2/2022), pendaftaran SNMPTN akan dibuka mulai 14-28 Februari 2022.

Sementara itu, pengumuman hasil SNMPTN rencananya akan disampaikan pada 29 Maret 2022.

Baca juga: Kapan Simpan Permanen Akun LTMPT? Ini Jadwalnya

Ketua Pelaksana LTMPT Prof Dr Budi Prasetyo Widyobroto menngingatkan, salah satu syarat untuk mendaftar adalah peserta harus sudah punya akun LTMPT.

"Siswa harus sudah memiliki/mendaftar akun LTMPT," kata Budi.

Selain itu, kata dia, peserta juga harus memiliki NISN dan sudah ada di PDSS yang diisikan oleh sekolah.

Terkait hal yang dilakukan saat mendaftar SNMPTN, Budi memberikan gambaran, nantinya peserta akan memilih PTN (Perguruan Tinggi Negeri) dan juga prodi (program studi).

"Daftar SNMPTN lengkapi biodata, sampai PTN dan pilih prodi," ujar Budi.

Dia mengingatkan juga, bagi peserta yang memilih prodi Seni dan Keolahragaan harus mengunggah portofolio.

"(terakhir) sampai print out kartu peserta SNMPTN," pungkas Budi.

Baca juga: Cara Bikin Akun LTMPT dan Kapan Harus Simpan Akun Permanen

Aturan memilih prodi SNMPTN

Melansir laman LTMPT, ketentuan memilih program studi SNMPTN 2022, yaitu siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN.

Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.

Lalu, jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.

LTMPT menyarankan tidak lintas minat (tergantung ketentuan PTN yang dituju).

Adapun jurusan yang memerlukan portofolio terdapat 10 jenis, yaitu:

  • Olahraga;
  • Seni Rupa, Desain, dan Kriya;
  • Tari (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Tari);
  • Teater (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Teater/Drama);
  • Musik (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Musik);
  • Seni Karawitan;
  • Etnomusikologi;
  • Fotografi;
  • Film dan Televisi;
  • Seni Pedalangan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi