Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Selalu karena Sakit, Ini Beberapa Alasan Kucing Tiba-tiba Muntah

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash/Biel Morro
Kucing muntah tak selalu disebabkan karena kucing tengah sakit.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Kucing sering tiba-tiba muntah, entah memuntahkan makanan atau hanya cairan.

Sama seperti pada manusia, kucing yang muntah bisa jadi penanda bahwa kucing tengah sakit. 

Dilansir dari Catster, penyebab paling sering kucing tiba-tiba muntah adalah karena hairballs.

Ketika kucing membersihkan dirinya menggunakan lidahnya, akan ada bulu-bulu halusnya yang menyangkut di lidah kasar kucing. Bulu halus ini akan ditelan kucing karena kucing tak memiliki kemampuan memuntahkannya keluar.

Nah helai-helai bulu ini lama-kelamaan akan membentuk gumpalan bulu di dalam perut, dan membuat rongga perut penuh. Imbasnya, kucing akan memuntahkan hairballs tersebut agar rongga perut bisa terisi dengan makanan. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab kedua kucing muntah adalah karena adanya infeksi parasit. Parasit yang menginfeksi saluran cerna kucing bisa menyebabkan kucing muntah.

Selain dua penyebab di atas, masih ada lagi penyebab kucing muntah yang tak berhubungan dengan kondisi kesehatan kucing.

Baca juga: Video Viral Kucing Diberi Makan Durian, Apakah Boleh? Ini Kata Dokter

Penyebab kucing muntah

Berikut ini beberapa penyebab kucing muntah:

1. Makan terlalu cepat

Jika kucing kelaparan, atau jika kucing diberi menu favorit, kucing akan melahapnya dengan cepat.

Kebiasaan makan terlalu cepat ini juga bisa memicu kucing memuntahkan kembali makannya lantaran lambung tak cukup menampung banyak makanan.

2. Adaptasi menu baru

Kucing bisa muntah jika diberi menu baru. Properti dalam menu baru ini akan mengiritasi perut kucing karena saluran cerna kucing belum terbiasa menerima nutrisi yang ada.

Jika ingin menghentikan kucing muntah, cobalah beri kucing menu makanan lama yang selama ini aman di perut mereka.'

3. Makan rumput

Kucing bisa muntah sehabis makan rumput atau tanaman. Agar kucing tak keracunan, tanamlah rumput yang aman untuk kucing seperti rumput gandum yang mudah dikembangbiakkan.

Baca juga: Bukan karena Penasaran, Ini Alasan Kucing Selalu Mengikuti Kita

Penanganan kucing muntah

Selain sebab-sebab di atas, kucing bisa pula muntah karena gangguan penyakit kronis seperti keracunan, diabetes, gangguan ginjal, atau kanker.

Dilansir dari Pets WebMD, jika kucing hanya sekali saja muntah, maka hal itu tak perlu dikhawatirkan.

Namun jika kucing muntah dengan disertai berbagai gejala lain, maka bisa jadi kucing tengah menderita suatu penyakit.

Berikut ini beberapa gejala yang bisa mengindikasikan kucing tengah sakit:

  • Terlihat selalu lelah atau depresi
  • Perubahan pola makan (tak berselera makan)
  • Penurunan berat badan
  • Ada darah dalam muntahan
  • Muntah berkali-kali dalam waktu berhari-hari
  • Diare
  • Cenderung diam tak mau aktif bergerak

Kucing muntah tak selalu berarti kucing sakit. Namun jika kucing muntah disertai dengan gejala-gejala lain seperti di atas, segera bawa kucing ke dokter hewan.

Baca juga: Bukan Hanya Minta Makan, Ini Alasan Kucing Menatap Kita Berlama-lama

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi