Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Berteriak, Seorang Perenang Tewas Diserang Hiu di Pantai Sydney

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi serangan hiu.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Seorang perenang dilaporkan meninggal dunia setelah diserang hiu di sebuah pantai di pinggiran kota Sydney, Australia, Rabu (16/2/2022).

Dikutip dari NPR, Rabu (16/2/2022), polisi New South Wales (NSW) memaparkan, layanan darurat tiba di area Buchan Point, Malabar, sekitar pukul 16.35 waktu setempat.

Buchan Point terletak di antara Pantai Little Bay dan Pantai Malabar di wilayah Randwick City.

"Celakanya, orang ini menderita luka parah akibat serangan itu dan tidak ada paramedis yang bisa melakukan apapun ketika kami tiba di tempat kejadian," ujar inspektur Ambulans NSW, Lucky Phrachanh dalam sebuah pernyataan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Tsunami 80 Meter Terjang Ambon, Ribuan Orang Tewas

Kesaksian warga

Seorang saksi mata mengatakan kepada Australian Broadcasting Corporation (ABC) bahwa dia sedang memancing di bebatuan di dekatnya dan melihat perenang itu.

Saat itu dia melihat seorang pria yang mengenakan pakaian selam dan berenang melintasi teluk diseret ke bawah air oleh hiu besar dalam serangan yang berlangsung beberapa detik.

"Awalnya dia berteriak, dan kemudian saat dia turun, ada begitu banyak percikan. Hiu itu tidak berhenti menyerang," ujar saksi mata.

Pantai ditutup 24 jam

Setelah kejadian tersebut, Dewan Kota Randwick mengumumkan bahwa semua pantai di daerah itu akan ditutup selama 24 jam.

Penjaga pantai akan berpatroli di pantai mencari penampakan hiu lebih lanjut.

"Pantai adalah halaman belakang komunitas kami. Little Bay biasanya merupakan tempat yang tenang dan indah yang dinikmati oleh keluarga," kata Walikota Randwick Dylan Parker.

"Kehilangan seseorang karena serangan hiu seperti ini sangat mengerikan. Kita semua kaget," lanjut dia.

Parker mengatakan, kejadian ini adalah serangan hiu fatal pertama di Radwick City atau serangan hiu fatal pertama di pantai Sydney sejak 1963.

Baca juga: Ramai soal Ketuk Kaca Mobil Minta Uang di Surabaya, Ini Cerita Korban dan Polisi

 

Pada kasus sebelumnya, aktris Marcia Hathaway, yang saat itu berusia 32 tahun, meninggal setelah seekor hiu menggigit kakinya dua kali saat dia berdiri di perairan keruh hanya sedalam 30 inci di Sugarloaf Bay.

Para saksi yang melihat serangan itu mengatakan, seekor hiu putih besar muncul di bawah korban.

"Hiu putih sering berburu dengan berenang langsung di bawah mangsanya, menggunakan bayangan untuk memilih target," ujar seorang saksi.

"Sayangnya, karena penglihatan yang buruk dan air yang keruh, kemungkinan besar hiu sulit membedakan manusia dan spesies mangsa mereka seperti anjing laut," lanjut dia.

Serangan hiu 5 tahun terakhir

Para pelacak mengungkapkan, ada 76 gigitan hiu tanpa alasan di perairan Australia dalam 5 tahun terakhir.

Empat dari 11 serangan fatal terjadi di tempat lain di New South Wales.

Pihak berwenang di New South Wales mengatakan bahwa meskipun sebagian besar hiu tidak berbahaya bagi manusia, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan perenang untuk meminimalkan pertemuan mereka.

Salah satunya dengan berenang di lokasi yang dipatroli atau diawasi di antara bendera merah dan kuning.

Kemudian, menghindari berenang dan berselancar saat fajar, senda, dan malam hari.

Selanjutnya, menjauhi muara sungai, perairan keruh, dan kumpulan ikan umpan.

Baca juga: Update Corona 17 Februari 2022: Indonesia Catat 64.718 Kasus Baru, Rekor Tertinggi Selama Pandemi

 

Jaring hiu

Mengutip The Guardian, Rabu (16/2/2022), ada 51 jaring hiu yang membentang dari Newcastle di utara Sydney hingga Wollongong di selatan ibu kota NSW.

Pihak DPI mengungkapkan, jaring tidak membentang dari satu ujung pantai ke ujung lainnya dan tidak dirancang untuk membuat penghalang total, melainkan dimaksudkan untuk mencegah hiu membangun wilayah.

Sementara, kritikus menyampaikan, jaring adalah teknologi lama yang menangkap terlalu banyak hewan non-target.

Laporan tahunan terbaru tentang jaring NSW menemukan 40 dari 375 hewan yang ditemukan mati atau hidup di jaring adalah spesies target: hiu putih, banteng, dan harimau.

Umumnya hewan yang yang ditemukan seperti pari elang selatan 95 ekor, martil halus 60 ekor, paus perunggu 38 ekor.

Sebagian besar pari dilepaskan hidup-hidup, sebagian besar hewan lain yang ditangkap sudah mati pada saat mereka ditemukan.

Baca juga: Cara Daftar Program JKP BPJS Ketenagakerjaan, Manfaat dan Syarat Klaim

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi