Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Memunculkan Tombol Enter untuk Buat Baris Baru di WhatsApp

Baca di App
Lihat Foto
Phone Arena
Ilustrasi chat WhatsApp.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com – Cara membuat baris baru di WhatsApp dengan tombol enter bisa dilakukan dengan mudah apabila mengetahui caranya.

Sebab aplikasi perpesanan WhatsApp menyediakan fitur untuk mengatur munculnya tombol enter.

Fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk memilih apakah ingin memunculkan tombol enter yang berfungsi membuat baris baru, atau menjadi tombol yang bisa digunakan untuk langsung mengirim pesan.

Setting tombol enter agar bisa membuat baris baru, akan bermanfaat untuk merapikan tulisan. Sebab dengan tombol, ini maka pengguna bisa membuat jarak antara baris atas dan bawah.

Namun jika mengatur tombol enter sebagai tombol kirim pesan, maka pengguna tidak bisa membuat jarak atas dan bawah. Tombol tersebut hanya akan mempercepat proses pengiriman pesan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Cara Mengganti Nomor WhatsApp Lama ke Nomor Baru

Lantas bagaimana cara mengatur agar tombol enter pada WhatsApp bisa digunakan untuk membuat baris baru?

Cara mengatur tombol enter untuk buat baris baru

Untuk mengatur tombol enter, caranya cukup sederhana. Pengguna hanya perlu melakukan pengubahan pada setelan WhatsApp.

Dikutip dari WhatsApp, berikut ini cara untuk menampilkan tombol enter agar bisa membuat baris baru:

Setelah itu cobalah untuk masuk ke obrolan untuk mencoba.

Dengan menonaktifkan tombol “Enter untuk mengirim” maka kini pada bagian keyboard akan muncul tanda enter yang berfungsi untuk membuat baris baru.

Apabila Anda lebih menyukai tombol enter sebagai tombol untuk langsung mengirim pesan, maka Anda perlu mengaktifkan kembali menu “Enter untuk mengirim”.

Baca juga: Cara Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Telanjur Diblokir

 

Membuat baris baru pada WhatsApp Web

Saat menggunakan WhatsApp Web, sayangnya pengaturan tombol enter tidak disediakan secara khusus seperti halnya pada aplikasi.

Namun pengguna masih bisa mengakalinya ketika ingin membuat baris baru saat menulis pesan melalui WhatsApp Web.

Adapun caranya adalah dengan menekan tombol "Shift" lalu tahan, kemudian tekan "Enter".

Dengan cara demikian maka pengguna akan dibawa pada baris baru, sehingga bisa dimanfaatkan untuk membuat jarak atas dan bawah.

Baca juga: Daftar Layanan Publik yang Mewajibkan Syarat BPJS Kesehatan, Apa Saja? 

Nah demikian cara membuat baris baru di WhatsApp dengan memunculkan tombol enter. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi