Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Menjaga Kesehatan Mental Menurut Psikolog

Baca di App
Lihat Foto
Thinkstock
Ilustrasi kesehatan mental.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com – Menjaga kesehatan mental merupakan hal yang penting dan perlu diperhatikan.

Sebab menjaga kesehatan mental merupakan upaya untuk memberikan kesejahteraan baik bagi aspek emosional, psikologi, dan kondisi sosial seseorang.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), kesehatan mental digambarkan sebagai keadaan ketika seseorang mampu mengatasi tekanan sosial kehidupan sehingga kualitas hidup menjadi lebih meningkat.

Sebaliknya, jika dalam suatu komunitas mengalami krisis kesehatan mental, maka mereka akan hidup dalam kondisi yang penuh tekanan, diskriminatif, pengucilan sosial hingga gaya hidup yang tidak sehat.

Menjaga kesehatan mental juga akan berpengaruh terhadap kesehatan fisik seseorang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas bagaimana tips menjaga kesehatan mental?

Baca juga: 8 Rutinitas Pagi untuk Meningkatkan Kesehatan Mental

Tips menjaga kesehatan mental

Psikolog Klinis Ivana Kamilie membagikan beberapa tips menjaga kesehatan mental yang bisa dilakukan setiap hari.

Berikut beberapa tips menjaga kesehatan mental:

1. Tetap produktif

Menjaga kesehatan mental bisa dilakukan dengan tetap produktif saat beraktivitas. Misalnya dengan melakukan beberapa kegiatan yang digemari.

Ivana mengatakan, memelihara produktivitas merupakan bentuk dari kendali seseorang atas hidup mereka sendiri.

“Memelihara produktivitas membuat kita merasa memegang kendali atas hidup kita,” ujarnya, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (5/3/2022).

Pada saat beraktivitas, seseorang bisa menciptakan suasana sesuai yang disukainya sehingga memberikan rasa nyaman.

Dikutip dari Health Hub, tetap produktif juga bisa mengurangi risiko stress sehingga kesehatan mental dapat dijaga dengan baik.

Baca juga: Kasus Gangguan Kesehatan Mental Anak Naik Selama Pandemi, Ini Kata Psikolog

 

2. Jalani gaya hidup sehat

Menjalani gaya hidup sehat tidak hanya membuat fisik terasa lebih bugar, tetapi juga membuat kesehatan mental lebih terjaga.

Dengan mengonsumsi nutrisi yang baik dan pikiran yang mindfull, tubuh, pikiran dan jiwa bisa saling terkoneksi.

Oleh karena itu menjalani gaya hidup yang sehat juga akan berdampak pada kesehatan mental.

“Kita perlu untuk makan bernutrisi, istirahat cukup, latihan pernafasan, berolahraga secara rutin dan teratur,” imbuh Ivana.

Ivana mengimbuhkan, ketika seseorang melakukan olah raga secara rutin, ia dapat berpikir dengan lebih baik. Bahkan lebih efisien.

Begitupun ketika seseorang memiliki waktu istirahat yang cukup. Pasalnya, tidur yang berkualitas dapat menjadi media penghilang stres.

Bahkan, menjaga kesehatan mental dengan tidur yang cukup juga dapat membantu otak memperkuat ingatan dengan memproses dan menyimpan informasi dalam jangka panjang.

Baca juga: 6 Cara Sederhana Jaga Kesehatan Mental di Sela Kegiatan Harian

3. Lebih mindfull dengan aktivitas sehari-hari

Menjaga kesehatan mental bisa dilakukan dengan mencoba fokus pada setiap situasi yang terjadi.

“Fokus pada setiap situasi yang terjadi dan sadari setiap pikiran, perasaan, dan tingkah laku kita dalam menjalani aktivitas,” kata Ivana.

“Ketika kamu merasa overthinking, bawa kembali pikiranmu untuk fokus pada hal yang sedang kamu lakukan,” imbuhnya.

WHO juga menganjurkan agar seseorang membebaskan pikiran dari hal-hal yang terus berputar di kepalanya selama dua menit.

Tujuannya adalah untuk menghubungkan kembali diri seseorang dengan situasi yang sedang dilalui.

Baca juga: Perhatikan, Ini Gejala Saat Kita Mengalami Gangguan Kesehatan Mental

 

4. Tetap terhubung dengan orang lain

Sebagai makhluk sosial, menusia sejatinya membutuhkan orang lain untuk bertahan hidup. Bahkan untuk menjaga kesehatan mental, seseorang juga membutuhkan orang lain.

Sebab berinteraksi dengan orang lain dapat merangsang otak sehingga otak dapat bekerja dan berpikir secara lebih cepat.

Berinteraksi dengan orang lain bisa dilakukan mulai dari lingkungan terdekat, misalnya dengan berkomunikasi bersama keluarga di rumah.

“Luangkan waktu bersama dengan keluarga dan teman untuk melakukan aktivitas bersama,” ujar Ivana.

“Kamu juga bisa sharing hal postif maupun permasalahan sehingga ada insight yang bisa didapatkan satu sama lain,” imbuhnya.

Baca juga: Penyintas Covid-19 Rawan Terkena Gangguan Kesehatan Mental, Begini Pencegahannya

5. Mencari bantuan profesional

Akan tetapi, jika masalah yang dihadapi tidak kunjung selesai dan terus mengganggu aktivtas, Ivana menganjurkan agar seseroang tersebut mencari bantuan dengan menemui psikolog.

Bertemu dengan psikolong bisa menjadi media yang tepat ketika seseorang sedang mengalami krisis kesehatan mental.

“Jika kamu memiliki masalah yang berlarut-larut bahkan menganggu aktivitasmu sehari-hari, tidak perlu ragu untuk mencari bantuan profesional seperti psikolog klinis,” jelasnya.

Nah itulah 5 tips menjaga kesehatan mental yang penting dan perlu diperhatikan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: WHO, Health Hub
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi