Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Tarif Tol Surabaya Malang 2022

Baca di App
Lihat Foto
Jasa Marga
Jalan Tol Gempol-Pandaan
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Pemerintah telah memperbolehkan masyarakat untuk melakukan mudik lebaran pada 2022.

Kendati demikian, pelonggaran izin untuk mudik pada lebaran 2022 kali ini diiringi dengan syarat vaksinasi booster atau vaksinasi dosis ketiga.

Pelonggaran kebijakan terkait mudik lebaran ini disampaikan secara langsung oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (23/3/2022).

"Bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik lebaran juga dipersilakan, juga diperbolehkan. Dengan syarat sudah mendapatkan dua kali vaksin dan satu kali booster, serta tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat," kata Jokowi dikutip dari dari kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagi masyarakat yang berada di Kota Surabaya dan akan melakukan perjalanan atau mudik ke Kota/Kabupaten Malang dapat menggunakan akses jalan tol.

Baca juga: Tarif Tol Jakarta-Bandung Lengkap 2022

Lalu, rute tol mana saja dan berapa tarifnya untuk melakukan perjalanan dari Surabaya ke Malang?

Rute tol Surabaya-Malang

Dikutip dari Kompas.com (19/3/2022), perjalanan dari Surabaya menuju Malang akan melewati tiga ruas tol.

Ketiga ruas tol tersebut yaitu tol Surabaya-Gempol, tol Gempol-Pandaan, dan tol Pandaan-Malang.

Berikut ini adalah rute yang akan dilewati oleh pengguna tol dari Surabaya menuju ke Malang:

Nantinya, sewaktu berada di jalan tol Pandaan-Malang, Anda dapat memilih ingin keluar lewat pintu keluar tol Lawang, Singosari, Pakis, atau Malang.

Disarankan untuk mengetahui letak pintu tol keluar yang dekat dengan tujuan perjalanan agar tidak menambah waktu dan biaya perjalanan.

Baca juga: Tarif Tol Jakarta-Semarang 2022

Tarif tol Surabaya-Malang

Baca juga: Benarkah Jalan Tol Kita Tidak Aman?

Masyarakat dapat mengetahui tarif tol yang sedang berlaku saat ini melalui laman Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) di https://bpjt.pu.go.id/cek-tarif-tol.

Selain itu, Anda juga bisa mengetahui besaran tarif tol melalui aplikasi Travoy pada handphone.

Berikut ini adalah rincian biaya tol Surabaya-Malang berdasarkan masing-masing ruas untuk kendaraan golongan I (sedan, jip, pikap/truk kecil, dan bus):

Tarif Tol Surabaya-Gempol 2022 Tarif Tol Gempol-Pandaan 2022 Tarif Tol Pandaan-Malang 2022

Menurut data di atas, total biaya tol dari Surabaya menuju Malang sekitar Rp 97.000 sampai Rp 110.500.

 Baca juga: Tarif Tol Jakarta-Cikampek Naik Bulan Ini, Mengapa Tarif Tol Kerap Naik?

 Baca juga: Update Lokasi Speed Camera untuk Tilang Elektronik di Jalan Tol

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Aturan dan Larangan di Jalan Tol

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi