Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Daftar, Syarat, dan Jadwal UM-PTKIN 2022

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Zulfikar
Link pendaftaran UMPTKIN 2022
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com – Pendaftaran Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagaam Islam Negeri (UM-PTKIN) 2022 telah dibuka sejak Senin (25/4/2022) pukul 13.00 WIB.

Sebanyak 59 perguruan tinggi Islam akan ikut serta dalam seleksi nasional tersebut.

UM-PTKIN merupakan proses seleksi masuk UIN, IAIN, STAIN, dan PTN yang memiliki Izin Program Studi di bawah Koordinasi Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia.

Baca juga: Ketentuan UM-PTKIN 2022: Bisa Pilih 3 Prodi dan Harus Urut

 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seleksi dilakukan melalui ujian tertulis yang dilaksanakan secara bersama berbasis Sistem Seleksi Elektronik (SSE).

Pendaftaran dan pembayaran UM-PTKIN dibuka Senin, 25 April 2022 pukul 13.00 WIB hingga Sabtu, 4 Juni 2022 pukul 15.59 WIB.

Cara daftar UM-PTKIN

Pendaftaran UM-PTKIN dilakukan secara online.

Berikut secara lengkap langkah-langkah pendaftarannya:

  1. Buka laman https://um-ptkin.ac.id/ lakukan pendaftaran dan isi biodata secara online hingga mendapat nomor SIP (Slip Instruksi Pembayaran), PIN dan Informasi nominal yang harus dibayarkan beserta tatacara pembayarannya
  2. Pilih daftar NISN bagi calon pendaftar yang memiliki NISN dan belum memiliki akun SPAN-PTKIN atau UM-PTKIN.
  3. Pilih NISS Bagi Calon Pendaftar yang tidak memiliki NISN dan belum memiliki akun SPAN-PTKIN atau UM-PTKIN.
  4. Lakukan pembayaran di Bank BNI atau Bank lainnya
  5. Selanjutnya peserta mendapatkan bukti pembayaran dan biaya seleksi yang sudah dibayar tak bisa ditarik kembali dengan alasan apapun
  6. Lanjutkan pendaftaran online dengan mengisi formulir online di https://um-ptkin.ac.id/ dengan memasukkan nomor SIP dan PIN guna memilih kelompok ujian, program studi dan lokasi ujian hingga cetak kartu ujian
  7. Peserta mengikuti ujian SSE di lokasi PTKIN yang telah dipilih. 

Baca juga: Cara Buat Akun UM-PTKIN, Simak 5 Langkah Ini agar Tidak Salah

 

Syarat dan Jadwal UM-PTKIN

Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa BAru PTKIN Imam Taufiq menyebutkan bahwa UM-PTKIN 2022 bisa diikuti oleh lulusan MA/MAK/SMA/SMK dengan catatan:

  • Lulusan tahun 2020 dan 2021, harus sudah memiliki ijazah atau yang sederajat.
  • Lulusan tahun 2022 dipersyaratkan memiliki Surat Keterangan Lulus dari kepala satuan pendidikan

Nantinya pelaksanaan ujian sama dengan tahun sebelumnya, menggunakan Sistem Seleksi Elektronik (SSE) dan memakai perangkat komputer atau gawai.

Nantinya pelaksanaan bisa dilakukan dari lokasi masing-masing peserta.

Adapun Jadwal Pendaftaran UM-PTKIN 2022 yakni sebagai berikut:

  • Pendaftaran/Pembayaran: 25 April-4 Juni 2022
  • Finalisasi pendaftaran: 25 April-4 Juni 2022
  • Pelaksanaan uji coba: 7-10 Juni 2022
  • Pelaksanaan ujian: 14-17 Juni 2022
  • Pengumuman: 30 Juni 2022

Nantinya pelaksanaan ujian SSE UM-PTKIN akan tertera pada masing-masing kartu tes peserta.

Baca juga: 5 Prodi dengan Peminat Paling Banyak di UM-PTKIN 2021

 

Biaya UM-PTKIN

Biaya pendaftaran SSE UM-PTKIN adalah sebesar Rp 200.000. Biaya tersebut belum termasuk biaya tambahan jika transaksi memakai virtual account.

Nantinya akan ada tiga kelompok ujian yakni:

  • Tes Kemampuan Dasar (TKD): Tes Potensi Akademik, Bahasa, Keislaman, Al Quran
  • Tes Kemampuan Bidang IPA
  • Tes Kemampuan Bidang IPS

Ketentuan kelompok program studi sebagai berikut:

  • Kelompok ujian peserta akan ditentukan berdasarkan pilihan prodi peserta. Apabila peserta memilih prodi IPA di semua pilihan maka kelompok ujian peserta adalah IPA atau jika peserta memilih prodi IPS di semua pilihan maka kelompok ujian peserta adalah IPS
  • Semua kelompok ujian (IPA/IPS) dapat memilih minimal 1 prodi dan maksimal 3 prodi
  • Urutan dalam pemilihan program studi menyatakan prioritas pilihan
  • Setiap peserta bebas memilih lokasi ujian di salah satu PTKIN seluruh Indonesia
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi