Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Twibbon Idul Fitri 1443 H dan Ucapan Selamat Lebaran 2022

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK/AQUARIUS STUDIO
Ilustrasi dekorasi Lebaran, dekorasi meja makan untuk perayaan Lebaran.
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Setelah sebulan berpuasa di bulan Ramadhan, Hari raya Idul Fitri menjadi hari yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim.

Sebagaimana diketahui, Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah sudah menetapkan Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M atau lebaran jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.

Hal itu sesuai maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 H.

Sementara itu, Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) baru akan melaksanakan sidang Isbat penentuan 1 Syawal 1443 H pada 1 Mei 2022 mendatang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Untuk menyambut hari kemenangan, ini link twibbon, kata-kata, dan ucapan selamat Lebaran 2022, termasuk sejarah asal usul mengapa Idul Fitri kerap disebut Lebaran:

Baca juga: 50 Link Twibbon Hari Raya Idul Fitri 1443 H dan Cara Membuatnya

Sejarah penggunaan istilah Lebaran

Dilansir Kompas.com, 13 Mei 2021, menurut pengamat bahasa Indonesia Ivan Lanin, belum ada sumber otentik tertulis terkait asal kata Lebaran dan kapan kata itu mulai dipakai.

"Yang jelas, kata itu tidak dikenal dalam bahasa Arab dan bukan berasal dari bahasa itu," kata Ivan.

Namun, beberapa sumber tersier menuliskan, kata itu kemungkinan berasal dari bahasa daerah.

Dia menjelaskan ada 4 bahasa daerah yang disebut menjadi asal kata Lebaran, yaitu bahasa Jawa "lebar" (selesai), bahasa Sunda "lebar" (melimpah), bahasa Betawi "lebar" (luas), dan bahasa Madura "lober" (tuntas).

Lanjutnya, dalam tulisan sastrawan Sunda Mas Ace Salmun Raksadikaria, kata Lebaran bahkan disebut berasal dari tradisi Hindu.

"Konon, ada tulisan dari Mas Ace Salmun Raksadikaria, sastrawan Sunda, yang menyatakan kata itu berasal dari tradisi Hindu pada tulisannya dalam sebuah majalah (1954)," ujar Ivan.

Selain itu, konon budayawan Umar Khayam menyatakan bahwa tradisi perayaan Lebaran dimulai pada abad ke-15 di Jawa oleh Sunan Bonang, salah seorang anggota Wali Songo.

Ivan tak bisa memastikan apakah kata Lebaran itu merujuk pada selesainya puasa Ramadhan selama sebulan penuh.

Menurut dia, KBBI mencantumkan arti Lebaran sebagai "Hari raya umat Islam yang jatuh pada tanggal 1 Syawal setelah selesai menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadan'.

"Arti yang lain merupakan interpretasi. Saya belum menemukan sumber otentik. Etimologi atau asal kata memang kerap sulit ditelusuri," tutur Ivan.

Baca juga: Resep Opor Ayam Bumbu Kuning Spesial Khas Lebaran

Twibbon Hari Raya Idul Fitri 2022

Berikut 20 twibbon bertema lebaran atau Idul Fitri 1443 H/2022 M, dilansir dari laman Twibbonize:

  1. https://www.twibbonize.com/idfitr2022 
  2. https://www.twibbonize.com/lebaran661 
  3. https://www.twibbonize.com/tkaba2tgr 
  4. https://www.twibbonize.com/selamathariraya2022 
  5. https://www.twibbonize.com/eidmubarakselingkaran3 
  6. https://www.twibbonize.com/nuidufitri1443h2022m 
  7. https://www.twibbonize.com/mawf02 
  8. https://www.twibbonize.com/idulfitri1443hijriyah2022 
  9. https://www.twibbonize.com/idulfitri2022 
  10. https://www.twibbonize.com/idulfitri1443hpondok930 
  11. https://www.twibbonize.com/idulfitrimachfud 
  12. https://www.twibbonize.com/idulfitri-1443 
  13. https://www.twibbonize.com/ucapanidulfitrielegant 
  14. https://www.twibbonize.com/onlyriduan03idulfitri1443h 
  15. https://www.twibbonize.com/mawf01 
  16. https://www.twibbonize.com/onlyriduan02idulfitri1443h 
  17. https://www.twibbonize.com/mawf06 
  18. https://www.twibbonize.com/onlyriduan01idulfitri1443h 
  19. https://www.twibbonize.com/twibbonidulfitri1443harna 
  20. https://www.twibbonize.com/idulfitri2022yaa 

Baca juga: Lusa Sidang Isbat Penentuan Lebaran 2022, Ini Jadwal dan Link Streamingnya

Ucapan selamat Lebaran 2022

Berikut kata-kata atau ucapan selamat Lebaran 2022:

  1. Selamat Idul Fitri 1443 H, Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin.
  2. Semoga Allah membukakan pintu kebahagiaan dan kemakmuran bagimu. Selamat Lebaran untukmu dan keluarga! Selamat menikmati waktu yang diberkahi selama Idul Fitri ini.
  3. Ini hari yang tepat bagi kita menyampaikan rasa syukur kepada Allah atas semua hal menakjubkan yang terjadi di sekitar kita. Selamat Idul Fitri!
  4. Saya berharap Hari Raya Idul Fitri yang membahagiakan bagi kamu dan keluarga. Semoga Allah menerima semua doamu dan memaafkan semua kekhilafanmu. Selamat Idul Fitri!
  5. Ketahuilah Allah selalu bersamamu untuk membantumu di setiap langkah kehidupan. Selamat Lebaran!
  6. Sebelum kita meminta kebahagiaan dan kesejahteraan, minta lah terlebih dulu rahmat-Nya. Semoha Allah limpahkan rahmat bagi kita semua. Selamat Lebaran!
  7. Ingat Tuhanmu di kala siang dan malam, di hatimu yang terdalam, dengan rendah hati dan tunduk, dengan suara yang lembut, jangan jadi bagian dari orang-orang yang lalai! (QSS 7:205).
  8. Dengan cahaya bulan baru, Ramadhan yang mulia akhirnya berakhir. Semoga Allah SWT melimpahkan taufik-Nya kepada kita untuk bisa menga[likasikan semua pelajaran yang Ramadhan hadirkan di hari-hari kita selanjutnya. Selamat Idul Fitri!
  9. Semoga kamu diberkahi dengan kebaikan, kesabaran, dan cinta. Selamat Lebaran!
  10. Idul Fitri adalah hari untuk dirayakan dan berbahagia dengan segenap hati. Inilah hari untuk berterima kasih kepada Allah atas semua berkah yang ia berikan kepada kita. Selamat Idul Fitri!
  11. Idul Fitri menjadi waktu yang tepat untuk berbagi apa yang kita punya dengan sesama. Selamat Lebaran!

(Sumber: Kompas.com/Luthfia Ayu, Ahmad Naufal Dzulfaroh | Editor: Rizal Setyo Nugroho, Inggried Dwi Wedhaswary)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi