Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Hepatitis Akut Muncul dari Long Covid? Ini Kata Kemenkes dan IDI

Baca di App
Lihat Foto
freepik
Ilustrasi long covid pada anak
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Dugaan kasus hepatitis akut misterius yang menyebabkan 3 anak meninggal dunia di Jakarta pada Minggu (1/5/2022) masih menjadi sorotan.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pun telah menyatakan kasus hepatitis akut yang muncul di beberapa negara sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB).

Diketahui kasus hepatitis akut misterius tersebut juga menyerang anak-anak di Eropa, AS, dan Asia sejak 15 April 2022.

Sejumlah dugaan pun muncul di tengah warganet terkait apakah kasus hepatitis akut misterius tersebut berkaitan dengan long Covid atau tidak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kenapa covid tidak dicurigai sebagai tersangka juga ya, Prof? Padahal hampir semua anak yg kena hepatitis belum divaksin dan di Israel 12 dari 11 anak pernah positif covid. Apa kemungkinan "hepatitis misterius" ini sebagai bagian dari long covid sudah di-rule out?" tulis pengunggah dalam twitnya.

Baca juga: Bagaimana Cara Penularan Hepatitis Akut Misterius?

Lalu, bagaimana penjelasan pemerintah terkait hal ini?

Penjelasan Kemenkes

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sekaligus Sekretaris Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Siti Nadia Tarmizi mengatakan bahwa informasi hepatitis akut misterius bukan disebabkan dari long covid.

"Tidak benar penyakit hepatitis akut pada anak disebabkan karena long covid," ujar Nadia saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (7/5/2022).

Menurut dia, tidak ada riwayat long covid pada anak yang terinfeksi hepatitis akut misterius atau dari data yang ada saat ini.

"Kalau berdasarkan data yang ada saat ini, timbulnya hepatitis bukan karena covid tapi infeksi baru hepatitis," lanjut dia.

Baca juga: Ramai soal Hepatitis Akut Misterius, Akankah Sekolah Kembali Online?

Tanggapan IDI

Hal serupa juga disampaikan oleh Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zubairi Djoerban.

"Tidak. Pasien-pasiennya justru sehat," ujar Zubairi dalam twitnya, Jumat (6/5/2022).

Baca juga: Muncul Hepatitis Akut Misterius yang Menular Lewat Saluran Pernapasan, Pakai Masker Tetap Perlu?

Baca juga: Penyebab Hepatitis Akut pada Anak, Berikut Beberapa Dugaannya

Ia menjelaskan, di Alabama, AS, dari 9 anak-anak yang terinfeksi hepatitis akut, tidak ada satu pun dari mereka yang memiliki riwayat infeksi Covid-19, dan tidak menerima vaksin.

"Dari data juga diketahui bahwa angka kejadian long Covid pada anak amat jarang," imbuhnya.

Untuk di Indonesia yang sempat dilaporkan ada kasus hepatitis akut, Zubairi mengatakan, ketiga anak yang mengidap hepatitis akut misterius itu semuanya diketahui negatif Covid-19 dan satu komorbid.

Selain itu, di Brasil dan India, sejumlah kecil anak-anak yang terinfeksi Covid-19 butuh pengobatan untuk hepatitis.

Zubairi menambahkan, sebagian besar pasien pulih dengan cepat dalam beberapa hari.

Baca juga: Mudik Lebaran 2022, Potensi Ledakan Kasus, dan Antisipasi Long Covid-19

Apa itu long covid?

Dilansir dari situs resmi CDC, long covid dikenal sebagai kondisi pasca-Covid yang panjang.

Sederhananya, pasien yang telah terinfeksi virus penyebab Covid-19 dapat mengalami efek jangka panjang dari infeksinya. Kondisi ini dikenal sebagai long covid.

Long covid juga dikenal dengan banyak istilah seperti Covid-19 pasca-akut, gejala sisa pasca-akut SARS-CoV-2, efek jangka panjang Covid, penyakit kronis Covid, dan lainnya.

Baca juga: Daftar Penumpang Kereta Api yang Dikecualikan Menunjukkan Tes Negatif Covid-19

Diketahui, kondisi long Covid bisa berlangsung selama berminggu-minggu, berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun.

Umumnya hal ini sering ditemukan pada orang yang menderita Covid-19 dengan gejala ringan hingga parah, bahkan orang tanpa gejala (OTG).

Mereka yang tidak divaksinasi Covid-19 dan terinfeksi disebut berisiko lebih tinggi terkena kondisi pasca-Covid atau long Covid.

Baca juga: Apakah Mutasi Virus Corona Memicu Terjadinya Hepatitis Akut Misterius?

Gejala long Covid

Orang yang mengalami kondisi pasca-Covid paling sering melaporkan:

Gejala umum
  • Kelelahan atau kelelahan yang mengganggu kehidupan sehari-hari
  • Gejala yang memburuk setelah upaya fisik atau mental (juga dikenal sebagai "malaise pasca-aktivitas")
  • Demam
Gejala pernapasan dan jantung
  • Kesulitan bernapas atau sesak napas
  • Batuk
  • Nyeri dada
  • Jantung berdetak cepat atau berdebar (juga dikenal sebagai jantung berdebar-debar)

Baca juga: Gejala dan Pencegahan Hepatitis Akut Misterius

Gejala neurologis
  • Kesulitan berpikir atau berkonsentrasi (kadang-kadang disebut sebagai "kabut otak")
  • Sakit kepala
  • Masalah tidur
  • Pusing saat Anda berdiri (pening)
  • Perasaan tertusuk jarum
  • Perubahan bau atau rasa
  • Depresi atau kecemasan
Gejala pencernaan
  • Diare
  • Sakit perut
Gejala lainnya
  • Nyeri sendi atau otot
  • Ruam
  • Perubahan siklus menstruasi

Baca juga: Mewabah di Depok, Berikut Penyebab Menyebarnya Hepatitis A

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Mengenal 5 Jenis Hepatitis

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi