Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Rumah Seharga Rp 5,56 Miliar Hanyut Terseret Ombak Laut

Baca di App
Lihat Foto
screenshoot
Tangkapan layar rumah seharga miliaran rupiah hanyut ke laut
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Sebuah video menampilkan dua rumah panggung di pinggir pantai ambruk dan hanyut terbawa ombak laut, viral di media sosial pada Rabu (11/5/2022).

Disebutkan bahwa perusahaan pasar real estat teknologi AS, Zillow Group, memperkiraan kekayaan yang ada pada rumah tersebut sekitar 381.200 dollar AS atau mencapai Rp 5,56 miliar

"An unoccupied house on stilts in Rodanthe, North Carolina, as it collapses into the ocean this afternoon.
Was worth $381,200 according to Zillow.

(Sebuah rumah panggung kosong di Rodanthe, Carolina Utara, saat runtuh ke laut sore ini. Bernilai $381.200 menurut Zillow)," tulis pengunggah dalam twitnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Seandainya Laporan Korban Segera Ditindaklanjuti, Mungkin Korban Dapat Dilindungi...

Twit juga dilengkapi dengan video runtuhnya rumah tersebut dan kondisi ketika bangunan itu terseret ke tengah laut.

Hingga Kamis (12/5/2022), twit itu sudah diretwit sebanyak 29.000 kali dan disukai sebanyak lebih dari 234.000 kali oleh pengguna Twitter lainnya.

Lalu, bagaimana penjelasan dari hanyutnya rumah mewah tersebut hingga menjadi viral?

Rumah kosong

Dilansir dari CNN, Rabu (11/5/2022), akun Twitter resmi Cape Hatteras National Seashore menjelaskan, dua rumah tepi pantai di Outer Banks North Carolina, AS, runtuh dan hanyut karena terbawa ombak laut yang tinggi dan erosi pantai pada Selasa (10/5/2022).

Cape Hatteras National Seashore adalah badan pantai nasional Amerika Serikat yang mempertahankan bagian dari Outer Banks of North Carolina dari Pulau Bodie ke Pulau Ocracoke.

Rumah ini dalam keadaan kosong dan berlokasi di 24265 Ocean Drive, Rodanthe, North Carolina.

Menurut pihak badan tersebut, kejadian ini adalah keruntuhan rumah kedua yang tidak berpenghuni dalam 24 jam pada hari itu.

Baca juga: 7 Poin Penting SKB 4 Menteri soal Pembelajaran Saat Pandemi Covid-19

 

Kronologi kejadian

Cape Hatteras National Seashore merekam video yang memperlihatkan kondisi rumah panggung yang sedang terhuyung-huyung karena tiang penyangga rumah dihantam ombak laut.

Video singkat menunjukkan rumah panggung pertama pecah dan kemudian struktur yang tersisa terbawa ombak.

Pantai dekat Ocean Drive ditutup dan petugas penegak hukum akan segera menutup Ocean Drive.

Pengunjung diperingatkan untuk menjauh dari pantai di daerah ini.

Para pejabat memperingatkan bahwa kemungkinan bakal lebih banyak rumah panggung yang menyusul atau akan ambruk dalam waktu dekat.

Prediksi tersebut muncul karena Outer Banks saat ini sedang mengalami erosi pantai dan overwash akibat timur laut di sepanjang pantai.

Bukan kasus pertama

Dikutip dari Bostonglobe, Rabu (11/5/2022), pada Februari 2022, sebuah rumah juga runtuh di Rodanthe, North Carolina, AS.

Puing-puing dari rumah itu menyebar bermil-mil di pantai.

Badan Cape Hatteras National Seashore mengatakan, setelah kejadian itu terjadi, mereka langsung melakukan pembersihan pantai.

“Sayangnya, mungkin ada lebih banyak rumah yang runtuh ke pantai Seashore dalam waktu dekat,” David Hallac, pengawas Taman Nasional Carolina Utara Timur, mengatakan dalam sebuah pernyataan.

“Kami secara proaktif menjangkau pemilik rumah di sepanjang Ocean Drive di Rodanthe setelah rumah pertama runtuh dan merekomendasikan agar tindakan diambil untuk mencegah keruntuhan dan dampak ke Pantai Nasional Cape Hatteras,” lanjut dia.

Baca juga: Sejarah Tragedi Penembakan Mahasiswa Trisakti 12 Mei 1998

 

Pasir bergeser karena erosi

Sementara itu, seorang fotografer yang telah mendokumentasikan rumah pertama (sebelum ambruk) selama beberapa bulan, Jenni Koontz mengatakan, peristiwa ambruknya rumah itu sangat dramatis.

“Anda tahu, itu adalah pasir yang bergeser, dan itu pasti akan terjadi. Jadi, tidak terlalu mengejutkan bahwa itu terjadi, tetapi mengejutkan untuk ditonton,” ujar Koontz.

Ia menceritakan, ada banyak gelombang pesar dan angin, dan kejadian itu semakin tinggi setiap harinya selama bulan Mei.

Kenaikan permukaan laut karena perubahan iklim kemungkinan memperburuk masalah di Outer Banks.

“Ini adalah kombinasi dari perubahan iklim (naik laut) dan rendahnya pantai yang kuat,” kata ahli meteorologi WRAL Aimee Wilmoth.

“Tepi pantai yang rendah membawa angin darat dan menyebabkan pasang naik menjadi lebih tinggi,” imbuhnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi