Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UTBK SBMPTN 2022 Dimulai Hari Ini: Jadwal dan Mekanisme Pelaksanaannya

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Dokumentasi humas Unej
Dokumentasi pelaksanaan UTBK tahun 2021 di Universitas Jember
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022 gelombang pertama dilaksanakan mulai hari ini, Selasa (17/5/2022).

Berdasarkan jadwal yang telah disusun oleh tim Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT), UTBK SBMPTN 2022 gelombang pertama digelar pada 7-23 Mei 2022.

Sementara gelombang kedua nantinya akan dilakukan pada 28 Mei-03 Juni 2022.

UTBK SBMPTN 2022 ini dilaksanakan secara luring di 74 Pusat UTBK yang tersebar di Indonesia. Lokasi Pusat UTBK ini sebelumnya telah dipilih oleh calon mahasiswa pada melakukan pendaftaran.

Baca juga: Daftar Dokumen yang Wajib Dibawa Saat UTBK SBMPTN 2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal penyesuaian waktu ujian

Dalam pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022, LTMPT mengatakan bahwa akan ada penyesuaian waktu ujian di beberapa daerah.

Tujuannya adalah untuk memberikan waktu jeda untuk beribadah.

Dilansir dari laman resmi @ltmptofficial, Selasa (17/5/2022), berikut penyesuaian waktu UTBK SBMPTN 2022:

1. Jadwal UTBK kelompok ujian Campuran tidak ada perubahan

2. Jadwal UTBK kelompok ujian Saintek atau Soshum pada hari Senin-Kamis serta Sabtu dan Minggu, baik sesi pagi maupun siang tidak ada perubahan, kecuali untuk daerah-daerah yang termasuk WIB:

3. Jadwal UTBK kelompok ujian Saintek atau Soshum khusus pada hari Jumat pada sesi siang untuk daerah-daerah yang termasuk WIB ada perubahan sebagai berikut:

Berikut rincian jadwal pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 setelah mengalami penyesuaian jadwal:

1. Hari Senin, Rabu, Kamis serta Sabtu dan Minggu
Sesi pagi WIB WITA WIT Kegiatan

1

06.45-06.50 07.45-07.50 08.45-08.50 Peserta masuk ruang ujian
2 06.50-07.10 07.50-08.10 08.50-09.10 Pemeriksaan identitas/dokumen
3 07.10-07.15 08.10-08.15 09.10-09.15 Latihan
4 07.15-09.00 08.15-10.00 09.15-11.00 TPS dan Bahasa Inggris
5 09.00-10.30 10.00-11.30 11.00-12.30 TKA Saintek
Sesi siang WIB WITA WIT Kegiatan
1 13.00-13.05 13.30-13.35 14.30-14.35 Peserta masuk ruang ujian
2 13.05-13.25 13.35-13.55 14.35-14.55 Pemeriksaan identitas/dokumen
3 13.25-13.30 13.55-14.00 14.55-15.00 Latihan
4 13.30-15.15 14.00-15.45 15.00-16.45 TPS dan Bahasa Inggris
5 15.15-16.45 15.45-17.15 16.45-18.15 TKA Soshum
2. Khusus hari Jumat di zona WIB untuk Jawa dan sekitarnya
Sesi pagi WIB WITA WIT Kegiatan
1 06.45-06.50 07.45-07.50 08.45-08.50 Peserta masuk ruang ujian
2 06.50-07.10 07.50-08.10 08.50-09.10 Pemeriksaan identitas/dokumen
3 07.10-07.15 08.10-08.15 09.10-09.15 Latihan
4 07.15-09.00 08.15-10.00 09.15-11.00 TPS dan Bahasa Inggris
5 09.00-10.30 10.00-11.30 11.00-12.30 TKA Saintek
Sesi siang WIB WITA WIT Kegiatan
1 13.15-13.20 13.30-13.35 14.30-14.35 Peserta masuk ruang ujian
2 13.20-13.40 13.35-13.55 14.35-14.55 Pemeriksaan identitas/dokumen
3 13.40-13.45 13.55-14.00 14.55-15.00 Latihan
4 13.45-15.30 14.00-15.45 15.00-16.45 TPS dan Bahasa Inggris
5 15.30-17.00 15.45-17.15 16.45-18.15 TKA Soshum
3. Khusus hari Jumat di zona WIB untuk selain Jawa dan sekitarnya
Sesi pagi WIB WITA WIT Kegiatan
1 06.45-06.50 07.45-07.50 08.45-08.50 Peserta masuk ruang ujian
2 06.50-07.10 07.50-08.10 08.50-09.10 Pemeriksaan identitas/dokumen
3 07.10-07.15 08.10-08.15 09.10-09.15 Latihan
4 07.15-09.00 08.15-10.00 09.15-11.00 TPS dan Bahasa Inggris
5 09.00-10.30 10.00-11.30 11.00-12.30 TKA Saintek
Sesi siang WIB WITA WIT Kegiatan
1 13.45-13.50 13.30-13.35 14.30-14.35 Peserta masuk ruang ujian
2 13.50-14.10 13.35-13.55 14.35-14.55 Pemeriksaan identitas/dokumen
3 14.10-14.15 13.55-14.00 14.55-15.00 Latihan
4 14.15-16.00 14.00-15.45 15.00-16.45 TPS dan Bahasa Inggris
5 16.00-17.30 15.45-17.15 16.45-18.15 TKA Soshum

Baca juga: Apakah Peserta UTBK Wajib Vaksinasi Covid-19? Ini Aturan di 5 Kampus

Mekanisme pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022

Dilansir dari laman youtube @LTMPTOFFICIAL, LTMPT merilis mekanisme pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 gelombang pertama.

Berikut rincian mekanisme pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022:

1. Mekanisme pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 bagi calon mahasiswa

Baca juga: UTBK Dimulai Besok, Ini Penyesuaian Waktu hingga Starter Pack Peserta

 

2. Mekanisme pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 bagi panitia
  • Panitian di Pusat UTBK akan melakukan sterilisasi ruang ujian sehari sebelum UTBK SBMPTN 2022 dilaksanakan
  • Panitia menyediakan masker cadangan dan hand sanitizer bagi calon mahasiswa
  • Panitia wajib mengarahkan calon mahasiswa saat telah berada di lokasi ujian
  • Panitia wajib melakukan pengecekan suhu dan memastikan ponsel calon mahasiswa dalam keadaan non-aktif dan tidak disaku
  • Petugas wajib mengisi daftar hadir dengan melakukan presensi kepada calon mahasiswa
  • Panitia mengizinkan calon mahasiswa yang hendak ke toilet sebelum ujian berlangsung
  • Panitia wajib menginformasikan waktu ketika ujian akan berakhir
  • Setelah ujian berakhir, panitia wajib melakukan sterilisasi ruang untuk sesi berikutnya.

Itulah jadwal waktu penyesuaian dan mekanisme UTBK SBMPTN 2022.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi