Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hewan-hewan Paling Lambat di Dunia, Apa Saja?

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG
Primata Kukang Jawa (Nycticebus Javanicus) menaiki pohon saat habituasi sebelum pelepasliaran kembali ke habitatnya di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS), Bogor, Jawa Barat, Minggu (20/12/2020). Pelepasliaran ini terlaksana atas kerja sama Balai Besar KSDA Jawa Barat, Balai Taman Nasional Gunung Halimun Salak (BTNGHS) dan Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi (IAR) Indonesia. Kukang yang dilepasliarkan terbagi ke dalam dua tahap. Tahap pertama sebanyak 15 individu sudah dilaksanakan pada Selasa (15/12/2020) dan tahap kedua sebanyak 15 individu dilaksanakan pada Minggu (20/12/2020).
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Bergerak dengan kecepatan tinggi merupakan suatu kelebihan yang dapat digunakan hewan untuk bertahan hidup.

Namun, ternyata terdapat juga hewan yang memiliki gerakan sangat lambat dalam melakukan aktivitas kesehariannya.

Seringkali hewan-hewan tersebut diidentikkan dengan sifat kemalasan, walaupun sifat lambat tersebut bersifat alamiah.

Bahkan hewan-hewan yang memiliki pergerakan lambat tidak perlu melakukan perburuan untuk mendapatkan makanannya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Koala Australia Masuk Daftar Hewan Terancam Punah, Apa Penyebabnya?

Dilansir dari situs sumber penerbitan geografi terbesar, World Altas telah merilis hewan-hewan paling lambat di dunia.

Di posisi pertama terdapat kukang atau sloth yang rata-rata hanya menempuh jarah 0,03 km/hari, Kemudian juga ada bintang laut yang dapat bergerak dengan kecepatan tertingginya 0,009 km/jam.

Hal tersebut sangatlah lambat jika dibandingkan dengan hewan tercepat di darat seperti cheetah yang mampu berlari 111 km/jam dalam waktu tiga detik saja.

Baca juga: 10 Hewan Darat Tercepat di Dunia, Apa Saja?

Lantas, hewan apa sajakah yang termasuk hewan paling lambat di dunia?

5 hewan paling lambat di dunia

Berikut ini adalah hewan-hewan dengan gerak paling lambat di dunia yang dikutip dari World Atlas:

1. Kukang atau sloth

Pada 2016, para ilmuwan dari University of Wisconsin-Madison, Amerika Serikat, mengumumkan jika kukang berjari tiga merupakan mamalia paling lambat di dunia.

Kukang dapat ditemui di kawasan Amerika Tengah dan Selatan, dengan sebagian besar waktunya dihabiskan tinggal di atas pohon.

Rata-rata kukang bergerak untuk menempuh jarak 0,003 km/hari, selain itu hewan ini dapat menghabiskan waktu tidur selama 15 jam sehari.

kukang bergerak sangat lambat untuk mempertahankan energi mereka, dan juga memiliki metabolisme yang lambat untuk mengatasi asupan kalorinya yang rendah.

Walaupun memiliki gerakan yang sangat lambat, akan tetapi dengan tinggal di atas pepohonan membuat kukang terhindar dari ancaman predator.

Baca juga: Selain Udang Asal Sulawesi, Ini 5 Hewan di Indonesia yang Terancam Punah

2. Bintang laut

Bintang laut merupakan salah satu hewan laut karnivora yang masuk dalam daftar hewan paling lambat di dunia dengan kecepatan bergerak 0,09 km/jam.

Meskipun memiliki lima lengan, ketika bergerak di dasar laut, hewan ini seperti tidak tampak jika sedang bergerak.

Berbeda dengan hewan karnivora lainnya yang berburu mangsa untuk mencukupi kebutuhan makanan harian, bintang laut hanya memakan beberapa hewan laut yang berada di dasar laut.

Hewan yang sering dikonsumsi oleh bintang laut adalah kerang, karang, tiram, dan ikan yang terluka atau mati.

Selaras dengan kecepatan bergeraknya, kecepatan bintang laut untuk memakan makanannya juga sama lambatnya.

Baca juga: Selain Arwana, Ini 5 Ikan Akuarium Termahal di Dunia

3. Siput taman

Siput taman merupakan salah satu hewan lambat di dunia yang beraktivitas di malam hari dengan kecepatan bergerak 0,4 km/jam.

Kecepatan tersebut disebabkan karena kaki siput yang berbentuk memanjang dari cangkang dengan satu otot besar yang dapat membuatnya bergerak sedikit demi sedikit.

Siput tidak perlu bergerak cepat untuk melarikan diri dari pemangsa karena hewan ini memiliki cangkang yang dapat menjadi tempat berlindung.

Mereka sebagian besar aktif di musim semi, musim panas, dan musim gugur ketika cuaca hangat dan lembab.

Hewan ini sering ditemukan juga di tempat-tempat teduh seperti di bawah bebatuan atau area rimbun yang dekat dengan tanah.

Baca juga: Plus Minus Tidur Sekasur dengan Hewan Peliharaan

4. Kura-kura darat

Kura-kura darat merupakan salah satu hewan paling lambat di dunia dengan kecepatan bergerak kurang dari 1,6 km/jam.

Salah satu penyebab kecepatan bergerak kura-kura lambat adalah karena mereka hewan herbivora (pemakan tumbuhan).

Oleh sebab itu, kura-kura tidak perlu repot-repot untuk berburu atau mengejar mangsa yang akan digunakan sebagai sumber makanan.

Selain itu, proses metabolisme tubuh kura-kura yang digunakan untuk membakar makanan menjadi energi juga sangat lambat.

Kurangnya gerakan yang dilakukan kura-kura dikombinasikan dengan penyimpanan air internal yang besar memungkinkannya untuk bertahan hidup hingga satu tahun tanpa makan atau minum.

Baca juga: 5 Hewan dengan Jam Tidur Terlama, Apa Saja?

5. Koala

Koala merupakan hewan berkantung endemik dari Australia.

Hewan ini menghabiskan sebagian besar waktunya di pohon dan memakan kayu putih.

Kecapatan koala sangat lambat, hal itu di karenakan makanan yang dikonsumsi koala seperti kayu putih miskin akan nutrisi, sehingga tidak memiliki banyak energi untuk bergerak.

Di atas pohon, koala menghabiskan sekitar 16 jam per hari untuk tidur atau hanya duduk di atas pohon.

Walaupun memiliki kecepatan bergerak yang lambat, ketika menghadapi ancaman koala dapat bergerak dengan kecepatan 28,9 km per jam.

Baca juga: Mengenal Ambergris, Muntahan Paus yang Harganya hingga Miliaran Rupiah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi