Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Terbaru Kereta Api Antarkota Juni 2022

Baca di App
Lihat Foto
dokumentasi Daop 1 Jakarta
Aturan naik kereta api jarak jauh jelang libur nasional Mei 2022
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero merilis jadwal terbaru perjalanan kereta api untuk periode 1-30 Juni 2022.

Informasi soal jadwal perjalanan tersebut dibagikan oleh akun Instagram resmi PT KAI, @kai121_ pada Senin (6/6/2022).

Pada bulan Juni 2022 makin banyak perjalanan kereta api yang beroperasi secara reguler.

Selain itu, saat ini persyaratan untuk naik kereta api juga sudah semakin mudah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Untuk calon penumpang yang sudah mendapatkan vaksin dosis kedua sudah tidak diwajibkan untuk menunjukkan hasil negatif tes antigen atau RT-PCR.

Meskipun begitu, penumpang harus tetap melaksanakan disiplin protokol kehehatan selama perjalanan menggunakan kereta api.

Persyaratan naik KA Antarkota

Dikutip dari laman KAI, menurut Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor 57 Tahun 2022, berikut ini adalah syarat naik KA Antarkota:

Baca juga: Viral, Video Detik-detik Pengendara Motor Nekat Terobos Perlintasan Kereta Api

Tetap wajib menggunakan masker

Dilansir dari laman KAI, meskipun pemerintah sudah melonggarkan penggunaan masker di ruang terbuka, namun tetap mewajibkan penggunaan masker di dalam layanan transportasi publik.

KAI mewajibkan pemakaian masker sebagai syarat perjalanan di dalam kereta api ataupun  saat berada di stasiun.

Masker yang digunakan merupakan masker kain 3 lapis atau masker medis yang menutup hidung, mulut, dan dagu.

Penumpang harus mengganti masker secara berkala setiap 4 jam dan membuang limbah masker di tempat yang disediakan.

Selama perjalanan penumpang dihimbau untuk tidak berbicara satu arah maupun dua arah melalui telepon atau secara langsung selama perjalanan.

Selain itu, ketika naik kereta api penumpang harus dalam keadaan sehat dan memiliki suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat celcius.

Nantinya, KAI juga akan membagikan healthy kit kepada para pelanggan KA Antarkota yang berisikan masker KN95 atau KF94.

Jadwal perjalanan kereta api 1-30 Juni 2022

Untuk tiket KA Antarkota periode perjalanan 1-30 Juni 2022 sudah dapat dipesan melalui aplikasi KAI Access.

Selain itu, untuk tambahan perjalanan KA juga dapat dicek melalui aplikasi KAI Access.

Berikut ini jadwal perjalanan KA di bulan Juni 2022:

Argo Bromo Anggrek

Argo Wilis

Argo Lawu

Argo Dwipangga

Argo Sindoro

Argo Muria

Argo Cheron

Argo Parahyangan

Argo Parahyangan Tambahan

Gajayana

  • Malang-Gambir pp

Brawijaya

  • Malang-Gambir pp

Bima

  • Surabaya Gubeng-Gambir pp

Sembrani

  • Surabaya Pasar Turi-Gambir pp

Turangga

  • Surabaya Gubeng-Bandung pp

Taksaka

  • Surabaya Gubeng-Bandung pp

Purwojaya

  • Cilacap-Gambir pp

Singasari

  • Blitar-Pasar Senen pp

Gaya Baru Malam Selatan

  • Surabaya Gubeng-Pasar Senen pp

Jayabaya

  • Malang-Pasar Senen pp

Baca juga: Diisukan Pensiun, KAI Tegaskan Stasiun Gambir Masih Melayani Kereta Api Jarak Jauh

Brantas

  • Blitar-Pasar Senen pp

Ranggajati

  • Cirebon-Jember pp

Wijayakusuma

  • Ketapang-Cilacap pp

Malabar

  • Malang-Bandung pp

Bangunkarta

  • Jombang-Pasar Senen pp

Harina

  • Surabaya Pasar Turi-Bandung pp

Gumarang

  • Surabaya Pasar Turi-Pasar Senen pp

Dharmawangsa

  • Surabaya Pasar Turi-Pasar Senen pp

Mutiara Selatan

  • Surabaya Gubeng-Bandung pp

Senja Utama Solo

  • Solo Balapan-Pasar Senen

Fajar Utama Solo

  • Pasar Senen-Solo Balapan

Mataram

  • Solo Balapan-Pasar Senen pp

Baca juga: KAI dan Kemenhub: Stasiun Gambir Tidak Pensiun

Senja Utama Yogya

  • Yogyakarta-Pasar Senen

Fajar Utama Yogya

  • Pasar Senen-Yogyakarta

Sawunggalih

  • Kutoarjo-Pasar Senen pp

Lodaya

  • Solo Balapan-Bandung pp

Kertanegara

  • Malang-Purwokerto pp

Sancaka

  • Surabaya Gubeng-Yogyakarta pp

Sancaka Fakultatif

  • Surabaya Guben-Yogyakarta pp

Kamandaka

  • Purwokerto-Semarang Tawang pp
  • Semarang Tawang-Cilacap pp

Joglosemarkerto

  • Purwokerto-Tegal-Semarang Tawang-Solo Balapan
  • Solo Balapan-Semarang Tawang-Tegal-Purwokerto-Solo Baapan-Semarang Tawang
  • Solo Balapan-Purwokerto-Tegal-Semarang Tawang-Solo Balapan

Kaligung

  • Semarang Poncol-cirebon Prujakan pp
  • Semarang Poncol-Tegal pp
  • Semarang Poncol-Brebes pp

Baca juga: Waspadai Link Scam Mengatanamakan KAI

Logawa

  • Jember-Purwokerto pp

Jayakarta

  • Surabaya Gubeng-Pasar Senen pp

Kertajaya

  • Surabaya Pasar Turi-Pasar Senen PP

Ambarawa Ekspres

  • Surabaya Pasar Turi-Semarang Poncol pp

Matarmaja

  • Malang-Pasar Senen pp

Pasundan

  • Surabaya Gubeng-Kiaracondong pp

Progo

  • Lempuyangan-Pasar Senen pp

Sribilah Utama

  • Medan-Rantauprapat pp

Airlangga

  • Surabaya Pasar Turi-Pasar Senen pp

Bengawan

  • Purwosari-Pasar Senen pp

Bukit Serelo 1 dan 2

  • Kertapati-Lubuk Linggau pp

Kahuripan

  • Blitar-Kiaracondong pp

Kuala Stabas

  • Baturaja-Tanjungkarang pp

Kutojaya Selatan

  • Kutoarjo-Kiaracondong pp

Probowangi

  • Surabaya Gubeng-Ketapang pp

Putri Deli

  • Tanjungbalai-Medan pp

Serayu

  • Purwokerto-Pasar Senen pp

Sri Tanjung

  • Lempuyangan-Ketapang pp

Tawangalun

  • Ketapang-Malang Kota Lama pp

Cikuray

  • Garut-Pasar Senen pp

Rajabasa

  • Kertapati-Tanjung Karang pp

Jadwal selengkapnya bisa di cek melalui link ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi