KOMPAS.com - Harga tiket pesawat rute Jakarta-Padang berbagai maskapai penerbangan dalam negeri bervarasi dari Rp 1-2 juta untuk keberangkatan Sabtu (16/7/2022).
Nominal tersebut diperoleh dari pengecekan melalui laman pemesanan tiket pesawat berbagai maskapai penerbangan di Indonesia.
Maskapai dalam negeri yang dimaksud di antaranya Garuda Indonesia, Lion Air, Super Air Jet, hingga Citilink.
Baca juga: Harga Tiket Pesawat Jakarta Medan Garuda Indonesia, Lion Air hingga Citilink
Harga tiket pesawat Jakarta Padang
Berikut harga tiket pesawat Lion Air, Garuda Indonesia, Citilink, dan Super Air Jet rute Jakarta Padang:
- Maskapai Lion Air
Dari pantauan di laman pemesanan tiket Lion Air, Jumat (15/7/2022) pukul 15.45 WIB, harga tiket pesawat Jakarta-Padang menggunakan Lion Air adalah Rp 1.400.300.
Adapun, durasi penerbangan Jakarta-Padang menggunakan Lion Air adalah 1 jam 45 menit.
Baca juga: Perincian Terbaru Syarat Naik Pesawat Mulai 17 Juli 2022, Apa Saja?
- Maskapai Batik Air
Kemudian, harga tiket pesawat Jakarta-Padang menggunakan maskapai Batik Air, yakni Rp 1.564.800 untuk kelas ekonomi, dan Rp 2.711.400 pada kelas bisnis.
Harga itu juga didapat dari laman pemesanan tiket resmi Lion Air saat dipantau Kompas.com, Jumat (15/7/2022) pukul 15.45 WIB.
Baca juga: Aturan Terbaru Naik Pesawat Mulai 17 Juli 2022
- Maskapai Super Air Jet
Masih bersumber dari laman pemesanan tiket Lion Air, Jumat (15/7/2022) pukul 15.45 WIB, harga tiket pesawat Super Air Jet Jakarta-Padang untuk keberangkatan Sabtu adalah Rp 1.427.500.
Durasi penerbangan juga 1 jam 45 menit.
- Maskapai Garuda Indonesia
Sementara itu, harga tiket terendah Garuda Indonesia rute Jakarta-Padang untuk keberangkatan Sabtu (16/7/2022) berada pada angka Rp 1.937.200.
Pantauan Kompas.com di laman booking.garuda-indonesia.com, Jumat (15/7/2022) pukul 15.45 WIB, hanya tersisa sedikit kursi untuk keberangkatan Sabtu.
- Maskapai Citilink
Harga tiket pesawat Jakarta-Padang menggunakan maskapai Citilink dengan keberangkatan Sabtu (16/7/2022), yakni Rp 1.427.454.
Harga itu berasal dari informasi di laman pemesanan tiket resmi Citilink yang dipantau Kompas.com, Jumat (15/7/2022) pukul 15.45 WIB.
Baca juga: Harga Tiket Kereta Api Surabaya Jakarta