Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Arti Huruf "E" pada Panel BBM? "Empty", "End", atau "Emergency"?

Baca di App
Lihat Foto
ibrandify/freepik
Indikator bahan bakar kendaraan, E artinya empty, end, atau emergency?
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Setiap pemilik mobil atau sepeda motor tahu bagaimana membawa kendaraan mereka di jalan.

Namun ada pula beberapa pengemudi yang kadang masih bingung dengan kode atau simbol pada panel kendaraannya.

Salah satu simbol yang kerap disalahartikan adalah panel pengukur bahan bakar.

Baca juga: Menilik Harga BBM di Filipina, Malaysia, Thailand, dan Singapura

Arti "E" pada panel BBM

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pada panel bahan bakar ada indikator huruf "E" di sisi kiri atau bagian bawah, dan huruf "F" di bagian kanan atau atas. Apa artinya?

Indikator 'F' secara luas dikenal sebagai singkatan dari 'Full', yang menunjukkan tangki penuh bahan bakar.

Saat jarum menunjuk ke 'F' atau melayang di dekatnya, Anda dapat mengemudi dengan aman dan percaya diri mengetahui bahwa kendaraan Anda melindungi Anda.

Saat perjalanan Anda menempuh jarak tertentu, perhatikan bahwa jarum akan bergerak ke arah 'E'.

Banyak yang beranggapan bahwa "E" dalam indikator bahan bakar berarti "Empty" atau kosong.

Namun dikutip dari Totalenergies, disebutkan bahwa "E" dalam panel indikator BBM artinya "Emergency" atau darurat.

Sebab saat panel menunjuk huruf "E", tangki bahan bakar tidak benar-benar kosong.

Sebaliknya, saat jarum penunjuk sampai pada huruf "E", artinya kondisi darurat untuk Anda segera mengisi bahan bakar.

Tidak benar-benar kosong

Disebutkan, saat jarum penunjuk indikator bahan bakar berada di huruf "E", kendaraan masih memiliki cadangan bahan bakar sekitar 10 persen dari kapasitas tangki.

Namun kapasitas tersebut juga bisa jadi berbeda-beda pada setiap kendaraan.

Termasuk jarak tempuh yang dapat dicapai kendaraan saat penunjuk indikator sampai pada huruf "E".

Baca juga: Daftar Terbaru Harga BBM dan Elpiji yang Alami Kenaikan

 

Jarak tempuh rata-rata saat jarum di huruf "E"

Sebuah situs bernama tankonempty.com memberikan survei seberapa jauh kendaraan Anda dapat melaju saat bahan bakar sampai pada kondisi darurat.

Dari jenis kendaraan terbanyak yang melakukan survei, berikut ini daftarnya:

  • Honda Accord: 45 mil atau 72 km
  • Honda Civic: 43 mil/69 km
  • Toyota Corolla 45 mil/72 km
  • Toyota Camry: 42 mil/67 km
  • Ford Focus: 41 mil/65 km
  • Ford F-150: 39 mil/62 km
  • Mazda Miata: 35 mil/56 km
  • Volkswagen Jetta: 44 mil/70 km
  • Volkswagen Golf: 44 mil/ 70 km
  • Chevrolet Silverado: 35 mil/56 km

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi