Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Perkembangan Komputer dari Masa ke Masa

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash
Ilustrasi perangkat komputer.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com – Komputer adalah perangkat elektronik yang dijadikan alat untuk membantu atau meringankan pekerjaan manusia.

Dengan adanya komputer, kita bisa melakukan berbagai perhitungan matematis yang rumit, menyimpan berbagai data, menulis secara digital, mencari informasi secara mudah, dan sebagainya.

Yang pasti, berkat adanya komputer kita tak lagi melakukan banyak hal secara manual, yang pastinya banyak menyita waktu dan tenaga.

Bisa menjadi begitu canggih seperti sekarang ini, sebenarnya bagaimanakah sejarah perkembangan komputer?

Baca juga: Siapa Penemu Komputer?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah perkembangan komputer

Sebagaimana dikutip dari Britannica, akar dari keberadaan komputer saat ini, atau nenek moyang komputer, bisa dikatakan adalah sempoa.

Hal ini karena sempoa adalah alat awal yang diciptakan untuk digunakan menyelesaikan soal hitung-hitungan.

Meski demikian, Charles Babbage, adalah orang yang kerap disebut sebagai penemu komputer modern pertama.

Babbage adalah pendesain mesin analitik pertama selama tahun 1830-an.

Dikutip dari Infoplease, dalam perkembangan selanjutnya muncul sosok Vannevar Bush yang merupakan orang yang membangun perangkat penganalisis diferensial pada tahun 1930.

Ciptaan Vannevar tersebut adalah komputer analog serba guna pertama yang dioperasikan secara mekanis.

Selanjutnya perangkat komputasi digital elektronik pertama dibuat pada tahun 1939 oleh John Atanasoft.

Baca juga: Profil Penemu Pulpen: Laszlo Biro

Pada tahun 1943, Conrad Zuse membangun Z3 yang merupakan komputer elektromekanis.

Perkembangan lanjutan komputer berikutnya adalah saat masa Perang Dunia II di mana Colossus dikembangkan untuk memecahkan kode Inggris.

Alat tersebut adalah komputer digital elektronik pertama yang bisa diprogram.

Tahun 1944, Howard Aiken membuat mesin pertama yang bisa melakukan perhitungan panjang secara otomatis yang disebut dengan Automatic Sequence Controlled Calculator.

Adapun komputer digital elektronik serba guna pertama yakni ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Calculator) diselesaikan pada tahun 1946 oleh Universitas Pennsylvania.

Alat tersebut dibuat memakai ribuan tabung vakum.

Baca juga: Apa Itu Komputer? Ini Pengertian, Sejarah, hingga Jenisnya

Pada tahun 1951 lahirlah UNIVAC (Universal Automatic Computer) yang merupakan komputer pertama yang bisa menangani data numerik dan alfabet yang dijadikan komputer komersial pertama yang dijual secara luas.

Wujud komputer pada perkembangan selanjutnya menjadi lebih ringkas setelah ditemukannya transistor pada akhir 1950-an dan awal 1960-an.

Selanjutnya komputer kembali mengalami perkembangan yakni menggunakan mesin sirkuit terpadu pada sekitar tahun 1960-an sampai 1970-an dengan ukuran yang jauh lebih kecil dan andal.

Tahun 1970 sampai 1990-an semakin banyak pengembangan komputer menggunakan mikroprosesor sehingga kemudian terwujudlah komputer yang semakin kecil dan kuat.

Baca juga: Sejarah Komputer

Adapun tahun 1975, Bill Gates dan Paul Allen sebagaimana dikutip dari LiveScience, membentuk Miscrosoft.

Sedangkan Steve Jobs dan Steve Wozniak mendirikan Apple Computer di tahun 1976.

Komputer pribadi pertama dirilis oleh IBM pada tahun 1981 menggunakan sistem operasi MS-DOS.

Tahun 1984, Apple Macintosh kemudian diluncurkan, dan setahun setelahnya Microsoft merilis Windows.

Selanjutnya, World Wide Web diresmikan tahun 1990 yang semakin mendorong pertumbuhan komputasi lebih lanjut.

Baca juga: Ini Dia 5 Virus Komputer Pertama di Dunia dan Penciptanya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi