Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai Warganet Sayangkan Hilangnya Lumba-lumba di Logo Baru Ancol, Ini Penjelasan Pengelola

Baca di App
Lihat Foto
ancol.com
Logo Baru Ancol
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com – Sejumlah warganet di Twitter ramai menyayangkan soal hilangnya lumba-lumba di logo baru Ancol.

Unggahan tersebut salah satunya diunggah oleh akun Twitter @rizkidwika.

“Semalam (22/7) Ancol ganti logo. Lumba-lumbanya ilang...,” tulis akun tersebut.

Pengunggah juga menilai, logo baru Ancol ini kurang “fun”.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hingga kini postingan tersebut telah disukai lebih dari 9.412 pengguna dan telah ditayangkan ulang lebih dari 1.785 kali.

Beragam komentar muncul terkait unggahan tersebut.

“Lumba-lumbanya ilang karena teluk Jakarta nya udah tercemar, jadi mereka berenang ke teluk lain,” tulis akun @wikurizky.

“Kenapa ya sekarang logonya jadi serba minimalis. Dufan juga, satu warna aja padahal kan kalau colorful gitu lucuu.. lebih cocok.. Logo ancol sih bagusan yang lama.. yang baru kek Avenger,” tulis akun @haloOCTA.

Baca juga: Update Harga Tiket Masuk Ancol 2022

"Logo nya kyak startup coin crypto wkwk," ujar akun @NitaShantiWE

Meski demikian sejumlah warganet lain ada pula yang berpendapat positif mengenai logo Ancol yang baru.

“Bagus malah ga ada lumba-lumbanya. Kan itu representasi adanya sirkus lumba-lumba. Padahal sirkus lumba-lumba harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikehewanan,” ujar akun @aidan_darwinds.

“Logo barunya yg sekarang udah ngerepresentasikan laut kok, jadi ga harus logo menyimbolkan terlalu jelas,” ujar akun @cholenesia.

Tanggapan Ancol

Terkait ramainya tanggapan warganet yang mempertanyakan hilangnya lumba-lumba di logo baru Ancol, Kompas.com menghubungi Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho.

Saat dihubungi, Eko mengatakan bahwa Ancol ingin menunjukkan seluruh hal yang ada pada Ancol melalui logo barunya ini.

“Ancol dengan identitas barunya ingin menegaskan kembali sebagai kawasan rekreasi terintegrasi dan pengembang properti,” ujar Eko dihubungi Kompas.com, Minggu (24/7/2022).

Ia mengatakan Ancol ingin menunjukkan seluruh hal yang ada di Ancol, yakni mulai dari Dufan dengan beragam wahananya, Sea World dan samudera dengan beragam biota, Atlantis dengan beragam tipe luncuran, serta Putri Duyung dengan beragam pengalamannya.

“Kesemuanya akan tergambar melalui design implementasi sebagai turunan dari logo Ancol tersebut,” ujar Dia.

Eko menyebut logo baru diharapkan bisa menggambarkan Ancol sebagai portal atau gerbang menuju ruang kejaiban yang penuh semangat, lebih modern dengan hiburan kelas dunia yang bisa dinikmati setiap orang.

Baca juga: Berikut Cara dan Tarif Beli Tiket Online untuk Masuk Ancol

Arti logo Ancol yang baru

Logo Ancol yang baru memiliki artian “Masuki Ruang Keajaiban” atau “Enter The Heaven of Wonder”.

Huruf A mendekripsikan gerbang Ancol, sedangkan tanda bintang adalah bintang laut.

Huruf A dengan simbol bintang menggambarkan gerbang untuk menuju ruang keajaiban.

Sementara itu, warna biru laut terinspirasi dari segarnya angin laut. Warna tersebut juga mewakili simbol kebahagiaan, relaksasi dan keramah-tamahan.

Adapun brand purpose atau tujuan Ancol yakni hadir untuk menciptakan memori kebahagiaan bagi setiap orang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi