Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Bocah Ciamis Tewas akibat Ponsel Meledak, Apa Penyebab HP Meledak?

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/CANDRA NUGRAHA
Seorang warga menunjukkan ponsel yang diduga meledak saat di-charge. Akibat peristiwa ini, seorang bocah berusia 9 tahun meninggal dunia di Desa Kiarapayung, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Seorang bocah bernama Ikmal yang berusia 9 tahun tewas diduga akibat ledakan ponsel.

Peristiwa tersebut terjadi di Dusun Bojongjaya, Desa Kiarapayung, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (3/8/2022).

Dikutip dari Kompas.com, Kamis (4/8/2022), korban ditemukan meninggal oleh ibunya dalam keadaan menelungkup dengan ponsel di dadanya.

Ikmal meninggal diduga akibat ledakan ponsel yang ia mainkan dalam kondisi sedang diisi daya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terdapat juga temuan luka bakar seukuran ponsel di dada Ikmal. Luka bakar juga ditemukan di leher bagian kanan.

Lantas, apa penyebab ponsel bisa meledak?

Berikut penjelasan ahli dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY):

Baca juga: Ponsel Meledak Saat Dimainkan, Bocah 9 Tahun di Ciamis Tewas dengan Luka Bakar di Dada.

Apa penyebab ponsel bisa meledak?

Dosen Teknik Elektro dari Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Toto Sukisno menjelaskan, secara umum ponsel meledak dikarenakan baterai yang ada di dalamnya.

"Potensi meledaknya ponsel secara umum diakibatkan oleh baterai. Baterai dapat meledak akibat over charge," kata Toto, saat dihubungi Kompas.com, Jumat (5/8/2022).

Ia mengatakan, ponsel paling sering meledak, karena panas yang berlebihan.

Jika baterai sedang diisi atau prosesor bekerja terlalu keras, maka dapat membuat ponsel menjadi begitu panas dalam waktu yang terlalu cepat.

Kondisi itu dapat merusak susunan kimiawi komponen telepon dan menyebabkan reaksi berantai yang membuat baterai menghasilkan lebih banyak panas, hingga akhirnya terbakar atau meledak.

Oleh karena itu, Toto menyebut, bermain ponsel dalam keadaan pengisian daya sangat tidak disarankan.

"Penggunaan ponsel dalam kondisi di-charge tidak direkomendasikan, karena berpotensi terjadinya unsafe condition," ujar dia.

Kondisi tidak aman itu, antara lain kebocoran arus atau tercipta temperatur berlebih yang bisa memicu ledakan.

Baca juga: Detik-detik HP Meledak Saat Dicas dan Menewaskan Bocah SD di Ciamis

Saran penggunaan ponsel yang aman

Bagaimana dengan meletakkan ponsel di bawah bantal atau di sekitar kepala ketika tidur?

Toto menyebut hal itu tidak memicu terjadinya ledakan. Secara teknis, meletakkan ponsel di bawah bantal aman-aman saja.

Namun, jika berbicara soal paparan radiasi dari ponsel, mungkin akan berbeda rekomendasinya.

Toto menjelaskan, dua tips agar terhindar dari kemungkinan ponsel meledak.

Pertama, jangan gunakan ponsel dalam kondisi sedang diisi daya.

Kedua, jangan gunakan ponsel pada tempat yang tidak semestinya.

"Tidak mengoperasikan HP di tempat-tempat khusus septerti pom bensin, pengolahan dan dan pengiriman minyak, dan tempat-tempat khusus lainnya," pungkas Toto.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi