Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Langit Memerah akibat Kebakaran Hutan di Aljazair, 26 Orang Dilaporkan Tewas

Baca di App
Lihat Foto
freepik.com/ pvproductions
Ilustrasi kebakaran hutan
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Sebuah video yang menampilkan detik-detik kebakaran hutan besar menerjang sejumlah distrik di utara Aljazair beredar di media sosial.

Dalam sebuah video, tampak langit dan pemandangan sebuah daerah menjadi memerah akibat kebakaran.

Baca juga: Saat Pohon Terbesar di Dunia Terancam oleh Kebakaran Hutan...

Terlihat juga api masih berkobar di banyak titik dekat pemukiman warga.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sementara video lain menampilkan warga berlarian setelah kebakaran merambat ke permukaan.

Tampak kobaran api begitu besar dan kencangnya embusan angin memperburuk kebakaran tersebut.

Baca juga: 4 Upaya Pemerintah Padamkan Kebakaran Hutan

Kebakaran hutan di Aljazair

Dikutip dari AFP, kebakaran tersebut melanda 14 distrik di utara Aljazair pada Rabu (17/8/2022).

Setidaknya 26 orang dilaporkan tewas dan puluhan lainnya luka-luka dalam kebakaran hutan itu.

Menteri Dalam Negeri Aljazair Kamel Beldjoud mengatakan, 24 orang tewas dalam kebakaran di El Tarf, dekat perbatasan dengan Tunisia, sementara dua korban lainnya di Setif.

Badan perlindungan sipil di Setif mengatakan, dua orang yang tewas merupakan seorang ibu berusia 58 tahun dan putrinya yang berusia 31 tahun.

Baca juga: Kebakaran Hutan di Turki, Tagar #PrayForTurkey Trending di Twitter

El Tarf menjadi daerah yang paling parah dilanda kebakaran dengan 16 titik panas.

Di Souk Ahras, orang-orang terlihat meninggalkan rumah mereka saat api menyebar, sebelum helikopter pemadam kebakaran dikerahkan.

Warga mengatakan, empat orang di Souk Ahras menderita luka bakar dan 41 lainnya mengalami kesulitan bernapas, kata pihak berwenang.

Laporan media mencatat, 350 warga telah dievakuasi dari lokasi itu.

Baca juga: Ramai soal Unggahan Gambar Penyusutan Hutan Kalimantan, Benarkah Separah Itu?

Dampak kebakaran hutan

Aljazair Utara terkena dampak kebakaran hutan setiap tahun, dengan 90 orang diperkirakan tewas tahun lalu dan dan lebih dari 100.000 hektar hutan terbakar, dikutip dari BBC.

Beldjoud menyalahkan serentetan kebakaran di wilayah Kabyle akibat pembakaran, serta mengeklaim "tangan-tangan kriminal" yang dapat menjelaskan 50 kebakaran secara simultan di beberapa tempat.

Korban tewas pada Rabu (17/8/2022) membuat jumlah orang Aljazair yang tewas dalam kebakaran hutan musim panas ini menjadi 30.

Sejumlah kebakaran hutan melanda negara di kawasan Mediterania pada musim ini.

Negara-negara itu terutama terletak di Benua Eropa, seperti Perancis, Yunani, Portugal, Spanyol, dan Italia.

Baca juga: Hutan Amazon, Perisai Bumi yang Terancam Musnah

KOMPAS.com/AKbar Bhayu Tamtomo Inforgafik: Deforestasi Hutan Hujan Amazon Tertinggi dalam 6 Tahun

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi