Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Hal soal Meninggalnya Ratu Elizabeth II

Baca di App
Lihat Foto
dok.Express
Ratu Elizabeth II sedang mengemudi
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Ratu Elizabeth II meninggal dunia dalam usia 96 tahun pada Kamis (8/9/2022) waktu setempat.

Sebelum Ratu Elizabeth II meninggal, semua anaknya telah berkumpul di Kastil Balmoral, Skotlandia, tempat di mana sang ratu diawasi oleh para dokter.

Kondisi kesehatan Ratu Inggris itu memang dikhawatirkan oleh tim dokter yang menanganinya.

Baca juga: Meninggalnya Ratu Elizabeth II dan Daftar Raja-Ratu Inggris Pertama hingga Sekarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Berikut sejumlah hal soal meninggalnya Ratu Elizabeth II:

1. Raja Charles III jadi penerus

Diberitakan Kompas.com, 9 September 2022, Raja Charles III menjadi penerus takhta Kerajaan Inggris sepeninggal Ratu Elizabeth II.

Ia pun mengatakan bahwa Ratu Elizabeth II merupakan sosok pemimpin yang disayangi dan ibu yang amat dicintai.

Ratu Elizabeth II juga disebutnya akan dirindukan di seluruh dunia.

Baca juga: Apa Itu Queen Consort? Gelar Baru Istri Raja Charles Camilla, Sepeninggal Ratu Elizabeth

2. Pernyataan lengkap Istana Buckingham

Berikut adalah pernyataan lengkap yang dikeluarkan oleh Istana Buckingham setelah Pangeran Charles (73) naik takhta menjadi Raja Charles III setelah 70 tahun ibunya berkuasa.

"Kematian ibunda tercinta, Yang Mulia Ratu, adalah momen kesedihan terbesar bagi saya dan semua anggota keluarga saya."

"Kami sangat berduka atas meninggalnya seorang penguasa yang disayangi dan seorang ibu yang sangat dicintai. Saya tahu kehilangannya akan sangat dirasakan di seluruh negeri, kerajaan, dan Persemakmuran, dan oleh banyak orang di seluruh dunia."

"Selama masa berkabung dan perubahan ini, saya dan keluarga saya akan dihibur dan ditopang oleh pengetahuan kami tentang rasa hormat dan kasih sayang yang mendalam di mana ratu dipegang secara luas."

Baca juga: Ucapan Dukacita Para Pemimpin Dunia atas Wafatnya Ratu Elizabeth II

3. Pemakaman Ratu Elizabeth II

Dilansir dari as.com, pemakaman kenegaraan utama kemudian akan berlangsung di Westminster Abbey dalam waktu dua minggu, dengan tanggal pasti yang akan dikonfirmasi oleh Istana Buckingham.

Peti mati Ratu Elizabeth II kemudian akan melakukan perjalanan terakhirnya ke Kapel St. George di Kastil Windsor, di mana dia akan diturunkan ke Royal Vault sebelum dikebumikan di kapel peringatan Raja George VI.

Hari pemakaman akan menjadi hari libur umum.

Baca juga: Profil Raja Charles III, Ahli Waris Takhta Ratu Elizabeth II

4. Pujian untuk Ratu Elizabeth II

Salah satu pujian datang dari Presiden AS Joe Biden yang menyebut Ratu Elizabeth II ialah seorang negarawan dengan martabat dan keteguhan yang tak tertandingi.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Persatuan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB) Antonio Guterres mengatakan bahwa Ratu Elizabeth II telah dikagumi secara luas berkat dedikasinya untuk dunia.

Presiden Perancis Emmanuel Macron memuji ratu sebagai "teman Perancis" yang telah meninggalkan jejak di negara Inggris dan kerajaannya untuk selamanya.

(Sumber: Kompas.com/Aditya Jaya Iswara, Irawan Sapto Adhi, Alinda Hardiantoro | Editor: Inten Esti Pratiwi)

Baca juga: Ratu Elizabeth II Wafat, Inggris Berkabung Selama 10 Hari dan God Save The King Kembali Mengalun

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi