Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Meningkatkan Imunitas Tubuh Lansia agar Tak Mudah Terinfeksi Virus

Baca di App
Lihat Foto
freepik
cara meningkatkan imunitas tubuh pada lansia
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Sistem imunitas tubuh yang turun dapat memengaruhi kondisi kesehatan seseorang, terutama di tengah pandemi Covid-19.

Faktanya, kemampuan respons sistem imunitas tubuh semakin berkurang seiring dengan bertambahnya usia.

Menurut Health Harvard, banyak penelitian menunjukkan bawah orang tua atau lansia lebih mungkin tertular virus, mulai dari flu biasa hingga Covid-19, jika dibandingkan mereka yang masih muda.

Hal itu lantaran kekebalan tubuh lansia yang semakin berkurang. Bahkan angka kematian lansia di atas 65 tahun karena Covid-19 terbilang cukup besar.

Beberapa ilmuwan mengamati bahwa penurunan imunitas tubuh seiring bertambahnya usia itu berikaitan dengan penurunan sel T untuk melawan infeksi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendati demikian, tidak ada yang bisa memastikan pada usia berapa penurunan imunitas mulai terjadi.

Baca juga: Cara Dapatkan Diskon Reduksi KAI 20 Persen untuk Lansia

Ketua departemen kedokteran di Rumah Sakit Komunitas Nassau Aaron E Glatt, mengatakan sulit untuk memastikan di usia berapa kekebalan tubuh itu mulai menurun.

"Itu seperti rambun beruban, terjadi pada setiap orang pada tingkat yang berbeda," ungkapnya, disadur dari WebMD.

Lantas bagaimana cara meningkatkan imunitas tubuh bagi lansia di tengah gempuran pandemi Covid-19 ini?


Cara meningkatkan imunitas tubuh bagi lansia

Dilansir dari Times of India, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan imunitas tubuh bagi lansia:

1. Kelola asupan makanan

Faktanya, peningkatan imunitas pada lansia sebanding dengan nutrisi yang dikonsumsi. Semakin tercukupinya nutrisi yang dikonsumsi, semakin baik kekebalan tubuh Anda.

Para lansia bisa mengelola asupan makanan melalui diet kaya vitamin dan mineral tertentu yang membentuk dinding kekebalan.

Anda bisa memulainya dengan mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan beta-karoten, vitamin C & E bahkan zink.

Baca juga: Golongan Darah yang Berisiko Tinggi Mudah Kehilangan Ingatan

2. Konsumsi "makanan super"

"Makanan super" merupakan makanan yang sangat dianjurkan untuk meningkatkan imunitas, khususnya bagi lansia. Sebab, "makanan super" ini mampu meningatkan kekebalan lansia dengan cepat.

Contoh makanan super ini di antaranya brokoli, jamur, dan kangkung. Ketiganya adalah makanan penambah kekebalan yang dapat dimasukkan ke dalam menu harian.

Selain ketiga sayuran di atas, Anda juga bisa menambahkan semua jenis beri, makanan kaya asam lemak omega-3 hingga kacang-kacangan.

Menurut Dolly Kumar, Pendiri & Direktur-Gaia menuturkan, makanan di atas dapat membantu membangun dan memperkuat kekebalan tubuh pada tingkat yang luar biasa.

Baca juga: Vaksin Covid-19, Respons Kekebalan Tubuh, dan Penularan Virus Corona

3. Konsumsi minuman cukup

Menurut Healthline, tubuh yang dehidrasi lebih rentan terhadap penyakit. Sebab, dehidrasi dapat berakibat sakit kepala, kesulitan fokus, suasana hati yang tidak menentu, hingga pencernaan yang tidak maksimal.

Untuk mencegah hal itu terjadi, pastikan Anda minum cairan yang cukup per harinya.

Cara memastikannya bisa melalui warna urine. Urine yang berwarna kuning pucat menandakan bahwa tubuh Anda sudah terhidrasi dengan baik.

Hal ini terdengar mudah, Namun, membiasakan diri mengonsumsi air minum secara cukup bukanlah hal yang sepele. Pasalnya, orang yang lebih tua mulai kehilangan keinginan untuk minum lantaran tubuh mereka tidak memberi sinyal rasa haus secara memadai.

Oleh karena itu, mereka perlu membiasakan diri minum secara teratur bahkan ketika tidak merasa haus.

4. Konsumsi vitamin C

Disadur dari Times of India, studi menunjukkan bahwa vitamin C merupakan aspek penting untuk meningkatkan kekebalan, baik untuk orang dewasa atau anak-anak.

Asupan vitamin C ini dapat diperoleh dari buah-buahan dan sayuran, seperti jeruk, pepaya, kiwi, jambu biji kaya, terong, paprika, bayam, kembang kol, dan sebagainya.

Baca juga: Cara Mencegah Gangguan Pendengaran pada Lansia

5. Rempah

Indonesia memiliki rempah-rempah yang berlimpah. Hal ini menjadi kabar baik bagi para lansia yang ingin meningkatkan imunitas mereka.

Beberapa rempah yang mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh di antaranya bawang putih, ginseng, jintan hitam, dan akar manis.

6. Konsumsi vitamin E

Tak hanya vitamin C, vitamin E juga sangat penting untuk menjaga kesehatan lansia, termasuk meningkatkan imunitas mereka.

Vitamin E adalah antioksidan kuat yang dapat melindungi dari berbagai infeksi, bakteri, dan virus.

Baca juga: Benarkah Jaga Jarak Buat Kekebalan Tubuh Terhadap Bakteri Melemah?

7. Kurangi lemak dan gula

Gula tambahan berkontribusi signifikan terhadap beberapa penyakit, seperti obesitas, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.

Penyakit tersebut dapat mengurangi sistem kekebalan para lansia. Oleh sebab itu, membatasi konsumsi gula tambahan bisa menjadi cara untuk meningkatkan imunitas mereka.

Selain membatas konsumsi gula, lansia juga disarankan untuk mengonsumsi makanan rendah lemak. 

8. Imbangi dengan olahraga ringan

Berbeda dengan olahraga intens yang bisa menekan sistem imunitas lansia, olah raga ringan justru dapat meningkatkan kekebalan tubuh mereka.

Studi menunjukkan bahwa satu sesi olahraga ringan dapat meningkatkan efektivitas vaksin pada orang dengan sistem kekebalan yang terganggu.

Terlebih lagi, olahraga teratur dengan intensitas sedang dapat mengurangi peradangan dan membantu sel-sel imunitas tubuh beregenerasi secara teratur.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi