Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat! Kebiasaan Makan Ini Bisa Meningkatkan Pembakaran Lemak dalam Tubuh

Baca di App
Lihat Foto
FREEPIK/ZIRCONICUSSO
teh hijau salah satu makanan yang bisa membakar lemak tubuh
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Menurunkan berat badan bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya membakar lemak dalam tubuh.

Dikutip dari Eat This, para ahli nutrisi menyarankan kebiasaan makan tertentu untuk meningkatkan pembakaran lemak dalam tubuh.

Caranya, bisa dilakukan dengan mengurangi kalori yang dikonsumsi atau meningkatkan metabolisme Anda.

Dengan menerapkan kebiasaan makan yang mampu membantu membakar lemak itu, Anda bisa menurunkan berat badan lebih baik.

Baca juga: Bagaimana Cara Menghilangkan Lemak dengan Cepat?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebiasaan makan yang tingkatkan pembakaran lemak

Berikut Kompas.com merangkum beberapa kebiasaan makan yang dapat meningkatkan pembakaran lemak dalam tubuh.

1. Mengonsumsi sayur setiap hari

Sebuah studi di Journal of the Academy of Nutrition and Dietetics menunjukkan, mengonsumsi sayuran hijau setiap hari dapat meningkatkan pembakaran lemak perut visceral serta lemak di dalam hati.

Lemak visceral adalah lemak yang ditemukan di dalam perut.

Jika lemak visceral ini tersimpan secara berlebihan, dapat membahayakan orang penting, seperti hati dan pankreas.

Baca juga: Begini Cara Membakar Lemak Lebih Banyak dengan Berjalan Kaki

2. Minum kopi sebelum olahraga

Penelitian kecil dalam Journal of the International Society of Sports Nutrition edisi 2021 menunjukkan bahwa kafein meningkatkan pembakaran lemak ketika dikonsumsi sebelum olahraga.

Namun, Anda sebaiknya tidak menambahkan gula dan krimer ketika mengonsumsi kopi dengan tujuan untuk membakar lemak dalma tubuh.

Dilansir dari Healthline, berikut manfaat minum kopi sebelum olahraga:

Baca juga: 15 Makanan Pembakar Lemak untuk Menurunkan Berat Badan

3. Minum teh

Baik teh hitam maupun teh hijau sama-sama mengandung kafein yang dapat membantu meningkatkan pembakar dalam tubuh.

Selain kafein, teh hijau juga mengandung katekin yang dapat membantu Anda membakar lebih banyak kalori bahkan saat istirahat.

Penelitian di Journal of Nutrition menunjukkan bahwa orang dewasa yang minum minuman berkafein yang mengandung katekin dapat membakar lebih banyak lemak perut selama berolahraga.

Baca juga: Cara Mengurangi Lemak Perut di Usia 50 Tahun

4. Konsumsi karbohidrat dengan protein bersamaan

Mengonsumsi protein saat makan dapat membantu tubuh membakar lebih banyak kalori. Selain itu, protein juga merupakan bahan pembangun pertumbuhan otot.

Anda bisa mengonsumsi protein bersama dengan karbohidrat untuk memberikan asupan energi kepada tubuh.

5. Minum segelas air sebelum makan

Ada banyak alasan mengapa segelas air putih sebelum makan bisa membantu meningkatkan pembakaran lemak dalam tubuh, di antaranya:

  • Air sangat penting bagi organ tubuh agar berfungsi secara optimal.
  • Tubuh yang terhidrasi akan mengonsumsi lebih sedikit kalori
  • Membantu kenyang lebih cepat.

Dilansir dari Indian Times, sebuah penelitian di Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism, para peneliti menemukan bahwa 60 menit setelah minum 2 gelas air dapat meningkatkan pengeluaran energi sebesar 30 persen.

Baca juga: Mengenal Lemak, dari Fungsi hingga Bahayanya...

6. Coba untuk mengurangi daging

Makan lebih banyak sayuran dan lebih sedikit daging adalah kebiasaan yang bagus untuk kesehatan dan proses penurunan berat badan.

Jadwalkan makan satu kali dalam seminggu tanpa ada menu daging. Anda bisa menggantinya dengan protein nabati.

Sebab, Studi Universitas Kopenhagen menemukan, protein nabati dapat memberikan rasa kenyang sementara daging cenderung memberikan rasa kenyang yang berlebihan.

Baca juga: Minuman dan Makanan yang Bisa Digunakan Mengurangi Lemak Perut

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi