Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Kecelakaan Kereta Api Terburuk di Inggris, 85 Orang Tewas

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi kereta api
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Hari ini 70 tahun lalu, tepatnya pada 8 Oktober 1952, terjadi kecelakaan kereta api terburuk di Harrow, Inggris.

Dilansir dari laman BBC, sedikitnya 85 orang tewas dan lebih dari 200 terluka dalam kecelakaan kereta api tersebut.

Kecelakaan terjadi pada pukul 08.20 GMT waktu Harrow, pinggiran barat laut London.

Bagaimana kejadiannya?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Dimulainya Serangan AS ke Afghanistan

Kronologi kecelakaan kereta api Harrow dan Wealdstone

Sebuah kereta ekspres tujuan London menabrak bagian belakang kereta komuter Tring-Euston 0731 saat akan meninggalkan Stasiun Harrow dan Wealdstone, di jalur kawasan London Midland, Inggris.

Beberapa detik kemudian, kereta ketiga yang datang dari Euston menabrak reruntuhan.

Korban selamat menggambarkan mendengar suara memekakkan telinga seperti ledakan dan kemudian pecahan kaca dan puing-puing beterbangan di mana-mana.

Salah satunya, yakni John Bannister dari Harrow sedang berada di kereta lokal dengan gerbong tepat di bawah jembatan pada saat kecelakaan terjadi.

"Semuanya terjadi dalam satu detik. Ada tabrakan yang mengerikan dan kaca dan puing-puing menghujani saya," ujar John kepada surat kabar The Times.

"Saya pingsan sejenak, kemudian saya menyadari tengah terbaring di garis dengan puing-puing di atas saya. Saya berhasil membebaskan diri dan menuju ke peron," tambahnya.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Tragedi Tanjung Priok 12 September 1984

Proses evakuasi korban

Ada sekitar 1.000 penumpang di ketiga kereta tersebut, sebagian besar korban jiwa berada di ujung belakang kereta komuter Tring dan gerbong depan dari dua kereta ekspres.

Petugas penyelamat berjuang untuk membebaskan korban yang masih terjebak di gerbong di bagian bawah tumpukan.

Petugas pemadam kebakaran dan polisi Inggris bersama dengan pekerja kereta api dan penduduk setempat ikut membantu proses evakuasi.

Bagian tengah jembatan telah dipotong untuk membebaskan dua gerbong depan kereta lokal yang tampaknya relatif tidak rusak.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Peristiwa Bom Kuningan 2004, Meledak di Depan Kedubes Australia

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi