Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jason David Frank, Pemeran Tomy Ranger Hijau dalam Power Rangers, Diduga Meninggal Bunuh Diri

Baca di App
Lihat Foto
Saban
Jason David Frank sebagai Green Ranger dalam Power Rangers Megaforce (2013)
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Aktor pemeran Tomy dalam serial Power Rangers, Jason David Frank, meninggal dunia di Texas, AS, pada Minggu (20/11/2022).

Informasi itu disampaikan dalam sebuah pernyataan dari manajer Frank, Justine Hunt.

Dilansir dari The Guardian, Minggu (20/11/2022), penyebab kematian Frank belum dirilis secara resmi.

Namun, beberapa laporan menduga bahwa Frank meninggal karena bunuh diri.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Jason David Frank, Power Ranger Hijau Diduga Meninggal Bunuh Diri

Hunt meminta agar masyarakat menjaga privasi keluarga dan teman-temannya selama masa berkabung.

Ia juga mengatakan tidak mengetahui kapan Frank meninggal.

"Privasi keluarga dan teman-temannya selama masa yang mengerikan ini, karena kita harus menerima kehilangan manusia yang luar biasa," ujar Hunt, dikutip dari AP News, Minggu (20/11/2022).

Frank meninggalkan istri keduanya, Tammie Frank, beserta tujuh anak yang terdiri dari empat anak dari pernikahannya dengan Tammie, dan tiga anak dari pernikahannya dengan Shawna.

Respons aktor Power Rangers

Kabar kematian pria berusia 49 tahun ini pun menjadi sorotan, termasuk aktor-aktor yang terlibat dalam serial Mighty Morphin Power Rangers.

"Can't believe it (tidak dapat dipercaya)," tulis Walter Emanuel Jones selaku pemeran ranger hitam di Mighty Morphin Power Rangers dalam akun Instragram-nya.

Ia mengaku sudah menganggap Frank sebagai bagian dari keluarganya.

“My heart is sad to have lost another member of our special family (hati saya sedih karena kehilangan anggota lain dari keluarga istimewa kami),” tulis Jones.

Baca juga: Meninggal Dunia, Ini Profil Jason David Frank Pemeran Power Ranger Hijau

Sekilas tentang "Mighty Morphin Power Rangers"

Diketahui, Mighty Morphin Power Rangers adalah serial pahlawan pembela kebenaran berseragam warna-warni yang beranggotakan lima orang.

Mereka ditugaskan untuk menyelamatkan Bumi dari kejahatan.

Serial ini pertama kali ditayangkan di Fox pada tahun 1993 dan menjadi fenomena budaya pop.

Dalam serial ini, Frank berperan sebagai Tommy Oliver yang pertama kali dilihat sebagai tokoh antagonis atau penjahat yang dicuci otak oleh Rita Repulsa.

Namun, Tommy Oliver kemudian dilantik ke dalam grup sebagai Ranger hijau dan menjadi salah satu karakter paling populer di acara itu.

Pada awal 1990-an, Frank memperoleh ketenaran sebagai power ranger hijau, yang kemudian menjadi power ranger putih dan sebagai pemimpin tim Ranger.

Karakternya sangat disukai anak-anak karena Frank mahir dalam seni bela diri.

Serial "Mighty Morphin Power Rangers", yang berlangsung selama tiga musim dari tahun 1993 hingga 1996.

 

Dilansir dari NBC, Minggu (20/11/2022), karakter Frank muncul dalam total 225 episode dari tiga musim, di mana jumlah ini lebih banyak dari ranger lainnya.

Di seluruh serial TV spin-off, Tommy Oliver dari Frank juga kembali sebagai penjaga lain, termasuk Red Zeo Ranger, Red Turbo Ranger, dan Black Dino Ranger.

Aktor ini juga membintangi film "Mighty Morphin Power Rangers: The Movie" pada 1995 dan "Turbo: A Power Rangers Movie" pada 1997.

Frank sempat menjadi cameo di reboot tahun 2017 "Power Rangers".

Keterampilan tempurnya tidak berhenti di layar. Dia adalah orang yang dilantik dari World Karate Union Hall of Fame dan memegang Sabuk Hitam Tingkat ke-8.

Frank juga memiliki Rising Sun Karate, sebuah sekolah seni bela diri.

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.

Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.

Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini.

https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi