Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Pria di Jambi Minta Jatah Preman ke Pemilik Toko Sambil Berkata Kasar, Apa Kata Polisi?

Baca di App
Lihat Foto
INSTAGRAM.com/@jayalah.negriku
Tangkapan layar unggahan video yang memperlihatkan seprang pria diduga meminta jatah preman ke pemilik toko di Muaro Bungo, Jambi.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Unggahan video yang memperlihatkan seorang pria diduga meminta jatah preman ke pemilik toko di Muaro Bungo, Jambi viral di media sosial.

Video itu salah satunya diunggah akun Instagram @jayakah.negriku, Kamis (5/1/2023).

"Preman Muaro Bungo Jambi, Minta jatah sambil berkata kasar," demikian keterangan yang dituliskan pemilik akun Instagram tersebut.

Hingga Jumat (6/1/2023) petang, unggahan video itu telah disaksikan lebih dari 15.200 kali dan dikomentari lebih dari 100 kali oleh pengguna Instagram.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Viral, Video Sebut Bocah SD Duel Lawan Jambret yang Rampas HP-nya di Mojokerto, Ini Kata Polisi

Baca juga: Viral, Twit Penumpang Kereta Beli Nasi Lauk Daging Ternyata Isi Lengkuas, Ini Ceritanya dan Respons KAI

Lantas, bagaimana penjelasan pihak kepolisian?

Respons Polres Bungo

Kapolres Bungo Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wahyu Bram mengonfirmasi adanya kejadian yang viral di media sosial itu.

Ia menyampaikan, pria yang diduga meminta jatah preman tersebut telah berhasil diamankan.

"Yang bersangkutan sudah kami amankan dan saat kami dalami ada info dari keluarga, ternyata ada gangguan jiwa," ujarnya, saat dihubungi Kompas.com, Jumat.

Saat ditanya terkait lokasi dan waktu kejadiannya, Wahyu meminta Kompas.com untuk menghubungi lebih lanjut Kasat Reskrim Polres Bungo.

Baca juga: Viral, Video Perempuan Mengamuk dan Serang Petugas SPBU di Riau, Diduga Tak Mau Antre


Baca juga: Ramai soal Teror Gola Gorontalo 21 Desember, Ini Kata Polisi

Sedang diobservasi

Dikonfirmasi terpisah, Kasat Reskrim Polres Bungo AKP Septa Badoyo mengatakan bahwa kejadian itu terjadi di salah satu toko ban di Kecamatan Pasar Muara Bungo.

Waktu kejadiannya, lanjut Septa, terjadi pada Selasa (3/1/2023).

"Iya benar sudah diamankan. Tapi diduga mengalami gangguan (jiwa), sedang kami lakukan observasi. Sementara itu yang bisa disampaikan," tuturnya.

Baca juga: Video Viral Penumpang Disebut Berbuat Asusila di KRL, KAI Commuter Lakukan Penyelidikan

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: 2022 Jadi Tahun Suram Kepolisian

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi