Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seluruh Bulu Mata Tercabut Gara-gara Pakai "Eyelash Curler", Begini Cara Menumbuhkannya Kembali

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar akun Twitter @convomfs
Seorang pengguna Twitter membagikan momen ketika semua bulu mata adiknya tercabut gara-gara memakai penjepit bulu mata.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Seorang pengguna Twitter membagikan momen tak terduga ketika adiknya memakai eyelash curler atau penjepit bulu mata.

Pasalnya, bulu mata yang seharusnya terlihat makin lentik malah tercabut semua ketika menggunakan alat ini.

"Tolong bantuin adek aku, dia mau jepit bulu mata malah kecabut semua," tulis pengunggah melalui akun base ini, Minggu (8/1/2023).

Ia mengatakan bahwa mata adiknya menjadi bengkak setelah semua bulu matanya tercabut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengakuan tersebut diungkapkan pengunggah sembari mengunggah foto sisa bulu mata yang masih menempel pada penjepit bulu mata.

"Kira2 bisa tumbuh lagi gak ya? Terus harus dapain biar bisa tumbuh lagi?" tanya pengunggah.

Baca juga: Ikhwal Bulu Mata Palsu, Awalnya Alat Bantu Pekerja Seks

Respons warganet

Foto penjepit bulu mata yang "memakan korban" ini lantas direspons oleh pengguna Twitter lainnya.

Sebagian dari mereka mengungkapkan rasa prihatinnya dan beberapa dari mereka mengungkapkan pengalaman yang sama.

"NDERR SUMPAH AKU PERNAH KAYA GITU KECABUT SEMUA BERUJUNG BOTAK BULU MATA SEBELAH. AKU PAKE SERUM BULU MATANYA LAURA! ALHAMDULILLAH TUMBUH LAGII KOK," tulis akun ini.

"Kok bisa? Terlalu bersemangat apa gmn, nariknya itu terlalu kenceng ???? Aku yg nonton aja ngeri. Aduh sakit bgt itu," balas akun ini.

"Gw juga pernah nder tp cuma sebelah ngga semua... numbuh lagi kok tp emng agak lama," timpal akun ini.

Baca juga: Serba-serbi Serum Bulu Mata, dari Kandungan hingga Keamanannya

Sementara itu, sebagian pengguna Twitter lainnya turut memberikan saran supaya bulu mata tumbuh dan kejadian serupa tidak terulang lagi.

"ni kecabut sampe akar???? itu kamu penjepit bulu matanya dipanasin dulu atau gak nder??? kalau gak terus copot bulu matanya berarti ditarik paksa????uhnn kayaknya bisa tumbuh lagi???? semoga aja bisa," cuit akun ini.

"Maaf tapi aku mau ingetin buat rajin-rajin ganti karetnya, jangan sampe dempes gitu bekas besinya, jadinya tajam dan bulu matanya kepotong gitu. Buat pelajaran aja kedepannya jangan sampai terulang lagi," kata akun lain.

Lantas, bagaimana tanggapan dokter perihal unggahan tersebut dan bagaimana caranya agar bulu mata tumbuh kembali?

Baca juga: Cara Mengatasi Mata Panda

Bulu mata bisa rontok

Dokter spesialis kulit dan kelamin, Ismiralda Okke Putranti, menyampaikan postingan yang viral di Twitter tersebut kemungkinan besar disebabkan oleh trauma tarikan.

Ia mengatakan, tarikan terlalu kuat ketika menggunakan penjepit bulu mata memang bisa membuat bulu mata tercabut.

"Penjepit bulu mata harus dibuka terlebih dulu baru dilepaskan," kata Okke saat dihubungi Kompas.com, Senin (9/1/2023).

"Kalau dalam posisi masih tertutup sudah kita tarik, kemungkinan tercabut sangat besar," lanjutnya.

Baca juga: Menebalkan Alis dan Bulu Mata dengan Minyak Alami

Okke menambahkan, beberapa faktor lain juga berisiko menyebabkan kerontokan pada bulu mata di samping penjepit bulu mata.

Salah satunya adalah proses autoimun, seperti alopesia areata, totalis, atau universalis.

"Di mana kerontokan umumnya dimulai dari rambut kepala dulu bisa meluas ke seluruh tubuh termasuk bulu mata dan alis," jelas Okke.

"Penyakit infeksi seperti infeksi jamur, infeksi bakteri terutama pada kusta, bisa timbul kerontokan rambut disertai mati rasa," sambungnya.

"Bisa juga akibat trauma seperti tarikan yang terlalu kuat-pencabutan rambut, trauma thermal-luka bakar, bahan kimia," tambah Okke.

Bulu mata bisa tumbuh kembali

Lebih lanjut, Okke menuturkan bahwa sebenarnya secara alami bulu mata sama dengan rambut di kepala.

Keduanya mempunyai fase mengalami kerontokan dan tumbuh lagi, namun normalnya jumlah yang rontok tidak banyak.

"Juga ada fasenya rontok tapi akan tumbuh lagi," katanya.

Mengenai pertumbuhan bulu mata, Okke mengatakan bahwa hal ini bisa dicapai menggunakan serum penumbuh bulu mata.

Serum bisa dipakai untuk meningkatkan aliran darah ke folikel rambut supaya nutrisi yang diperlukan rambut bisa terpenuhi.

"Sehingga nutrisi yang diperlukan untuk proses pembentukan dan pertumbuhan rambut bisa terpenuhi," kata Okke.

"Sehingga rambut bisa tumbuh lebih kuat dan tebal," pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi