Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Siniar KG Media
Bergabung sejak: 15 Okt 2021

Saat ini, aktivitas mendengarkan siniar (podcast) menjadi aktivitas ke-4 terfavorit dengan dominasi pendengar usia 18-35 tahun. Topik spesifik serta kontrol waktu dan tempat di tangan pendengar, memungkinkan pendengar untuk melakukan beberapa aktivitas sekaligus, menjadi nilai tambah dibanding medium lain.

Medio yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut.

Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Podcast-mu Sepi Pendengar? Lakukan 5 Hal Ini

Baca di App
Lihat Foto
Freepik/kues1
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan jika podcast kita sepi pendengar.
Editor: Yohanes Enggar Harususilo

KOMPAS.com - Podcast banyak dijadikan sebagai platform untuk menyampaikan berbagai topik, mulai dari hiburan, politik, teknologi, hingga kehidupan sehari-hari. Namun, agar podcast dapat terkenal dan dapat menarik banyak pendengar, promosi sangat penting dilakukan.

Promosi podcast bisa dilakukan melalui berbagai cara, seperti menggunakan media sosial, mengikuti event podcast, atau mengadakan kolaborasi dengan influencer atau podcaster lain.

Misalnya, dalam salah satu episode milik siniar Anyaman Jiwa bertajuk “Henry Manampiring: Melatih Mental Agar Lebih Tangguh” dengan tautan akses dik.si/AJHenryTangguh yang berkolaborasi dengan Henry Manampiring.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promosi sangat penting karena bisa membantu meningkatkan keberadaan podcast-mu dan memperluas jangkauan audiensmu. Dengan melakukan promosi yang efektif, kamu dapat menarik perhatian orang-orang yang mungkin tidak tahu tentang podcast-mu sekaligus meningkatkan loyalitas pendengar yang sudah ada.

Jika promosi ditekuni dengan serius, kamu bahkan bisa mendapat penghasilan dari podcast-mu melalui iklan, sponsor, atau donasi. Berikut adalah beberapa tips dalam mempromosikan podcast yang dapat kamu ikuti.

1. Gunakan media sosial sebagai sarana promosi

Media sosial seperti Twitter, Instagram, atau Facebook dapat menjadi alat yang efektif untuk mempromosikan podcast-mu. Pertama, pastikan kamu sudah memperbarui akun media sosial sesuai dengan informasi mengenai podcast-mu, seperti judul, deskripsi, dan tanggal rilis episode terbaru.

Baca juga: 3 Hal Ini Sering Bikin Podcaster Overthinking

Selanjutnya, buatlah unggahan yang menarik dan atraktif dengan menggunakan gambar atau video yang menggambarkan tema podcast. Jangan lupa untuk menyertakan tautan ke aplikasi streaming atau situs tempat podcast-mu tersedia.

Kamu juga bisa menggunakan tagar yang relevan dengan topik podcast agar lebih mudah ditemukan oleh pengguna media sosial lain. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan fitur iklan berbayar di media sosial untuk meningkatkan jangkauan promosi podcast ke pendengar yang lebih luas.

2. Kerja sama dengan podcaster atau influencer lain

Selain kesesuaian topik, carilah podcaster atau influencer lain yang memiliki audiens yang sesuai dengan target audiens podcast-mu. Tawarkan untuk bergabung dalam sebuah episode podcast, buat konten bersama, atau saling mempromosikan podcast masing-masing.

Hal ini akan membantumu menjangkau audiens yang lebih luas. Pastikan untuk selalu memperhatikan komunikasi dan kesepakatan yang telah dibuat agar kerja sama tersebut lancar dan menguntungkan kedua belah pihak.

3. Tawarkan bonus bagi pendengar yang setia mengikuti podcast-mu

Kamu dapat memberikan bonus kepada pendengar setiamu, seperti akses ke konten eksklusif atau diskon untuk produk atau jasa yang kamu tawarkan. Kalau bisa produk atau jasa ini masih ada kaitannya dengan podcast dan audio.

Jika tidak, pastikan tawaranmu bisa kamu bungkus sedemikian rupa agar tidak melenceng jauh dari brand podcast yang sudah kamu bangun. Langkah yang satu ini cukup menguras tenaga, tetapi ini akan membangun brand loyalty.

Selain itu, pendengar baru biasanya lebih tertarik untuk mendengarkan podcast yang punya reputasi dan insentif bagus.

4. Promosikan podcast-mu di forum

Dengan mempromosikan di sebuah forum atau grup yang relevan, kamu akan lebih mudah untuk menemukan pendengar yang benar-benar tertarik dengan topik yang dibawakan dalam podcast-mu.

Selain itu, kamu juga bisa memperoleh umpan balik atau saran dari para anggota forum atau grup tersebut, yang dapat membantumu untuk meningkatkan kualitas podcast di masa depan.

Baca juga: 7 Langkah Mudah Membuat Podcast

Ditambah juga, kamu juga bisa memperluas jaringan dan bertukar pikiran dengan para podcaster atau influencer lain di forum atau grup tersebut sehingga bisa menjadi peluang kerjasama di kemudian hari.

5. Rajin ikuti acara podcast

Acara podcast merupakan salah satu platform yang tepat untuk mempromosikan podcast-mu. Di sini kamu bisa bertemu langsung dengan para podcaster atau pendengar podcast lainnya.

Kamu bisa memanfaatkan acara tersebut untuk memperkenalkan podcast-mu, baik dengan menyiapkan tenda promosi atau pun mengikuti panel diskusi.

Dengan mengikuti tips di atas, kamu bisa mempromosikan podcast-mu dengan lebih efektif dan menjangkau pendengar yang lebih luas.

Jika kamu masih butuh panduan dalam ber-podcast, kamu bisa mengunjungi Portcast Indonesia @portcast.id di Instagram. Portcast akan terus memberikan segala informasi tentang pembuatan podcast sekaligus mengenalkanmu dengan podcast-podcast yang seru dan berkualitas.

Dengarkan pula beragam informasi menarik lainnya lewat kanal podcast milik Medio Podcast Network di Spotify dan YouTube Medio by KG Media.

Medio sendiri memiliki 10 kanal podcast dengan topik yang bisa menyesuaikan kebutuhanmu. Akses sekarang juga selengkapnya melalui tautan berikut linktr.ee/SiniarMedio.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi