Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Kolam Renang Selalu Terlihat Biru?

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock
Ilustrasi infinity pool yang membuat ilusi kolam renang tak berujung
|
Editor: Rendika Ferri Kurniawan

KOMPAS.com - Kolam renang selalu terlihat biru ketika dipandang dari jarak dekat maupun jauh dan hal ini jarang disadari sebagian orang.

Warna biru dapat dilihat pada kolam renang indoor maupun outdoor. Bahkan, kolam renang berstandar interansional pun diberi warna yang sama.

Warna biru muda dapat terlihat para permukaaan air di kolam renang. Namun, semakin dalam kolam renang, warnanya terlihat biru tua.

Lantas, mengapa kolam renang selalu terlihat biru?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut penjelasan logis di balik kolam renang yang selalu berwarna biru:

Baca juga: Mau Buat Kolam Renang? Kenali 8 Jenisnya

Penyebab kolam renang selalu berwarna biru

Dilansir dari CNN, fisikawan asal University of Cambridge Paul Coxon membeberkan mengapa tempat ini biasanya berwarna biru.

Ia menjelaskan, ada pengaruh sinar matahari yang berwarna putih dan ini terdiri dari semua spektrum warna yang berbeda.

"Ketika Anda memiliki volume air yang kecil, seperti di gelas minum, terlihat tidak berwarna," kata Coxon.

Coxon menjelaskan bahwa seseorang melihat efek biru pada volume air yang besar karena cara molekul sedikit menyerap cahaya dari ujung merah spektrum.

Sebagaimana diketahui, cahaya terdiri dari merah, hijau, dan biru, seluruh spektrum, dan biasanya mereka terlihat menyatu.

“Dengan menghilangkan warna merah itu berarti cahaya yang dipantulkan dari air sedikit biru," katanya.

Di sisi lain, pengaruh cahaya buatan juga menyebabkan kolam renang semakin terlihat biru, apalagi jika kedalamannya semakin dalam.

Baca juga: 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membuat Kolam Renang di Rumah

Popularitas warna biru

Selain faktor cahaya, ada alasan lain mengapa kolam renang yang biasanya dimanfaatkan untuk melepas penat, berwarna biru.

Dikutip dari Aqua Tech Utah, kolam renang lekat dengan warna biru karena pengaruh warna ubin atau lantai.

Sebagian pemilik kolam renang ingin tempat ini senada dengan langit, sehingga diberi ubin berwarna biru.

Tak hanya itu, ubin yang berwarna biru juga memberikan kesan lebih bersih daripada ubin berwarna hijau.

Warna tersebut dihindari sebagian pemilik kolam renangnya karena tempat ini seolah-olah ditumbuhi ganggang atau lumut.

Warna lain seperti cokelat atau hijau tua juga dihindari karena menyebabkan kolam renang terlihat berjamur dan kotor.

Baca juga: 3 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membuat Kolam Renang Custom

Ubin putih pada kolam renang

Kolam renang dapat dipasangi ubin putih supaya dapat memantulkan warna biru dari pantulan cahaya matahari ketika diisi air.

Pilihan lainnya adalah menggunakan ubin plaster yang lebih ekonomis dan membuat tampilan kolam renang terlihat bersih.

 

Adapun, warna biru pada kolam renang perlu dipertahankan supaya tempat ini tidak terlihat jorok.

Ketika pemilik kolam renang melihat warna lain, ini tandanya kolam renang perlu dibersihkan dan dijaga keseimbangan kimiawinya.

Tujuannya untuk menghindari dan mengatasi pertumbuhan ganggang dan penyebaran kotoran lain di kolam renang.

Baca juga: Begini Seharusnya Aturan Keselamatan Kolam Renang di Gedung Pencakar Langit!

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi