Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gejala dan Penyebab Kanker Payudara seperti Dialami Nunung Srimulat

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Vindes
Nunung cerita sering dikeluarkan dari Srimulat karena pacari suami orang
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Komedian Nunung Srimulat didiagnosis mengidap kanker payudara oleh dokter.

Awalnya, Nunung mengaku rutin melakukan pemeriksaan darah secara ke rumah sakit (RS) sebelum didiagnosis kanker payudara.

Namun, ketika memeriksakan diri itulah Nunung malah mendapat informasi dari dokter soal penyakit lain yang awalnya tidak diketahui.

"Sebelum didiagnosis oleh dokter, saya sudah ada riwayat penyakit yang mungkin selama ini juga enggak saya ceritakan," kata Nunung dikutip dari Kompas.com.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Nunung Mengaku Divonis Kanker Payudara

Lantas, apa saja penyebab dan gejala kanker payudara pada wanita seperti dialami Nunung?

Penyebab kanker payudara

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes), kanker payudara menjadi salah satu kanker yang paling banyak diderita oleh perempuan.

Kanker berasal dari saluran, kelenjar, dan jaringan penunjangnya namun tidak meliputi kulit payudara.

Kemenkes juga mencatat, angka kasus baru kanker payudara di Indonesia mencapai 68.858 kasus dari total 396.914 kasus baru kanker.

Sementara itu Cleveland Clinic mencatat bahwa kanker payudara terjadi saat sel-sel di payudara membelah secara tidak terkontrol.

Perkembangan kanker payudara dapat menimbulkan massa jaringan yang disebut tumor.

Baca juga: 6 Gejala Kanker Payudara yang Tidak Biasa, Jangan Disepelekan

Berikut ini penyebab dan faktor risiko kanker payudara

Baca juga: 6 Cara Mencegah Kanker Payudara dengan Pola Hidup Sehat

 

Lihat Foto
Dok. Freepik
Sebanyak 70 hingga 80 persen pasien kanker payudara yang berkonsultasi ke dokter sudah dalam kondisi stadium akhir.

Gejala kanker payudara pada wanita

Tak ada satu pun wanita yang berharap dirinya terkena kanker payudara karena penyakit ini berisiko menyebabkan kematian.

Masih dilansir dari Cleveland Clinic, ada beberapa gejala kanker payudara yang dapat dideteksi:

  • Keluarnya cairan bening atau seperti darah dari puting
  • payudara mengalami perubahan bentuk, kontur, atau ukuran
  • Muncul benjolan atau penebalan di dekat atay dalam payudara, termasuk di ketiak yang terjadi sampai siklus menstruasi
  • Kulit payudara atau puting mengalami perubahan tampilan, seperti meradang, berkerut, atau bersisik
  • Kulit dan puting payudara menjadi memerah
  • Terjadi perbedaan tampilan pada salah satu payudara.

Walau memunculkan gejala, beberapa penderita kanker payudara tidak merasakan tanda-tanda awal dari penyakit ini.

Baca juga: 7 Manfaat Daun Pepaya, Bisa Cegah Kanker Payudara dan Prostat

Itulah mengapa pemeriksaan kesehatan secara rutin penting dilakukan supaya mereka bisa terhindar dan mengantisipasi kanker payudara sejak dini.

Cara mencegah kanker payudara

Baca juga: 4 Kebiasaan Makan untuk Cegah Kanker Payudara

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan wanita untuk mencegah kanker payudara.

Dilansir dari laman Kemenkes, berikut cara-cara yang bisa dicoba:

  • Menghindari makanan yang dimasak dengan cara dibakar atau diasap
  • Menjaga berat badan tetap ideal
  • Mengonsumsi gandum
  • Mengonsumsi nasi merah
  • Rutin beraktivitas fisik, seperti yoga dan kegiatan menyehatkan lainnya
  • Mengonsumsi air mineral bila kehausan
  • Mengurangi konsumsi minuman manis
  • Mengurang konsumsi garam atau sodium
  • Melakukan pemeriksaan secara rutin dengan dokter.

Baca juga: Beda Benjolan Biasa dan Tanda Kanker Payudara

Itulah penyebab, gejala, sekaligus cara mencegah kanker payudara yang perlu diketahui wanita.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Kanker

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi