Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Mobil Pertama di Indonesia, Punya Siapa?

Baca di App
Lihat Foto
screenshoot
Mobil pertama di Indonesia yang dimiliki Raja Surakarta, Pakoe Boewono X atau disebut juga Pakubuwana, atau Pakubuwono di literasi lain.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Sejarah mencatat, mobil sudah ada di Indonesia sejak 1894.

Adalah Pakubuwono X atau Raja Kasunanan Surakarta yang bergelar Sampeyandalem Ingkang Sinuhun Kanjeng Susuhunan Pakubuwono X sebagai pemilik pertama mobil di Indonesia.

Mobil tersebut bermerek Benz, tipe Benz Phaeton dan dibeli seharga 10.000 gulden.

Baca juga: Viral, Video Singa Tabrak Mobil Pengunjung Taman Safari Prigen, Ini Cerita Versi Korban

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebagai informasi, Pakubuwono X disebut sebagai Raja Surakarta yang paling berpengaruh sepanjang masa.

Tak heran, ia kerap mengenakan busana mewah dengan segala atribut dan lambang kebesaran.

Pakubowono X juga mencatatkan namanya sebagai salah satu deretan tokoh pertama di dunia yang memiliki mobil.

Baca juga: 5 Fakta Polisi Rusak Mobil di Kendal, Ini Identitas hingga Penyebabnya


Waktu pembuatan mobil pesanan Pakubuwono X

Klasika Kompas mencatat, Pakubuwono X memesan mobil tersebut dari John C Potter, seorang penjual mobil pertama di Indonesia sekaligis masinis pabrik gula di Probolinggo, Jawa Timur.

Butuh waktu selama 10 tahun untuk membuat mobil pesanan Pakubuwono X itu.

Tak seperti mobil masa kini, mobil kepunyaan Pakubuwono X itu hanya dibekali mesin satu silinder berkapasitas 2.000 cc dan bertenaga 5 kuda.

Selain itu, ban mobil juga masih terbuat dari kayu, tetapi bisa dikendarai hingga delapan orang.

Baca juga: Tak Termasuk Mobil Audi A6, Kekayaan Kompol D Mencapai Rp 1,58 Miliar

Kepemilikan mobil Pakubowono X ini juga terdokumentasikan dalam beberapa foto sejarah.

Kehadiran mobil di Indonesia bahkan lebih dulu dibandingkan Belanda yang baru menerima mobil pertamanya pada 1896.

Namun, mobil bersejarah Indonesia itu terakhir kali terlihat pada 1924 ketika diangkut menggunakan kapal ke Belanda melalui Semarang, Jawa Tengah untuk dipamerkan.

Baca juga: Harga Audi A6 dan Spesifikasinya

Hingga saat itu, keberadaan mobil Pakubowono X tidak diketahui dan tidak pernah kembali ke Indonesia.

Diberitakan Kompas.com, mobil pertama Indonesia itu kini ternyata berada di Museum Louwman, Belanda.

Kepala Museum Nasional Indonesia Siswanto menyebut mobil itu sempat akan diperbaiki ke Jerman.

Namun, kekacauan Eropa akibat Perang Dunia II membuat keberadaannya tidak diketahui.

Baca juga: Teka-teki Kompol D, Bergaji Rp 3 Juta tapi Diduga Punya Mobil Mewah Miliaran Rupiah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi