Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal 5 Macam "Love Language", Apa Saja?

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash
Ilustrasi pasangan mengungkapkan bahasa cinta
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com – Pernahkah mendengar atau mengetahui love language yang Anda miliki?

Love language menandakan cara seseorang mengungkapkan rasa cinta dan kasih sayang serta bagaimana mereka menjalani hubungan.

Dilansir dari Dictionary, istilah love language atau bahasa cinta mengacu pada cara yang disukai seseorang untuk mengungkapkan cinta kepada dan dari pasangan.

Istilah ini digunakan untuk merujuk pada berbagai metode atau cara untuk mengungkapkan rasa cinta tersebut.

Seseorang mungkin mempunyai beberapa love language, tetapi terdapat satu love language yang dominan dari lainnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diketahui bahwa terdapat lima love language, yakni:

Penjelasan 5 love language

Dikutip verywellmind, berikut penjelasan dari lima love language:

1. Words of affirmation

Word of affirmation atau kata-kata penegasan adalah cara mengungkapkan cinta atau kasih sayang melalui kata-kata yang diucapkan, pujian, atau penghargaan.

Ini dapat berupa perkataan lisan atau tertulis.

Mereka akan sangat menikmati kata-kata, kutipan, atau pesan teks yang baik bahkan lucu menurut mereka.

Baca juga: Tak Perlu Tes untuk Mengetahui Love Language Kita, Ini Cara Tahu Tipe Bahasa Cinta

2. Quality time

Quality time atau waktu berkualitas adalah cara seseorang berbuhungan cinta dengan menyempatkan banyak waktu luang yang berkualitas dengan pasangannya.

Mereka merasa dicintai ketika pasangan hadir dan fokus pada mereka saat bersamanya.

Hal itu berarti mengobrol secara intim membahas kehidupan atau hal-hal lainnya yang menurut mereka menarik untuk dibahas.

Selain itu, juga dengan meletakkan ponsel, tidak mengerjakan kegiatan lain, melakukan kontak mata, dan mendengarkan secara aktif.

Baca juga: Hari Valentine dan Manfaat Ungkapan Kasih Sayang

3. Physical touch

Physical touch atau sentuhan fisik adalah cara memberi kasih sayang kepada seseorang melalui sentuhan fisik.

Mereka merasa dicintai saat pasangannya memegang tangannya, menyetuh Pundak, atau memijatnya ketika sedang kelelahan, termasuk dengan bercinta.

Seseorang dengan love language utamanya ini hanya ingin dekat dengan pasangannya secara fisik.

Baca juga: Dari Mana Asal Muasal Valentine sebagai Sebutan Hari Kasih Sayang?

4. Acts of service

Acts of service atau tindakan pelayanan adalah cara mengungkapkan kasih sayang dengan membantu pasangan dalam mengerjakan sesuatu.

Jika love language utamanya ini, maka mereka akan memperhatikan dan menghargai hal-hal kecil yang dilakukan.

Biasanya, mereka juga cenderung membantu atau mendukung orang lain selain pasangannya.

5. Receiving gifts

Receiving gifts atau menerima hadiah adalah cara mengungkapkan cinta dengan memberikan hadiah sebagai bukti tanda cinta dan kasih sayang.

Orang dengan love language ini selalu mengharapkan hadiah yang besar, mahal, atau unik dari yang lainnya.

Hal itu sebagai bukti bahwa seberapa besar mereka berusaha untuk pasangannya bahagia.

Baca juga: Apa Itu Cuddle? Berikut Manfaat Berpelukan dengan Pasangan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi