Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran Jakarta Mudik Gratis 2023 Dibuka Hari Ini, Simak Jadwal Keberangkatan, Syarat, dan Cara Daftarnya

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar akun Instagram @dishubdkijakarta
Pendaftaran Jakarta Mudik Gratis 2023 telah dibuka.
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - Pendaftaran Jakarta Mudik Gratis 2023 sudah bisa dilakukan mulai hari ini, Kamis (23/3/2023).

Informasi itu dibenarkan oleh Kepala Bidang Angkutan Jalan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Yayat Sudrajat.

"Benar, hari ini masyarakat dapat mendaftarkan diri secara langsung di 6 lokasi service point kami," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Kamis (23/3/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menyediakan kuota sebanyak 19.280 penumpang dan 690 sepeda motor untuk arus mudik dan balik.

Pendaftaran bisa dilakukan secara online di mudikgratisjakarta.com.

Petugas juga membuka pendaftaran secara offline di 6 titik loaksi dengan jam operasional 08.00-16.00 WIB, yakni:

  1. Dinas Perhubungan Prov DKI Jakarta.
  2. Sudinhub Jakarta Pusat.
  3. Sudinhub Jakarta Utara.
  4. Sudinhub Jakarta Barat.
  5. Sudinhub Jakarta Timur.
  6. Sudinhub Jakarta Selatan.

Pendaftaran Jakarta Mudik Gratis 2023 bakal ditutup apabila kuota tersebut telah terpenuhi.

Baca juga: Dibuka Hari Ini, Simak Link dan Ketentuan Pendaftaran Mudik Gratis Kapal Laut 2023

Jadwal dan rute Jakarta Mudik Gratis 2023

Dilansir dari laman Instagram resmi @dishubdkijakarta, Jakarta Mudik Gratis dibuka untuk warga Jakarta yang hendak mudik ke 19 kota/kabupaten di 5 provinsi di Indonesia.

Dishub DKI menyediakan 482 armada bus dan 23 truk, masing-masing akan mengangkut orang dan sepeda motor.

Jadwal keberangkatan Rute tujuan Jakarta Mudik Gratis 2023

1. Lampung

2. Sumatera Selatan:

3. Jawa Barat

3. Jawa Tengah

4. Daerah Istimewa Yogyakarta DIY

5. Jawa Timur

  • Madiun
  • Kediri
  • Jombang
  • Malang.

Jakarta Mudik Gratis 2023 juga melayani pengangkutan sepeda motor ke beberapa kota, seperti:

  • Kuningan
  • Tasikmalaya
  • Semarang
  • Kebumen
  • Solo
  • Wonogiri
  • Yogjakarta
  • Jombang
  • Malang.

Baca juga: Cara Daftar dan Syarat Mudik Gratis Jasa Raharja dan Kemenhub RI

Syarat daftar Jakarta Mudik Gratis 2023

Masih dari sumber yang sama, calon peserta mudik wajib melengkapi beberapa persyaratan daftar Jakarta Mudik Gratis 2023, di antaranya:

  • Kartu Tanda Identitas (KTP).
  • Kartu Keluarga (KK).
  • Kartu vaksin Covid-19 terakhir.
  • SNTK, apabila membawa sepeda motor.

Nantinya, setiap pendaftar dapat menambahkan 3 anggota keluarga dalam satu KK.

Dokumen tersebut wajib dibawa ketika melakukan verifikasi pendaftaran.

Verifikasi pendaftaran dibuka hingga 13 April 2023 di lokasi berikut:

  1. Dinas Perhubungan Prov DKI Jakarta.
  2. Sudinhub Jakarta Pusat.
  3. Sudinhub Jakarta Utara.
  4. Sudinhub Jakarta Barat.
  5. Sudinhub Jakarta Timur.
  6. Sudinhub Jakarta Selatan.

Baca juga: Pendaftaran Mudik Gratis Kapal Laut Diundur Jadi 23 Maret 2023, Simak Syaratnya!

Cara daftar Jakarta Mudik Gratis 2023

Masyarakat yang telah memenuhi persyaratan bisa segera mendaftarkan diri mulai Kamis, 23 Maret 2023.

Pendaftaran dapat dilakukan secara online dan offline.

Secara online, calon peserta bisa mengunjungi laman berikut:

Sementar secara offline, Dishub DKI Jakarta membuka pendaftaran di 6 titik lokasi, yakni:

  1. Dinas Perhubungan Prov DKI Jakarta.
  2. Sudinhub Jakarta Pusat.
  3. Sudinhub Jakarta Utara.
  4. Sudinhub Jakarta Barat.
  5. Sudinhub Jakarta Timur.
  6. Sudinhub Jakarta Selatan.

Pendaftaran dapat dilakukan pada jam operasional, yakni pada pukul 08.00-16.00 WIB.

Setelah mendaftar, peserta wajib melakukan verifikasi dengan membawa dokumen persyaratan.

Verifikasi bisa dilakukan di 6 titik lokasi hingga 13 April 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi