Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Ramai Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara | Video Viral TKW Hong Kong Dikenai Denda Rp 9 Juta

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com
Tangkapan layar berita populer di laman Tren sepanjang Selasa (4/4/2023) hingga Rabu (5/4/2023) pagi.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Selasa (4/4/2023).

Informasi seputar kasus dukun pengganda uang di Banjarnegara yang diduga telah membunuh 11 korbannya mendominasi pemberitaan.

Di sebuah lahan di lereng bukit, polisi menemukan sebelas jenazah yang diduga menjadi korban pembunuhan Slamet Tohari (45) pada titik penggalian.

Selain informasi perihal dukun pengganda uang di Banjarnegara, informasi seputar video viral TKW Hong Kong dikenai denda Rp 9 juta karena beli gamis Rp 200.000, pencairan THR ASN 2023, hingga kisah di balik penemuan kereta kudo kuno berusia ribuan tahun juga menarik perhatian pembaca.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Cerita Dini Indriani yang Kehilangan Uang di Sebuah Asuransi...

Berita populer Tren

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Selasa (4/4/2023) hingga Rabu (5/4/2023) pagi:

1. Ramai soal dukun pengganda uang di Banjarnegara

Kasus dukun pengganda uang di Banjarnegara, Jawa Tengah menggegerkan masyarakat setelah pelaku diduga membunuh 11 korbannya.

Pelaku Slamet Tohari (45) mengaku mempunyai kemampuan melipatgandakan uang yang diberikan korban kepadanya.

Di sebuah lahan di lereng bukit, polisi menemukan sebelas jenazah yang diduga menjadi korban pembunuhan Slamet pada tiga titik penggalian.

Sebelas jenazah tersebut ditemukan pada kedalaman 80 centimeter hingga satu meter dengan kondisi sudah menjadi tulang belulang dan sebagian masih utuh.

Informasi lebih lengkap terkait kronologi, motif, hingga jumlah korban pembunuhan oleh dukun pengganda uang di Banjarnegara tersebut dapat disimak pada berita berikut:

Dukun Pengganda Uang Banjarnegara: Kronologi, Motif, dan Jumlah Korban

2. Daftar penerima THR ASN 2023

Tunjangan Hari Raya (THR) aparatur sipil negara (ASN) 2023 dijadwalkan akan cair mulai Selasa (4/4/2023).

Tahun ini, THR akan diberikan sebesar gaji pokok, tunjangan yang melekat pada gaji pokok, dan 50 persen tunjangan kinerja per bulan.

Bagi instansi pemerintah daerah, ditambah paling banyak 50 persen tambahan penghasilan dengan memperhatikan kemampuan kapasitas fiskal daerah dan sesuai peraturan perundang-undangan.

Sementara guru dan dosen yang tidak mendapatkan tunjangan kinerja atau tambahan penghasilan, maka diberikan 50 persen tunjangan profesi guru dan profesi dosen.

Informasi lebih lengkap terkait daftar penerima THR ASN 2023 dapat disimak pada berita berikut:

THR ASN 2023 Cair Mulai Hari Ini, Berikut Para Penerimanya

3. Cara mengusir cacing dari kamar mandi dan wastafel rumah

Cacing bisa mendadak muncul di saluran air kamar mandi atau wastafel dan mengganggu penghuni rumah.

Sekali dua kali, cacing akan pergi setelah disiram air. Namun, hewan melata kecil ini tetap saja akan muncul dari saluran air yang sama.

Lalu, bagaimana cara mengusir cacing agar tidak lagi muncul di kamar mandi atau wastafel?

Informasi lebih lengkap terkait cara mengusir cacing dari kamar mandi dapat disimak pada berita berikut:

Cara Mengusir Cacing dari Kamar Mandi dan Wastafel Rumah

4. Kisah di balik temuan kereta kuda kuno berusia 2.000 tahun

Tim arkeolog yang dipimpin oleh Veselig Ignatov dari Istoricheski muzej Nova Zagora, museum dari Bulgaria, menemukan kereta kuda kuno pada 2008.

Kereta kuda kuno itu berusia 2.000 tahun pada saat ditemukan.

Kereta kuda kuno itu terkubur bersama dengan perunggu dan dekorasi mitologi Thracian yang saat ini sulit ditemui.

Setahun kemudian, Ignatov dan timnya juga menemukan sebuah makam batu bata yang berisi sisa-sisa tubuh pria menggunakan baju besi. 

Informasi lebih lengkap terkait temuan kereta kuno tersebut dapat disimak pada berita berikut:

Kisah di Balik Temuan Kereta Kuda Kuno Berusia 2.000 Tahun

5. Video viral TKW Hong Kong dikenai denda Rp 9 juta

Unggahan video terkait adanya tenaga kerja wanita (TKW) Hong Kong yang dikenai denda sebesar Rp 9 juta disebutkan oleh oknum Bea dan Cukai ramai di media sosial Twitter.

Unggahan video tersebut dibuat oleh akun @Heraloebsaa pada Kamis (30/3/2023).

"Oknum (bea cukai) kena mental. (TKW di Hong Kong) beli gamis Rp 200 ribu kok kena bea cukai Rp 9 juta denda," demikian narasi dalam video.

Lantas, seperti apa penjelasan dari pihak Bea Cukai?

Informasi selengkapnya perihal adanya denda Rp 9 juta kepada TKW Hong Kong karena membeli gamis Rp 200.000 dapat disimak pada berita berikut:

Viral, Video TKW Hong Kong Dikenai Denda Rp 9 Juta karena Beli Gamis Rp 200.000, Bea Cukai: Itu Penipuan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi