Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Siniar KG Media
Bergabung sejak: 15 Okt 2021

Saat ini, aktivitas mendengarkan siniar (podcast) menjadi aktivitas ke-4 terfavorit dengan dominasi pendengar usia 18-35 tahun. Topik spesifik serta kontrol waktu dan tempat di tangan pendengar, memungkinkan pendengar untuk melakukan beberapa aktivitas sekaligus, menjadi nilai tambah dibanding medium lain.

Medio yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut.

Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

4 Pembunuh Terkejam dalam Sejarah

Baca di App
Lihat Foto
Freepik
Dalam sejarah, ada pembunuh-pembunuh kejam yang berasal dari berbagai belahan dunia.
Editor: Yohanes Enggar Harususilo

Oleh: Rangga Septio Wardana dan Ikko Anata

KOMPAS.com - Kasus pembunuhan yang tergambar dalam film atau serial thriller merupakan hal yang mengerikan. Namun, kisah ini juga bisa menarik perhatian banyak orang.

Pasalnya, cerita pembunuhan merupakan salah satu kisah yang banyak diproduksi dalam kebudayaan populer. Kisah tersebut biasanya menampilkan adegan pembunuhan yang dilakukan dengan cara yang sangat kejam.

Kisah pembunuhan kejam pun diceritakan dalam audio drama siniar Tinggal Nama episode “Pernikahan di Rumah Hantu” dengan tautan akses dik.si/TNS5E12.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, pernahkah kamu membayangkan bahwa kejadian-kejadian kejam tersebut juga terjadi dalam dunia nyata?

Ternyata, ada beberapa tokoh nyata yang melakukan kekejaman melebihi adegan di film atau serial thriller. Sebut saja seperti Jack the Ripper dan Vlad The Impaler.

Bahkan, beberapa di antara mereka dikenal sebagai manusia terkejam dengan melakukan penyiksaan, memanipulasi, dan membunuh hanya untuk kesenangan.

Melansir dari The Crime Wire, berikut adalah beberapa tokoh yang melakukan pembunuhan terkejam dalam sejarah.

1. Jack the Ripper

Pada 1888, distrik Whitechapel, London digegerkan oleh laporan seorang pembunuh berantai yang mengintai setiap penduduk di jalanan kota. Orang tersebut diketahui menargetkan pekerja seks sebagai korban lalu membunuhnya dengan kejam.

Baca juga: Kisah Nyata Vlad III, si Drakula Haus Darah

Sekitar bulan Agustus hingga Oktober di tahun yang sama, lima pejalan kaki ditemukan tewas. Hal inii memicu kehebohan media dan mulai mencari sosok di baliknya.

Awalnya sosok ini dikenal sebagai pembunuh Whitechapel, sebelum kemudian diberi julukan yang lebih mengerikan, yaitu Jack the Ripper. Sayangnya, kesaksian para saksi mata kerap bertentangan sehingga polisi kesulitan melacak pelaku.

Setelah membunuh korban terakhirnya pada 9 November, pembunuh ini menghilang begitu saja. Kasus ini akhirnya ditutup pada 1892, namun kisah Jack the Ripper tetap menjadi perbincangan karena menjadi kasus misterius yang tidak terpecahkan.

Beberapa teori populer mengatakan bahwa kemungkinan pelakunya adalah seorang tukang daging atau ahli bedah. Pasalnya, mereka yakin bahwa si pembunuh memiliki pemahaman tentang anatomi tubuh dan pembedahan hewan.

Namun, hingga kini belum ada tanda atau bukti konkret yang dapat memperkuat argumen tersebut.

2. Richard Ramirez: The Night Stalker

Dijuluki ‘The Night Stalker’, Richard Ramirez adalah seorang pembunuh berantai asal Amerika Serikat yang menewaskan sedikitnya 14 orang. Dia juga menyiksa puluhan korban lainnya sebelum ditangkap pada 1985.

Ramirez tak hanya membunuh, namun juga memerkosa serta menyiksa belasan korban lainnya. Sebagian besar aksi kejinya ia lakukan selama musim semi dan musim panas 1985.

3. Ahmad Suradji

Seorang dukun bernama Ahmad Suradji membunuh total 42 perempuan dalam kurun waktu 1986-1997. Selama persidangan, dia mengaku bahwa mendiang sang ayah muncul dalam mimpinya dan berpesan untuk meminum air liur 70 wanita.

Baca juga: 5 Rumah Sakit Jiwa yang Menyeramkan di Dunia

Dalam pengakuannya, hal tersebut perlu dilakukan agar mendapatkan ilmu sakti yang membawa kebaikan bagi banyak orang. Pesan ayah dalam mimpi inilah yang memicu Ahmad Suradji untuk menculik dan membunuh banyak wanita muda.

Ahmad Suradji dieksekusi mati pada 10 Juli 2008 setelah Presiden Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menolak pengajuan grasinya bersama terpidana mati lainnya.

4. Ed Gein: The Butcher of Plainfield

Eid Gein merupakan salah satu pembunuh tersadis dalam sejarah. Saat ditangkap di rumahnya, ditemukan organ-organ manusia dan pakaian korban. Gein dikenal sebagai seorang jagal yang mengumpulkan tubuh wanita. Ia mendapatkannya melalui pembunuhan dan pencurian jasad.

Tubuh-tubuh itu digunakan untuk menghias pertanian Wisconsin yang terisolasi. Bahkan, ia juga menjadikan tubuh korban-korbannya menjadi pakaian.

Melalui kisah nyata itu, cerita pembunuhan memang selalu memberikan kesan kengerian. Lantas, bagaimana kisah pembunuhan yang terjadi dalam siniar Tinggal Nama?

Temukan jawabannya dengan mendengarkan siniar Tinggal Nama episode “Pernikahan di Rumah Hantu [Pt.2]” dengan tautan akses dik.si/TNS5E12 di Spotify.

Dengarkan juga kisah-kisah lainnya yang tak kalah mencekam melalui playlist YouTube Medio by KG Media.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi