Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Kesehatan Sedunia 7 April: Sejarah, Tujuan, dan Link Twibbon

Baca di App
Lihat Foto
WHO
Hari Kesehatan Sedunia ke-75
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Hari ini, Jumat 7 April 2023, diperingati sebagai Hari Kesehatan Sedunia yang Ke-75.

Peringatan tahunan Hari Kesehatan Dunia setiap tanggal 7 April ini tidak terlepas dari sejarah pendirian Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Menyambut Hari Kesehatan Dunia, Anda bisa memeriahkannya dengan sejumlah twibbon yang menarik.

Selengkapnya, berikut ini sejarah, tema, dan twibbon Hari Kesehatan Sedunia 2023. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Hari Kesehatan Sedunia: Sejarah, Tema, dan Pandemi Covid-19

Sejarah dan tujuan Hari Kesehatan Dunia

Dikutip dari laman Nationaltoday, Hari Kesehatan Dunia berkaitan dengan pembentukan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Pembentukan WHO bermula dari adanya usulan pejabat Brasil dan China pada Desember 1945.

Pejabat tersebut mengusulkan pembentukan organisasi kesehatan internasional yang independen, bebas dari pengaruh kekuatan pemerintah mana pun.

Setelah adanya usulan itu, pada Juli 1946, kemudian disetujui adanya konstitusi Organisasi Kesehatan Dunia yang disepakati di New York, AS.

Konstitusi kemudian mulai berlaku pada tanggal 7 April 1948 saat 61 negara menandatangani perjanjian untuk pendirian organisasi tersebut.

Salah satu tindakan resmi pertama WHO saat itu adalah menciptakan perayaan Hari Kesehatan Dunia.

Awalnya, Hari Kesehaatan Dunia disepakati pada tanggal 22 Juli 1949, namun tanggal tersebut kemudian diubah menjadi setiap 7 April agar sesuai dengan waktu pendirian WHO.

Selanjutnya, sejak tahun 1950, WHO selalu menetapkan tema yang berbeda ketika menyambut Hari Kesehatan Sedunia.

Tujuan dari peringatan Hari Kesehatan Dunia adalah memberikan kesempatan global untuk memusatkan perhatian pada masalah kesehatan masyarakat yang dapat mempengaruhi komunitas internasional.

Oleh karena itu setiap tanggal 7 April maka selalu menjadi momen untuk program promosi kesehatan.

Baca juga: 10 Link Twibbon dan Tema Hari Kesehatan Sedunia 2023


Tema Hari Kesehatan Dunia 2023

Sebagaimana dikutip dari laman resmi WHO, tema dari Hari Kesehatan Sedunia kali ini adalah "Health for All" atau Kesehatan untuk semua.

Peringatan 75 tahun WHO sekaligus Hari Kesehatan Sedunia ini merupakan kesempatan untuk melihat kembali keberhasilan WHO terhadap upaya kesehatan masyarakat dalam meningkatkan kualitas hidup selama 7 dekade terakhir.

Momen ini merupakan kesempatan untuk memotivasi tindakan guna mengatasi masalah kesehatan hari ini dan selanjutnya.

“Sejarah WHO menunjukkan apa yang mungkin terjadi ketika negara-negara bersatu untuk tujuan yang sama,” kata Direktur Jenderal WHO Dr Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam pernyataannya.

Ia mengatakan ada banyak pencapaian yang telah dicapai oleh WHO selama beberapa dekade.

"Tetapi banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk mewujudkan visi pendirian kami tentang standar kesehatan tertinggi yang dapat dicapai untuk semua orang," kata dia.

Ia mengatakan, ada banyak tantangan yang harus dihadapi terkait ketidaksetaraan yang luas dalam akses ke layanan kesehatan.

"Kita hanya dapat menghadapi tantangan global ini dengan kerja sama global," kata Tedros.

Twibon Hari Kesehatan Sedunia 2023

Berikut ini terdapat beberapa twibbon yang bisa digunakan untuk memeriahkan Hari Kesehatan Sedunia 2023:

Baca juga: Ternyata, Tidur Telanjang Miliki Manfaat Kesehatan, Apa Saja?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi