Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebutuhan Nutrisi Kucing Berdasarkan Berat Badannya

Baca di App
Lihat Foto
iStockphoto/insonnia
ilustrasi kebutuhan nutrisi kucing.
|
Editor: Muhammad Zaenuddin

KOMPAS.com - Kebutuhan nutrisi atau kalori kucing bergantung pada sejumlah faktor, seperti usia dan berat badan mereka.

Misalnya kucing kurus namun ia berotot dan memiliki kerangka besar, bisa saja memiliki berat 6 kilogram dan memiliki berat badan yang sehat.

Sehingga ia membutuhkan lebih banyak nutrisi untuk mempertahankan berat badannya yang sehat.

Sebaliknya, kucing dengan berat 6 kilogram namun memiliki kerangka tubuh yang lebih mungil, pertanda ia kelebihan berat badan dan membutuhkan lebih sedikit kalori.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Bolehkah Kucing Makan Sayur? Berikut Penjelasannya

Lantas, bagaimana cara menentukan kebutuhan nutrisi kucing?

Porsi nutrisi yang dibutuhkan kucing

Dilansir dari the Spruce Pets, berikut ini kebutuhan nutrisi kucing berdasarkan berat badannya yang perlu Anda perhatikan:

1. Anak kucing

Anak kucing muda usia 2-6 bulan tumbuh dengan cepat dan memiliki kebutuhan nutrisi yang tinggi.

Seekor anak kucing seberat 2,2 kilogram membutuhkan sekitar 320 kalori per hari dan sekitar 540 kalori per hari untuk anak kucing dengan berat 4,5 kilogram.

Kemudian anak kucing dengan berat 6,8 kilogram membutuhkan sekitar 740 kalori per hari dan yang memiliki berat 9 kilogram membutuhkan sekitar 910 kalori per hari.

Pastikan untuk memberi makanan yang diformulasikan khusus untuk anak kucing, karena mereka memiliki kebutuhan kalsium dan mineral lain yang berbeda dari kucing dewasa.

Baca juga: 5 Alasan Mengapa Kucing adalah Peliharaan yang Baik

2. Kucing rumahan kurus

Seekor kucing seberat 2,2 kilogram dengan tipe tubuh kurus membutuhkan sekitar 170 kalori per hari dan sekitar 280 kalori per hari untuk kucing kurus dengan berat 4,5 kilogram.

Kemudian kucing kurus dengan berat 6,8 kilogram membutuhkan sekitar 360 kalori per hari dan kucing seberat 9 kilogram membutuhkan sekitar 440 kalori per hari.

3. Kucing rumahan gemuk

Seekor kucing seberat 2,2 kilogram dengan kondisi kelebihan berat badan membutuhkan sekitar 180 kalori per hari dan sekitar 240 kalori per hari untuk kucing gemuk dengan berat 4,5 kilogram.

Kemudian kucing kelebihan berat dengan berat 6,8 kilogram membutuhkan sekitar 280 kalori per hari dan kucing gemuk dengan berat 9 kilogram membutuhkan 310 kalori per hari.

Baca juga: Bolehkah Kucing Mengonsumsi Makanan Anjing? Simak Penjelasan Berikut


4. Kucing Hamil

Kucing hamil harus mengonsumsi makanan dan jumlah kalori seperti biasa hingga 4-5 minggu setelah melahirkan.

Seekor kucing hamil seberat 2,2 kilogram membutuhkan sekitar 240 kalori per hari dan 390 kalori per hari bagi yang memiliki berat 4,5 kilogram.

Kemudian kucing hamil seberat 6,8 kilogram membutuhkan sekitar 510 kalori per hari, sedangkan kucing hamil seberat 9 kilogram membutuhkan sekitar 610 kalori per hari.

5. Kucing menyusui

Bagi induk kucing yang dalam tahap menyusui, harus diberi makanan pertumbuhan atau laktasi.

Asupan kalori mereka ditentukan oleh jumlah dan usia anak kucingnya. Beberapa induk dengan jumlah anak yang banyak mungkin perlu makan 3 hingga 4 kali jumlah kalori biasanya.

Kucing akan secara konsisten menurunkan berat badan saat menyusui anaknya meskipun mereka makan banyak.

Baca juga: 5 Tips Memperkenalkan Kucing pada Bayi dengan Aman

Hal penting terkait memberi makan kucing

Dilansir dari Cats Protection, berikut 4 hal yang perlu Anda perhatikan tentang memberi makan kucing:

1. Porsi makanan kucing

Seberapa banyak porsi makan kucing atau seberapa banyak Anda harus memberi mereka makan bergantung pada kondisi mereka saat ini, misalnya usia dan berat badannya.

Anda bisa mengikuti panduan nutrisi kucing di atas, atau bicarakan dengan dokter hewan untuk meminta saran terbaik berdasarkan kebutuhan makan kucing Anda.

2. Makanan berdasarkan usia

Kucing membutuhkan makanan yang berbeda tergantung pada usia mereka. Anak kucing memiliki perut yang kecil dan membutuhkan banyak energi untuk membantu mereka tumbuh dan berkembang.

Kucing dengan usia antara 1 hingga 8 tahun tidak membutuhkan energi sebanyak anak kucing, tetapi mereka membutuhkan keseimbangan nutrisi yang berbeda agar tetap sehat.

Kucing yang lebih tua mungkin membutuhkan lebih banyak protein yang dapat dicerna daripada kucing yang lebih muda.

Baca juga: Bolehkah Kucing Diberi Makan Keju? Berikut Penjelasannya

3. Cara mengganti makanan kucing

Mengganti jenis makanan yang biasa dikonsumsi oleh kucing Anda harus dilakukan secara perlahan dan hati-hati.

Sebagai permulaan, Anda bisa memberi mereka sedikit makanan baru di samping makanan yang biasa dimakan, namun dalam mangkuk terpisah.

Jika mereka memakannya, Anda harus secara bertahap menawarkan lebih banyak makanan baru dan mengurangi jumlah makanan lama.

4. Memberi makan kucing hamil dan menyusui

Jika Anda memiliki kucing hamil atau kucing yang sedang menyusui, Anda harus memberikan nutrisi tambahan dan makanan anak kucing berprotein tinggi.

Pastikan untuk selalu menyediakan kucing hamil Anda makanan dan persediaan air minum segar. Dia mungkin akan makan dua atau tiga kali lipat dari jumlah makanan biasanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi